KPK Gelar OTT, Ini Profil Bupati Meranti yang Sempat Sebut Kemenkeu Iblis dan Setan.


Meranti Riau - Jakarta Bupati Meranti, Muhammad Adil terjaring Tim satgas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang menggelar operasi tangkap tangan (OTT) pada Kamis, 6 April 2023 malam.

Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri dalam keterangannya, membenarkan penangkapkan atau OTT KPK terhadap sosok Bupati Meranti tersebut.

"Benar, tadi malam, (6/4) tim KPK berhasil lakukan tindakan tangkap tangan terhadap beberapa pihak yang sedang melakukan korupsi di Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau," kata dia, Jumat (7/4/2023).

Melihat lebih ke belakang, Adil pernah membuat pernyataan yang menghebohkan dengan menyebut Kementerian Keuangan (Kemenkeu) sebagai iblis dan setan. Hal itu diungkapkannya karena merasa kecewa dengan Kementerian Keuangan terkait Dana Bagi Hasil (DBH) yang dianggapnya tidak adil.

Dia mempertanyakan Dana Bagi Hasil (DBH) Migas dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengelolaan Pendapatan dan Belanja Daerah se-Indonesia, bertempat di Menara Dang Merdu Bank Riau Kepri Syariah Pekanbaru, Kamis 8 Desember 2022.

Muhammad Adil menjabat sebagai Bupati Kepulauan Meranti periode 2021-2024. Pria kelahiran 18 April 1972 ini merupakan politikus asal Riau dari PKB.

Sebelum terpilih sebagai Bupati Meranti, Muhammad Adil pernah menjabar sebagai Anggota DPRD Provinsi Riau 2 periode yaitu periode 2014-2018 dan terpilih kembali pada periode selanjutnya yaitu 2019-2020.

Namun di periode keduanya, Muhammad Adil hanya setahun menjabat sebagai Anggota DPRD Provinsi Riau lantara maju sebagai Calon Bupati Kepulauan Meranti periode 2021-2024.

Muhammad Adil merupakan lulusan S2 dari Universitas Lancang Kuning Pekanbaru. Selain politik, Muhammad Adil juga aktif berorganisasi.(Morex Bima).

Load disqus comments

0 comments