Kabupaten Bima. Media Dinamika Global-id. Senyum bahagia mewarnai dari 373 tenaga Pendidikan usai menerima SK Pegawai Pemerintah Perjanjian Kerja (P3K) formasi tahun 2022. Penyerahan SK berlangsung di aula GOR Panda. Kamis, (20/07/23).
Setelah melalui tahapan seleksi administrasi dan uji kompetensi, akhirnya 373 orang telah dinyatakan lulus, hingga pada saat ini sejumlah Tenaga P3K Guru itu menerima SK perjanjian kontrak selama 5 tahun, terhitung mulai tanggal 1 Juni 2023 sampai dengan 31 Mei 2028
Namun ada perbedaan pada proses penyerahan SK bagi Tenaga P3K pendidikan, pasalnya tidak langsung terima pada saat acara berlangsung seperti Tenaga P3K Kesehatan sebelumnya, untuk kali ini, masing-masing wilayah akan menerima dimasing-masing Korwil.
Kendati demikian, tidak menghilangkan kebahagiaan para tenaga pendidik yang sudah lama menantikan masa-masa dimana mereka menerima Surat Keputusan (SK) P3K, karena mereka sadar bahwa hari ini merupakan hari yang bersejarah bagi mereka, karena hari dimana titik terakhir dari sebuah penantian panjang selama menjadi guru honorer.
Tentunya Bupati Bima Hj. Indah Damayanti Putri, SE mengucapkan selamat atas sejumlah tenaga Kesehatan yang telah mendapatkan SK, dan berharap setelah perubahan status ini, kerjanya semakin amanah serta bisa membawa diri di lingkungan kerja masing-masing.
Bupati Bima juga menuturkan meski ada tiga orang yang belum sempat bersama kita, namun kita berharap agar secepatnya diproses.
Terakhir, yang menjadi catatan kita semua adalah, bahwa masa depan bangsa dan negara berada di tangan guru. Kualitas generasi setiap daerah tergantung kualitas pendidiknya. Untuk itu saya berharap agar guru P3K yang 373 memberikan pelayanan maksimal dalam mencerdaskan kehidupan bangsa melalui pendidikan, tutup Bupati Bima. (MDG 002)
0 comments