KKN-PPL Terpadu Mahasiswa STKIP Tamsis Bima Angkatan Ke-VII Di Parado Rato Gelar Seminar Ekonomi Micro Dan Hukum


Kab.Bima- Media Dinamikaglobal.id. Mahasiswa PPl-KKN Terpadu  Angkatan ke VII STKIP TAMAN SISWA BIMA yang ditempatkan di Parado Rato, Kecamatan Parado, Kabupaten Bima mengadakan Seminar dengan mengusung Tema " Penguatan Ekonomi Micro Dalam Upaya Meminimalisir Tingkat Pengangguran dan Kenakalan Remaja".

Seminar yang digelar di Aula Kantor Camat Parado pada Sabtu 02/09 kemarin di hadiri oleh sejumlah Tokoh Pemuda, Tokoh Masyarakat, dan Tokoh Agama. Sedangkan Hadir sebagai  Narasumber  antara lain  adalah Kepala Dinas Koperasi UMKM Kab.Bima, Pengamat Sosial Kabupaten Bima, Kapolsek Parado serta, Kepala Desa Parado Rato.

Dari Penjelasan Para Narasumber dapat disimpulkan, bahwa upaya penguatan lekonomi Micro dengan pemanfaatan Sumber daya Alam dan Sumber daya Manusia Yang ada dengan melibatkan para generasi muda pengangguran sebagai pelaku kegiatan, maka Kenakalan Remaja dan Tingkat Pengangguran bisa diminimalisir.
Krua Posko PPL-KKN Parado Rato Rato yang dikonfirmasi Media ini disela sela acara tersebut menjelaskan bahwa kegiatan tersebut bisa berjalan dan terlaksana berkat bantuan seluruh lapisan Masyarakat Parado Rato, baik berupa materil maupun bantuan moril.

.     Seminar di Aula Kantor Camat Parado                         02/08/23(Foto Andi)

"Kami sangat berterima kasih sekali atas partisipasi luar biasa dari warga Parado Rato, terutama Kepala Desa dan Jajarannya yang telah memberikan kami Bantuan Materil maupun dukungan Moril sehingga seminar ini bisa terlaksana sesuai rencana, sekali lagi kami sampaikan Terima kasih dan rasa bangga kami kepada seluruh Warga dan teman teman KKN atas partisipasi dan kerjasama ini," pungkas Andi.

KISMAN SH(Kisman 2000, Akrabnya,Red.) Sebagai salah satu Nara sumber dari Pemerhati Sosial Kabupaten Bima, dalam materinya membeberkan, bahwa salah satu langkah untuk menghindari atau mengantisipasi kenakalan para Remaja, seluruh elemen Masyarakat harus terlibat  dalam mengelola produksi masyarakat sesuai dengan sumber daya alam dan potensi yang ada, 

 " Dalam hal ini, inisiatif dan  keterlibatan Kepala Desa sangatlah penting, yaitu dimana Kades harus membentuk Rumah Produksi, dimana dia berfungsi sebagai penampung produksi Masyarakat dengan harapan bahwa hasil produksi Masyarakat bisa laku dan bersaing di pasaran, " jelasnya. (Nas,MDG)
Load disqus comments

0 comments