Bima-Ntb. Media Dinamika Global. Id. -Setelah resmi ditetapkan sebagai peserta Pemilu 2024, pengurus dan kader Partai Buruh di Kabupaten Bima, mengadakan syukuran.
Kegiatan tersebut berlangsung dengan sederhana di Rumah kediamanya ketua partai Buruh,Desa Sakuru,Kecamatan Monta,Kabupaten Bima.
"Tasyakuran ini sebagai bentuk wujud syukur kami terhadap Partai Buruh.
Ini kebahagiaan kami. Kami tak sabar menyambut pemilu nanti," kata Abdul Azis, ketua Partai Buruh kepada wartawan,Jum'at(6/1/2023).
Syukuran dilakukan dengan cara memotong Ayam, dilanjutkan acara doa serta makan bersama seluruh pengurus baik kabupaten maupun kecamatan.
"Tentu saja keberhasilan lolosnya Partai Buruh ini atas doa masyarakat.
Maka dari itu, persiapan yang dilakukan kita akan terus memanaskan mesin partai di internal, serta menggaet simpatisan dari seluruh masyarakat untuk berjuang bersama Partai Buruh," Tutur Abdul Azis.(Ham MDG)
0 comments