Politisi PAN Kabupaten Bima Aminurlah, Foto pribadi
Kab.bima, Media Dinamika Global.id. – Politisi PAN Aminurlah digadang-gadang akan mengisi kandidat bakal calon bupati Bima yang akan digelar pada November 2024 mendatang.
Mengenai adanya dorongan dari banyak pihak untuk tampil di kontestasi pilkada Kabupaten Bima, Aminurlah mengatakan itu merupakan sebuah proses yang wajar dalam demokrasi.
Menurutnya, setiap kandidat yang muncul itu pasti berawal dari adanya keinginan kuat masyarakat untuk mendorong agar tampil dalam gelaran lima tahunan itu.
“Mana yang diminta oleh masyarakat itulah yang akan disodorkan,” ujarnya saat dihubungi melalui WhatsApp Minggu 7 Mei 2023.
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bima ini mengatakan, walaupun dirinya didorong untuk maju dalam pilkada, ia mengaku ingin terlebih dahulu fokus pada pemilu legislatif.
“Kalau saya sih hari ini saya fokus di Provinsi, saya fokus di masyarakat dulu membangun fondasi politik, dan melakukan tawaf politik,” tuturnya.
Lebih jauh ia menilai Pilkada itu pelaksanaannya tergantung dari hasil pileg nantinya. Oleh karena itu dirinya tidak ingin gegabah sebelum adanya hasil dari pileg.
“Menjadi ukuran kita ke pilkada sejauh mana hasil di pileg,” pungkasnya.
Ditanya mengenai adanya figur lain dalam internal PAN yang akan maju pula dalam Pilkada yakni Adi mahyudi, ia tak menampik adanya persaingan itu. Menurutnya itu merupakan kedewasaan dalam berpolitik dan menjadi ukuran bahwa PAN memiliki banyak kader dan stok pemimpin untuk Kabupaten Bima.
“Saya sangat bersyukur Adi kalau memang maju,” katanya. (Sekjend MDG).
0 comments