Aan Sapuetra Ikut Pawai Rimpu Mantika Kota Bima


Kota Bima NTB,Media Dinamika Global.id. – Lautan Manusia  dari berbagai Instansi dan kelompok masyarakat , serta pelajar Kota Bima menyemarakan pawai rimpu Mantika Kota Bima , Minggu (07/5/2023).

‘’Saat ini sejumlah event mulai bergeliat, Tokoh Budaya Bima Aan sapuetra Bima  pun menyakini, hal itu mampu meningkatkan ekonomi masyarakat’’

Hal itu juga didukung oleh dirinya yang juga Tokoh Budaya Dan Pegiat Seni Kota Bima itu. Sebab, selain untuk melestarikan keanekaragaman Corak / Motif Kain tenun  Khas Bima yang ada di Kota Bima , AAn -sapaan akrabnya- menilai kegiatan kebudayaan bisa menjadi daya tarik wisatawan.

“Pasca pandemi beberapa acara yang mengundang keramaian kini justru mulai terlihat, saya kira baik untuk peningkatan ekonomi masyarakat,” ujarnya.

Seperti kegiatan pawai Rimpu Mantika yang diadakan oleh Pemerintah Kota Bima ini. Selain untuk ajang silaturahmi masyarakat, juga untuk merangsang kegiatan masyarakat usai terhalang penyebaran Covid-19 selama dua tahun terakhir ini, dan sebagai upaya untuk menggerakkan ekonomi masyarakat.

“Acara seperti pawai Rimpu Mantika itu dinilai mampu menggerakkan UMKM untuk kembali pulih. Banyak pedagang yang memanfaatkan momen untuk berjualan,” sebutnya.

Tambahnya masyarakat diharapkan juga bisa terhibur. Selama ini, acara besar selalu terhalangi aturan. Sehingga dengan terkendalinya kasus Covid-19, hal seperti ini bisa menjadi gairah baru pergerakan ekonomi dan pariwisata masyarakat Kota Bima.

“Akan lebih bagus jika di wilayah lain bisa menerapkan hal serupa,” ucapnya.

Apalagi pagelaran pawai Rimpu Mantika bisa menjadi daya tarik utama penyelenggaraan event daerah lainnya. Seperti pagelaran pawai Rimpu Mantika, serta kegiatan yang mampu menggerakkan ekonomi masyarakat.

“Selain jadi hiburan, UMKM bisa show up produk mereka, ini juga jadi daya tarik wisatawan kalau berkunjung,” tuturnya

Ia berharap, penyebaran Covid-19 bisa terus terkendali sehingga perekonomian masyarakat serta pariwisata yang ditawarkan Pemerintah Kota Bima bisa pulih secara perlahan.

“Kalau kondisi seperti ini (terkendali, red), ekonomi bisa pulih secara perlahan pariwisata kita juga bisa berjaya lagi,” tegasnya.

Load disqus comments

0 comments