Dompu NTB. Media Dinamika Global. Id.- Korps Bhayangkara Polres Dompu dalam hal ini Personil Polsek Woja terus intens melakukan patroli keliling kampung dalam rangka memberikan rasa aman dan sinergitas serta menjalin tali silaturrahmi bersama warga, Kamis (14/07/2022). Pukul 21.00 WITA.
Kegiatan patroli di jajaran kepolisian menyasar salah satu yang menjadi objek vital, yakni Lapas Kelas IIB Dompu, di Desa Bakajaya, Kecamatan Woja, Kabupaten Dompu.
“Ini merupakan titik sambang sekaligus patroli dialogis. Selain patroli keamanan dan membangun silaturahmi, para petugas juga berkesempatan untuk melaksanakan sambang langsung di Lapas Kelas II B Dompu ,”ucap Kapolsek Woja IPDA Zaenal Arifin, S.IP.
Lebih jauh, kata Zaenal arifin, hasil yang dicapai dalam aksi ini guna sinergitas dan hubungan yang erat dengan petugas Lapas Kelas IIB Dompu.
Selain itu, deteksi dini permasalahan yang berkembang di lingkungan Lapas di segala aspek kehidupan baik politik, ekonomi, sosial, budaya dan keamanan.
Selanjutnya memberikan rasa aman kepada warga masyarakat dengan petugas maupun penghuni Lapas melalui kegiatan tilik sambang, patroli dialogis dan tatap muka.
Bahkan, juga berkoordinasi untuk bersama-sama menciptakan sitkamtibmas dalam Lapas serta memberikan himbauan protokol kesehatan dengan 5M guna memutus mata rantai penyebaran Virus Corona atau Covid-19.
“Kita akan terus berupaya membangun komunikasi dengan semua pihak agar tindak kejahatan tidak terjadi dan paling penting adalah mencegah sedini mungkin penyebaran virus Covid-19,” tandasnya.
Ia menambahkan selama giat sambang dan patroli dialogis berlangsung, situasi berjalan dengan tertib, aman dan lancar.
“Tidak ada hambatan, semua berjalan dengan baik karena tujuan kita juga baik. Masyarakat yang kita temui juga menerima kita dengan baik,” ucap Kapolsek.
Meski demikian, Heri Zaenal Arifin berpesan kepada seluruh masyarakat di wilayah hukum Polsek Dompu lebih khusus Wilayah Kabupaten Dompu untuk selalu menjaga situasi dan kondisi di wilayah ini agar tetap kondusif.
“Ini wilayah kita, maka tugas kita untuk menjaga daerah ini dari berbagai macam hal. Jumlah dan tahanan sebanyak 621 orang dengan jenis kelamin laki-laki, semuanya dalam keadan sehat dan lengkap,”tegasnya.
Kapolres Dompu AKBP Iwan Hidayat, S.I.K, melalui Kasi Humas IPDA Akhmad Marzuki mengatakan, kegiatan Patroli rutin yang dilaksanakan oleh jajarannya untuk mencegah atau meminimalisir adanya gangguan kamtibmas.
“Semua ini sebagai wujud kesiapsiagaan anggota Polri untuk mencegah terjadinya suatu tindakan kriminal, sehingga masyarakat merasa aman terlindungi serta terayomi,”pungkasnya.(Anan MH MDG)
0 comments