Foto : Sudirman (Ketua Umum HMI Komisariat Hijau Hitam). |
Mataram, Media Dinamika Global.Id._ Ketua Umum (Ketum) Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat Hijau Hitam Sudirman mengajak seluruh Mahasiswa Baru Universitas Muhammadiyah Mataram untuk berproses di Himpunan Mahasiswa Islam Komisariat Hijau Hitam.
Sudirman menyampaikan di momentum kehadiran Mahasiswa Baru beberapa hari lalu telah kami membuka stand pendaftaran calon kader HMI Komisariat Hijau Hitam, oleh karena itu saya berharap kepada seluruh mahasiswa Baru terutama yang sudah mendaftarkan diri dan sudah mengisi formulir pendaftaran agar betul-betul berkomitmen untuk masuk berproses di rumah juang Himpunan Mahasiswa Islam Komisariat Hijau Hitam.
"Himpunan mahasiswa Islam tidak pernah gagal mencetak generasi-generasi di bangsa dan negara," Ucap Ketum Hijau Hitam.
Himpunan Mahasiswa Islam merupakan wadah yang tepat untuk mahasiswa baru dalam belajar membetuk kualitas setiap insan dan wadah yang tetap selalu eksis memperjuangkan hak-hak masyarakat pada umumnya.
"Mahasiswa sebagai agent off change, agent off Control, dan agent off social. Olehnya mahasiswa yang dikenal berintelektual harus memiliki ide, gagasan progresif dan visioner sebagai modal untuk turut bertanggung jawab terhadap tugas besarnya yang diemban," Tuturnya.
Sambung Sudirman, untuk menduduki posisi strategis di HMI butuh proses yang panjang segala konsekuensi kita anggap menjadi sesuatu yang sunatullah adanya.
" saya sebelumnya tidak langsung mendapatkan posisi seperti sekarang tanpa ada proses dan perjuangan panjang dan dituntut untuk benar-benar fokus pada peningkatan kualitas diri, sehingga saya dipercayakan untuk memimpin dan mengemban amanah di HMI," Jelasnya.
Saya menitip harapan kepada seluruh mahasiswa Baru di Universitas Muhammadiyah Mataram agar tetap menjaga api perjuangan dalam menuntut ilmu karena ini sangat penting dimiliki oleh seorang mahasiswa sebagai pondasi dasar untuk mencapai tujuan, harapan, dan cita-cita.
"Menjadi mahasiswa bukan hanya transisi meninggalkan kampung menuju kampus, tetapi sesungguhnya adalah proses pembebasan diri terhadap belenggu-belenggu kebodohan, disitulah kemenangan sejati yang diraih mahasiswa," Harap Ketum HMI Komsat Hijau Hitam.
(Surya Ghempar).
0 comments