Team Asesmen Lapangan Dan Kuliah Umum di STES Panma Bima NTB Berlangsung di Kampusnya


Bolo Bima. Media Dinamika Global.Id. - STES PANMA NTB Melakukan Kegiatan Kedatangan Asesmen Lapangan oleh Team Asesor Bandan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi antara lain: 1). Dr. Sugeng Listyo, Prabowo M.Ag. 2). Prof. Dr. H. Muslimin, M.Ag. 3) Prof. Dr. Deden Makbuloh, S.Ag. M.Ag. Asesmen Lapangan dilakukan terhadap perguruan tinggi yang memenuhi persyaratan evaluasi kecukupan. Tanggal 2-4 Maret 2023.

Hasil Asesmen Lapangan digunakan oleh Dewan Eksekutif BAN-PT untuk menetapkan status akreditasi dan peringkat terakreditasi. Akreditasi merupakan kegiatan penilaian sesuai dengan kriteria yang telah ditetapkan berdasarkan Standar Nasional pendidikan (pasal 55 (1)UU No. 12 Tahun 2012).

Akreditasi adalah kegiatan penilaian untuk menentukan kelayakan program studi dan perguruan tinggi. Hal ini dilakukan dengan tujuan untuk. 1. Menentukan kelayakan program studi dan perguruan tinggi berdasarkan kriteria yang mengacu pada standar Nasional Pendidikan Tinggi. 2. Menjamin mutu program studi dan perguruan tinggi secara eksternal baik di bidang akademik maupun non akademik untuk melindungi kepentingan mahasiswa dan masyarakat.

Evaluasi kecukupan atas data dan informasi sebagaimana dimaksud pada ayat (1) huruf b pasal 45 Permenristekdikti No.32 Tahun 2016. Dilakukan oleh Asesor. Dalam evaluasi tersebut asesor BAN-PT menggunakan data dan informasi pada PDDikti dan dokumen lain yang diajukan oleh STES Harapan Bima.

Kegiatan Assesmen tersebut dihadiri oleh beberapa mahasiswa aktif, Alumni, dan Beberapa Instansi yang menggunakan Alumni STES Panma, serta seluruh Akademika STES Panma NTB. Dalam kegiatan tersebut berlangsung lancar hingga selesai dan Para Asesor BAN-PT melakukan asesmen Lapangan sesuai kebutuhan.

Dalam Sambutan Ketua Yayasan dan Ketua STES Panma kami rangkum. Mengucapkan selamat datang kepada para ke Tiga Prof. Team Asesor. Dan berterima kasih telah memberikan masukan dan saran serta bimbingan dan arahan secara keilmuan untuk membangun STES Harapan jauh lebih baik lagi di masa yang akan datang dan mampu bersaing secara sehat baik lokal, regional dan internasional dan menciptakan lulusan yang berkualitas.

Asesmen Lapangan STES Panma Bima NTB Sekaligus Isi Kuliah Umum. Asesmen tersebut berlangsung pada Tanggal 25 Maret 2023. Sekolah Tinggi Ekonomi Syariah Harapan Bima (STES PANMA) NTB melaksanakan Kuliah Umum yang dihadiri oleh Seluruh Mahasiswa STES Panma baik itu Mahasiswa Aktif maupun Alumni. Tema dalam Kuliah Umum tersebut yaitu: Peran Ekonomi Islam Dalam Pengembangan Digitalisasi Era 5.0 di Kabupaten Bima.

Acara kuliah umum tersebut sebagai narasumber panitia acara kuliah umum menghadirkan Bapak Kapolsek Woha AKP Saiful Anhar, S.Sos & Bapak Dr. Rayhan Anwar, SE. MM. Selaku Tokoh Akademisi juga yg saat ini sebagai DPR Propinsi NTB. Kerana Bapak Dr. Rayhan Anwar, SE.MM berhalangan hadir.

Pihak panitia menggantikannya dgn tokoh akademisi juga yaitu Bapak Candidat Doktor Ady Ardiansyah, S.Sos.MM. Kuliah Umum yang adakan oleh pihak STES Panma merupakan suatu kegiatan sebagai salah satu cara untuk dapat menambah pengetahuan seseorang baik itu Mahasiswa, dosen bahkan masyarakat umum sekalipun.

Bagi mahasiswa hal ini bersifat positif karena hal ini jarang didapat pada perkuliahan reguler yang biasa dihadiri oleh mahasiswa. Kuliah Umum diperlukan untuk memberi ruang bagi pengembangan wacana akademis.

Di samping itu juga tujuan kuliah umum yang dilakukan yaitu untuk mengoptimalkan proses belajar mengajar, memberikan informasi pada mahasiswa tentang dunia kerja atau informasi lainnya yang dibutuhkan dan meningkatkan wawasan dan kompetensi mahasiswa dalam bidang mata kuliah tertentu.

Disela acara kuliah umum tersebut pihak STES juga melakukan MoU Kerjasama dengan perumahan Bima Pondok Indah. Dengan tujuan untuk memfasilitasi kemudahan perumahan bagi para dosen-dosen STES Harapan Bima yang belum memiliki tempat tinggal Dan untuk meningkatkan Kesejahteraan dan karir para dosen. Demikian disampaikan oleh Ketua STES Harapan Bima Bapak Yusuf Hadu, M. Si didalam sambutannya


Hal senada disampaikan oleh Ketua Prodi STES Harapan Bima Bapak Farid, SE. S. Sos. SH. MM usai Kegiatan Tersebut mengatakan bahwa apa yang dilakukan hari ini merupakan bagian dari Upaya untuk meningkatkan Mutu Pendidikan terutama dapat meningkatkan Kualitas dan kuantitas dalam Meratifikasi Pendidikan yang baik dan Benar. Ujarnya

Karena itu, kami sampaikan terimakasih kepada semuanya atas kehadirannya sehingga dapat terus berjalan sebagaimana yang diharapkan oleh para Akademika serta manajemen Kampus ini sendiri. Semoga kedepannya kami terus berbenah, dan berkembang untuk mewujudkan Pendidikan Tinggi yang lebih baik lagi. Harapnya.(BI/FR MDG).
Load disqus comments

0 comments