Manfaatkan Dana Desa 2023,Pemdes Naru Sape Berikan Makanan Tambahan (PMT) Kepada 107 Sasaran


Sape Bima NTB.Media Dinamika Global.id Pemberian Makanan Tambahan (PMT) adalah kegiatan Pemberian Makanan untuk bayi dan balita guna melengkapi kebutuhan gizi anak agar mencapai berat badan sesuai usianya,pada hari ini Kamis, 25/05/2023 Pemerintah Desa Naru Kecamatan Sape Kabupaten Bima NTB dibawah Kepemimpinan Kades yang Baru (Nasarudin) Melalui Dana Desa 40 % Tahap I Ta.2023 Melakukan kegiatan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) kepada 107 sasaran (Bayi,Balita dan Ibu Hamil) yang terdapat di 4 Pos Desa Naru yaitu Pos Sakura sebanyak 7 Sasaran,Pos Bunga Ros Sebanyak 35 sasaran,Pos Kalende sebanyak 40 sasaran dan Pos Kalende Indah sebanyak 32 sasaran.


Penyaluran Makanan Tambahan kepada Sasaran disaksikan langsung oleh Sekretaris Desa, Pendamping Desa Kecamatan Sape,Ketua PKK Desa dan Beberapa Staf Desa dan Para Kader Posyandu.

Pantauan awak media Pemberian Makanan Tambahan ini berupa Nasi,Telur,Ayam Goreng,Sayur,Tempe dan Buah semangka atau Pisang.

Sekretaris Desa (Ridwan.ST) dalam sambutannya mengatakan bahwa Bantuan PMT ini sebagai wujud kepedulian pemerintah desa dalam membantu pemenuhan dan keseimbangan gizi Bayi dan balita sehingga dapat mencegah dan mengurangi angka Stunting di Desa Naru yang menurut data dari KPM Desa Ada 17 kasusn Stunting.


Dengan adanya Program PMT Desa ini diharapkan akan ada peningkatan gizi kepada mereka khususnya Bayi dan Balita.

Pemberian Makanan Tambahan (PMT) bagi anak ini sejalan dengan program Pemerintah dalam mencegah Stunting.untuk itu pentingnya sinergi bersama seluruh pihak,baik pemerintah,lembaga masyarakat,hingga masyarakat luas dalam memenuhi gizi anak dan mencegah Stunting, mengingat anak adalah harapan bangsa dan tanggung jawab kita Tutur Sekdes 



Ketua PKK Desa Juga mengajak kepada masyarakat untuk mendukung program Pemerintah dalam membangun sumber daya manusia,dengan stop Stunting untuk meningkatkan pembangunan sumber daya manusia (SDM) yang sehat,cerdas dan produktif.Pungkasnya.

Kegiatan berlangsung dengan lancar Tertib dan Sukses dan kemudian dilanjutkan dengan acara Foto Bersama.(Arf MDG/04)

Load disqus comments

0 comments