Maksimalkan vaksinasi hari ke- 3 di Kodim Tenggarong


Kutai kartanegara. Media Dinamika Global. Id. Masuk di hari ke- 3 serbuan vaksinasi covid- 19 yang digelar Kodim 0906/Tenggarong dengan penerima vaksin seluruh prajurit TNI yang ada di Kab. Kutai Kartanegara dan pelaksanaan terpusat di aula Jati Diri Makodim jalan KH. A. Mukhsin kelurahan Timbau kecamatan Tenggarong.      Kamis, 04/03/2021


Di hari ke- 3 ini pelaksanaan vaksinasi akan dimaksimalkan dengan harapan seluruh prajurit TNI yang berada di kabupaten Kukar seluruhnya sudah mendapatkan vaksinasi covid- 19 yang mana pelaksanaannya dimulai sejak hari selasa yang lalu. 


Hal senada juga disampaikan Dandim 0906/Tenggarong’ Letkol Inf. Charles Alling yang mengatakan di hari ke- 3 serbuan vaksinasi di Kodim Tenggarong akan lebih dimaksimalkan lagi pelaksanaannya, “Kami akan maksimalkan pelaksanaan vaksinasi hari ini”.


“Untuk anggota Kodim Tenggarong beserta jajaran Koramil-Koramilnya sekitar 293 orang yang akan mendapatkan Vaksin Covid-19 di harapkan pada hari ke-3 kegiatan Vaksinasi ini seluruh personil Kodim Tenggarong dan jajaran Koramil sudah terkonfirmasi selesai di Vaksin”, ungkap Dandim.


Rangkaian kegiatan serbuan vaksinasi Covid-19 di wilayah Kukar yang serentak di laksanakan di Kodim Tenggarong terbagi dalam 4 tahapan dimana tahap pertama telah di laksanakan pada hari selasa kemarin sebanyak 101 orang, hari ke- 2 sebanyak 163 orang dan sisanya akan divaksin dihari ke- 3 ini yang terdiri dari personil TNI dari anggota Kodim 0906/Tenggarong, Rai A Yon Armed 18/Komposit dan Minvetcad Tenggarong.(RED Surya MDG). 

Load disqus comments

0 comments