Mahasiswa KKN UMmat Disambut Hangat Pemdes Bebidas Lombok Timur


Mataram, Media Dinamika Global.Id.-- Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kampus Universitas Muhammadiyah Mataram (UMMat) disambut hangat secara resmi oleh seluruh Pemerintah Desa (Pemdes) Bebidas, kecamatan Wanasabah kabupaten Lombok Timur dan Jajarannya. penerimaan mahasiswa KKN ini bertempat di Aula Desa setempat. Kamis, 20/7/2023.

Dosen Pembimbing Lapangan (DPL), Sudarta, S.Sos menyerahkan 15 peserta KKN di desa Bebidas kecamatan resmi diterima oleh Pemdes dan Jajarannya.

Dosen Pembimbing Lapangan, Sudarta, S.Sos mengatakan, mahasiswa KKN ini terdiri dari beberapa fakultas, yakni fakultas hukum sebanyak 4 orang, fakultas fisipol sebanyak 6 orang, fakultas ilmu kesehatan terdiri dari 2, fakultas tehnik sebanyak 2 orang, dan fakultas pertanian sebanyak 1 orang,  jadi jumlah keseluruhan mahasiswa KKN yang di tempatkan di desa Bebidas sebanyak 15 orang.

"Semoga mahasiswa KKN ini bisa beradaptasi dengan seluruh elemen masyarakat yang ada di desa Bebidas ini," ucapnya.

Lanjut Sudarta, Mahasiswa KKN ini bisa untuk diajak kerja sam, baik itu berbicara tentang konsep, ide, dan gagasan di setiap bidang masing-masing. Fkultas hukum juga bisa akan membantu ketika ada masalah yang terjadi di tengah-tengah masyarakat desa ini, insyaallah mahasiswa KKN akan berusaha mengedukasi memberikan gambaran melalui solusi.

"Ia berharap, semoga mahasiswa KKN ini bisa menjaga etika dan estetika, sebab adab harus dikedepankan dibandingkan ilmu," harapnya.

Kepala Desa Bebidas, Harmaen, A.Manmengucapkan selamat datang "Welcome" kepada mahasiswa KKN dari Kampus UMmat, semoga kalian bahagia selama menjalankan KKN di desa kita ini.  yang paling utama, semoga kalian bisa bermasyarakat dengan warga Bebidas , kalau kalian ramah, maka orang-orang sini malah lebih ramah.

"Selamat menjalankan KKN nya dengan baik dan bisa memberikan kontribusi terhadap masyarakat, dan pemuda di Desa ini," ucapnya.

Ditambahkankan Kades, saya selaku Kepala Desa akan ikut andil dalam hal calek di tahun 2024 ini, dan saya akan di berhentikan secara resmi jadi Kepala Desa Bebidas.

"Semoga niat baik saya ikut Dewan ini bisa dikabulkan oleh Allah SWT, ini langkah awal saya supaya bisa memberikan kontribusi terhadap masyarakat, DPR adalah Wakil rakyat yang akan berjuang demi rakyatnya, jika Allah SWT meridhoi perjuan ini, maka akan saya jalankan amanah dengan baik," pungkasnya.

(Surya Gempar).

Load disqus comments

0 comments