Marinir TNI Angkatan Laut - Dispen Kormar (Nunukan) Dalam rangka HUT Korps Marinir ke 76, Prajurit Yonmarhanlan XIII melaksanakan Upacara di Sebatik, guna mengenang jasa - jasa perjuangan para Pahlawan Prajurit Korps Komando (KKO) yang gugur di medan tempur daerah Perbatasan RI-Malaysia di Sebatik, Nunukan, Kalimantan Utara. Senin (15/11/2021).
Kegiatan Upacara HUT Korps Marinir ke 76, Yang dilaksanakan di lapangan Sebatik tersebut dipimpin oleh Komandan Pangkalan Utama XIII Laksamana Pertama TNI Edi Krisna Murti yang dikuti Peserta Upacara dari Prajurit Yonmarhanlan XIII dan Satgas Marinir Ambalat XXVII.
Kegiatan tersebut bertujuan untuk mengingat perjuangan Korps Komando (KKO) TNI AL sebagai tanda penghormatan kepada jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur di medan tempur di daerah perbatasan Kalimantan Utara dalam rangka mempertahankan keutuhan dan kedaulatan Wilayah NKRI.
Selesai melaksanakan Upacara, dilanjutkan dengan kegiatan demo Bela diri Militer serta Pemotongan Tumpeng yang diserahkan Komandan Lantamal XIII kepada perwakilan Prajurit Bintara termuda Satgas Marinir Ambalat dan perwakilan Tamtama Yonmarhanlan XIII Tarakan.
Dalam kesempatan tersebut juga dilaksanakan Bakti kesehatan berupa Sunatan Massal yang di selenggarakan oleh Lantamal XIII dalam hal ini RSAL Ilyas Tarakan dan Diskes Lantamal XIII bekerja sama dengan Baznas Sebatik di Pos Komando Taktis Satgasmar Pam Ambalat XXVII.
Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) XIII Letkol Marinir Parison Renaldo Siregar, S. H., M.M. menyampaikan bahwa Peringatan HUT Korps Marinir ke 76 dengan Tema Mengabdi kepada Ibu Pertiwi untuk Indonesia Tangguh Indonesia Tumbuh tersebut agar warga masyarakat Kalimantan Utara khususnya Sebatik tidak melupakan sejarah perjuangan Para Pahlawan dan selalu megenang jasa-jasa para Pahlawan yang telah mendahului kita, sehingga tercipta kecintaan terhadap NKRI.
0 comments