Kota Bima, Media Dinamika Global.id.~ Sekretaris Daerah Kota Bima selaku ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ) Kota Bima menghadiri sekaligus membuka Rakor Persiapan Pelaksanaan Kegiatan MTQ ke-XVI Tingkat Kota Bima Tahun 2023, bertempat di Aula Kantor Wali Kota, Jum'at, 11 Agustus 2023.
Rakor ini dipimpin oleh Sekretaris Daerah Kota Bima di dampingi oleh seluruh Staf Ahli, Asisten, Kepala OPD, Kabag, Camat dan Lurah se-Kota Bima.
Sekretaris Daerah Kota Bima Drs. H. Mukhtar, MH dalam sambutannya menyampaikan acara MTQ ke-XVI tingkat Kota Bima akan dilaksanakan pada tanggal 22 Agustus 2023.
"keputusan sementara acara akan dilaksanakan tanggal 22 Agustus 2023, tinggal 11 hari lagi dan ini merupakan waktu yang cukup pendek untuk menyiapkan arena" tuturnya.
Lanjut beliau mengucapkan untuk masalah yang berkaitan tentang mimbar, Camat Rasanae Timur dapat berkordinasi dengan Camat Asakota sehingga waktu persiapan dapat maksimal.
"di Asakota ada mimbar dan biasanya kita susah dengan mimbar, sehingga untuk Camat Rasanae Timu dapat berkordinasi dengan Camat Asakota sehingga kita dapat fokos dalam pembuatan panggung" ungkapnya.
Dalam penyampaiannya Drs. H. Mukhtar, MH berharap acara MTQ ke XVI Kota Bima dapat dilaksanakan dengan bagus dan meriah mengingat ini merupakan acara Kota Bima.
"acara ini harus dilaksanakan sebaik mungkin, sebagus mungkin dan semeriah mungkin, bagaimana cara acara itu bisa terlaksana yaitu tergantung pada kita panitia ini" ujarnya.
lanjut beliau berharap agar panitia dapat bekerja keras dan bekerja ekstra agar dapat mensukseskan acara MTQ.
Dalam penyampaikan beliau berharap acara MTQ ke XVI Kota Bima dapat dilaksanakan dengan bagus dan meriah mengingat ini merupakan acara Kota Bima.
"acara ini harus dilaksanakan sebaik mungkin, sebagus mungkin dan semeriah mungkin, bagaimana cara acara itu bisa terlaksana yaitu tergantung pada kita panitia ini oleh karena itu saya berharap agar panitia dapat bekerja keras dan bekerja ekstra agar dapat mensukseskan acara MTQ." ujarnya.
tutup beliau menyampaikan acara MTQ ke XVI Kota Bima akan dilaksanakan pada Kecamatan Rasanae Timur bertempat di terminal kumbe dan pelaksanaan pawai ta'aruf akan dilakukan dari lapangan pahlawan dan finis pada tempat pelaksanaan terminal kumbe.
Tambahan acara yang di sampaikan oleh Camat Rasanar Timur H. Muhammad Said, SE dalam penyampaiannya acara MTQ ke XVI Kota Bima terdiri dari beberapa acara yang akan diperlihatkan yaitu cabang Fahmil, cabang Syarhil dan Haflah Al-Quran 1 juz, 5 juz dan 10 juz.(sekjenMDG)
0 comments