Ujian Praktek Prakarya, Peserta Didik SMK Al-ikhlas Mbojo DorIdungga Donggo Buat Menu Seimbang


Selasa, 06 juni 2023. Kepala SMK Al-ikhlas Mbojo syamsudin AHZ S.Pdi sedang mencicipi hasil masakan peserta didik SMKs al-ikhlas mbojo kelas XI.

Donggo NTB, Media Dinamika Global.id. - Ujian praktek Prakarya merupakan rangkaian penilaian untuk mata pelajaran prakarya. Kegiatan ini berhubungan dengan pengolahan bahan makanan dan minuman segar. Adapun ujian praktek prakarya ini yaitu makanan seimbang

Siswa kelas XI SMKs al-ikhlas mbojo. (SMK Al-ikhlas Mbojo). yang mengikuti ujian praktek ini terbagi dalam 4 (Empat) kelompok sesuai dengan kelas masing-masing. Ujian praktek ini dilaksanakan di ruang Aula SMK al-ikhlas mbojo, selasa (6/6/2023)

Pendidik Prakarya SMK Al-ikhlas Mbojo, mengatakan Ujian praktek mata pelajaran Prakarya ini merupakan rangkaian ujian SMK dalam bentuk praktek dimana penilaian dalam praktek ini akan menjadi nilai tambahan bagi siswa. Adapun penilaian ini berdasarkan kreatifitas, tehnik memasaknya, rasa, penyajian, dan kebersihan komposisi bahan.

“Ujian praktek mata pelajaran Prakarya ini merupakan rangkaian ujian SMKs dalam bentuk praktek dimana penilaian dalam praktek ini akan menjadi nilai tambahan bagi peserta didik. Adapun penilaian dalam kreasi nasi kue - kue ini berdasarkan kreatifitas, tehnik memasaknya, rasa, penyajian, dan kebersihan komposisi bahan.” Tutur siswa SMKs.


Setiap kelompok masing-masing mempersentasekan hasil karya makanan dan minuman segarnya kepada pendidik dan tim penilai. Setelah dilakukan penilaian oleh guru mata pelajaran prakarya dan tim yang menilai maka hasil masakan peserta didik barulah dicicipi secara bersama-sama, baik Pendidik maupun para peserta didik (SekjendMDG).

Load disqus comments

0 comments