Kades Oo Donggo Canangkan Program Jumat Bersih dan Blusukan Tiap Dusun


Donggo Bima. Media Dinamika Global. Id. -Belum sampai 100 hari Kerja. Kepala Desa Oo Kec.Donggo Bapak Sam'udin Canangkan Kegiatan Jum,at Bersih dan Blusukan Tiap Dusun. Kegiatan ini merupakan program Kepala Desa beserta semua Aparat Desa dan masyarakat Desa setempat. Antusias Masyarakat Sangat Tinggi setelah diberikan Contoh yang baik bagi Pemimpinnya. Senin,10/10/2022

Belum sampai 100 hari Masa Pengangkatannya Kepala Desa Oo Kec.Donggo kini melakukan kegiatan Jum,at bersih dan Blusukan pada tiap-tiap Dusun yang melibatkan Kepala Desa Oo itu sendiri bersama Aparat Desa,Babinsa,Bhabinkantibmas serta Para Ketua Organisasi Desa seperti Karang Taruna,LPM,BPD dan Masyarakat lainnya.

Melalui Chat Washaapnya pada Media ini,Bapak Kepala Desa Oo Kec.Donggo Kab Bima Sam'udin mengatakan bahwa Program ini sangat di dukung oleh Masyarakat setempat, sebab kami akan terus membuka ruang bagi Masyarakat untuk memberdayakan dan Menata Lingkungan agar lebih Asri,juga Pemanfaatan Halaman Rumah sebagai bagian dari upaya untuk bercocok tanam seperti menanam sayuran dan Palawija lainnya.

Selain itu,program Jumat Bersih ini adalah bagian dari Upaya Menambah rasa Kebersihan yang dimulai dari Halaman dirinya sendiri hingga halaman yang lainnya,ini sangat memicu semangat untuk terus bersama yaitu dengan Bergotong royong agar bagaimana Desa ini bisa tertata dengan baik sehingga eksistensinya dapat diperhatikan oleh seluruh Masyarakat yang ada di Wilayah ini dan bahkan Wilayah Desa yang lainnya. Ungkapnya

Demikian juga terkait dengan Kegiatan Blusukan kami pada tiap-tiap Dusun yang ada di Desa ini, ini memang Program kami sejak memiliki Visi dan Misi sebelum mendapatkan Mandat dari Masyarakat Desa ini. Desa ini akan kami Tata dengan semaksimal mungkin agar kemudian Masyarakat bisa lebih memahami bahwa tidak ada jarak antara Pemerintah dengan Masyarakat.

Mungkin selama ini,tidak pernah ada Pemimpin yang langsung Blusukan dengan Warganya,ini sesuatu yang sangat amat menarik sekali sehingga Jarak yang selama ini akan lebih menarik. Masyarakat diberikan kebebasan untuk mengusulkan apa saja terhadap Pemerintah, kemudian Pemerintah akan membahas bersama dengan seluruh Perangkat Desa,BPD,dan Lembaga Desa lainnya yang tentunya memiliki sebuah kebijakan yaitu mensejahterakan Masyarakat. Tuturnya

Kemudian dapat kami jelaskan pula bahwa selama kurun waktu 2 Bulan ini,kami intens melakukan kegiatan rutin seperti blusukan di tingkat Dusun,di tingkat Dusun itu kami All Out untuk menginstruksikan kepada Warga sekitar agar memanfaatkan Halaman Rumah sebagai Kebun Halaman yang dapat ditanam Sayuran dan buah-buahan yang suatu saat pasti di butuhkan atau manfaatnya.

Juga seluruh kegiatan yang selama ini tidak sesuai dengan aturan Desa,kami buat Peraturannya agar kemudian Peraturan itu dapat dijalankan dengan baik dan benar. Pungkasnya

Lalu bagaimana Tanggapan Masyarakat sekitar terkait dengan adanya Program tersebut di atas ?

Salah satu Tokoh Masyarakat setempat pada Media ini menuturkan bahwa kami sangat bersyukur adanya Program yang dicanangkan oleh Kepala Desa saat ini, program dimaksud adalah Program Jumat Bersih melalui Gotong Royong bersama Masyarakat setempat melibatkan Pemerintah Desa.

Juga program yang menarik lagi adalah Program Pemanfaatan Halaman atau Pekarangan Rumah menjadi Halaman atau Pekarangan yang dapat ditanam dengan Tanaman seperti Sayur-sayuran,buah-buahan hingga hal lainnya yang dapat bermanfaat bagi kami Warga Masyarakat.

Setelah kami melaksanakan semua program tersebut,maka kami sadar bahwa yang dicanangkan oleh Pemerintah Desa saat ini sangat penting dan baik sehingga Program ini bisa kami nikmati sendiri hasilnya.

Warga Dusun Langgentu yang Namanya tidak mau dikorankan ini mengucapkan Terimakasih kepada Pemerintah Desa terutama kepada Kepala Desa Oo Kec.Donggo Kab Bima Sam'udin ini yang telah menunjukkan jalan yang terbaik bagi kami sehingga Lahan Tidur seperti dapat bermanfaat juga telah mencanangkan Program Jumat Bersih dengan Bergotong royong.

Kami Doakan semoga Kepemimpinannya jauh lebih baik dari sebelumnya dan mendapatkan Rahmat serta kemudahan dari Allah SWT terutama menjadi Pemimpin yang amanah untuk kami Warga Masyarakatnya. Imbuhnya.(Agus MDG).
Load disqus comments

0 comments