Anggota Koramil 01/Rasanae Memberikan Pelatihan Dasar Disiplin Korps di SMKN 4 Kota Bima


Kota Bima. Media Dinamika Global-id. Babinsa Kolo Serka Mursalim bersama Babinsa Melayu Serda Alimudin Koramil 1608-01/Rasanae memimpin Kegiatan LDDK (Latihan Dasar Disiplin Korps) di SMKN 4 Kota Bima untuk meningkatkan kedisiplinan peserta didik baru Tahun Pelajaran 2023 /2024. Senin, (11/07/23)

Kegiatan yang dilaksanakan di SMKN 4 Kota Bima para siswa Siswi SMPN melaksanakan Latihan Dasar Disiplin Kepemimpinan ( LDDK ) selama 2 hari mulai Senin hingga hari Selasa, 11 Juli 2023. Sebagai pemateri dalam kegiatan tersebut adalah Babinsa Kolo Serka Mursalim bersama Babinsa Melayu Serda Alimudin Koramil 01/Rasanae

Babinsa Kolo Serka Mursalim mengatakan kegiatan tersebut bertujuan untuk menanamkan jiwa kedisiplinan dan jiwa kepemimpinan para Siswa sehingga diharapkan mampu memimpin organisasi serta bisa menjadi contoh yang baik bagi seluruh siswa-siswi baru SMKN 4 Kota Bima

Lebih lanjutnya, pembekalan LDDK ini adalah kegiatan yang wajib diikuti oleh siswa siswi pengurus OSIS untuk membentuk karakter, disiplin, loyalitas dan jiwa kepemimpinan. Materi pelatihan ini meliputi fisik, mental dan disiplin selain pelatihan PBB dan Wawasan Kebangsaan. Ujarnya.

Ditempat yang sama Babinsa Melayu Serda Alimudin juga menuturkan, dalam hal ini kita akan memupuk jiwa korsa, kebersamaan dengan bela negara yang diharapkan generasi penerus di masa mendatang akan memperoleh bekal dalam kehidupan berbangsa dan bernegara,” ujarnya.

Lebih lanjut, kegiatan tersebut merupakan tugas serta tanggung jawab bagi  anggota TNI untuk selalu aktif dalam kegiatan pembinaan generasi muda di masing-masing wilayahnya. Tutupnya. (MDG 002)

Load disqus comments

0 comments