Jum'at 31 Maret 2023
وَاعْبُدُواْاللّهَ وَلاَ تُشْرِكُواْ بِهِ شَيْئاً وَبِالْوَالِدَيْنِ إِحْسَاناً
Kalian menyembahlah pada Allah dan jangan mempersekutukan-Nya dengan sesuatu apa pun, dan berbuat baiklah pada kedua orang tua kalian dengan sungguh berbuat baik … (Q.S. An Nisa (4): 36)
Sahabat Cahayaislam, dengan memperhatikan potongan ayat tersebut, dapat kita petik bahwa Allah menjajarkan kewajiban untuk beribadah pada Allah dengan kewajiban berbakti kepada orang tua sebagai dua amalan yang sama-sama pentingnya. Dari ayat tersebut pula, Allah SWT memerintahkan pada kita semua untuk berbuat baik kepada orang tua terlebih dahulu, sebelum kita berbuat baik pada golongan yang lain.
Bahkan, di dalam sebuah hadits Allah menegaskan melalui lisan Rosulullah bahwa:
Rosulullah bersabda: Ridho Allah ada di dalam ridho orang tua, dan murka Allah ada di dalam murka orang tua. (HR Baihaqi)
Sahabat Cahayaislam sekalian, jika dinalar secara logika, memang kita sebagai seorang anak tidak akan mungkin bisa membalas semua pemberian, semua jasa orang tua dalam membesarkan kita, bahkan mengimbangi beratnya perjuangan mereka dalam mendidik kita pun, kita tidak akan mampu.
Karena itulah, Allah dan Rosul-Nya senantiasa menuntun kita untuk birrul walidain atau berbakti kepada orang tua sebagai wujud upaya kita untuk-paling tidak-membalas jasa orang tua kita dengan melakukan apa yang kita bisa, seperti:
Meluangkan waktu untuk sekedar berbincang dengan kedua orang tua di sela-sela kesibukan
Bagi orang tua, tidak ada yang lebih membahagiakan selain menghabiskan waktu bersama anaknya. Terutama jika kita sebagai anak selalu berusaha meluangkan waktu kita untuk berbincang, bercengkerama atau sekedar menceritakan pengalaman-pengalaman kita pada orang tua, maka kedua orang tua kita akan merasa senang dan merasa dibutuhkan.
Jadikanlah orang tua sebagai andalan kita, tempat kita untuk berkeluh kesah dan menceritakan banyak hal, tempat kita mencari solusi akan permasalahan kita, dan tempat kita berbagi rahasia.
Lemah lembut dalam berbicara pada orang tua
Sahabat, Islam mengajarkan kepada kita untuk mengucapkan perkataan yang baik, dan lebih baik diam jika tidak mampu. Terlebih lagi kepada kedua orang tua, berkata dengan perkataan yang lemah lembut dan adem adalah keharusan bagi kita, apapun dan bagaimanapun keadaannya.
Jika kita khilaf mengucapkan perkataan yang tidak mengenakkan, hendaknya kita segera meminta maaf pada keduanya, agar orang tua senantiasa merasa ridho, begitu pula dengan Allah.
Membantu orang tua dalam mengurusi pekerjaan di rumah
Seperti yang kita ketahui sahabat Cahayaislam sekalian, pekerjaan rumah bisa dikatakan tidak ada habisnya setiap hari. Selalu ada saja yang harus dikerjakan mulai dari yang ringan sampai yang berat, seperti menyapu, mengepel, memasak, mencuci kendaraan, dan sebagainya.
Semua pekerjaan ini tentunya tidak akan selesai tanpa adanya kerjasama dari orang tua dan anak. Jangan sampai pula kita membiarkan orang tua mengerjakan semuanya sendiri, terlebih lagi semakin hari orang tua kita semakin tua. Kita dapat mengerjakan apa yang kita mampu secara teratur, luangkan sedikit waktu agar orang tua tidak merasa terbebani.
Minta didoakan dan mendoakan kedua orang tua
Sahabat, kita tahu bahwa doa orang tua adalah doa yang mustajab, maka kita perlu meyakininya dan senantiasa meminta doa pada orang tua kita sebelum kita mengerjakan aktivitas kita. Dengan dibekali doa dari orang tua, in shaa Allah, Allah akan memudahkan urusan kita, memberikan kelapangan, serta memberikan rohmat dan barokah di dalamnya.
Sebaliknya, kita sebagai seorang anak pun juga wajib mendoakan orang tua kita, agar urusan mereka juga dimudahkan, agar umur mereka panjang dan barokah, agar mereka senantiasa sehat, dan sebagainya.
Doa adalah pedangnya orang iman, semakin sering diucapkan, semakin besar peluang dikabulkan. Doa juga merupakan wujud kasih sayang yang melebihi pemberian apapun, serta salah satu dari amal jariyah yang terus mengalirkan pahala, jika terus diucapkan oleh seorang anak untuk kedua orang tuanya.
Begitulah sahabat, yakinlah, dengan berbakti kepada orang tua, hidup kita akan terasa lebih ringan, manis, dan selalu dinaungi rohmat dari Allah. Dengan begitu, sukses dunia akhirat dan ridho Allah in shaa Allah akan kita dapatkan. Aamiin, yaa robbal aalamiin.(MDG003).
0 comments