Sape Bima NTB.Media Dinamika Global.id Sabtu Hari Sabtu 30 Desember 2023 Demi terciptanya keamanan, kenyamanan dan ketertiban di Kecamatan Sape dan Kecamatan Lambu terutama menjelang pergantian tahun 2024 sekitar mulai pukul 21:00 wita Anggota Koramil 1608-03/Sape sebanyak 7 orang Babinsa Wilayah Kota DPP Serka Khaeruddin melaksanakan Patroli Mandiri Cipta Kondisi Dalam Rangka Nataru Wilayah Teritorial Kecamatan Sape
Dalam pelaksanaan patroli mandiri sekaligus melaksanakan Swiiping Miras berupa Sofi sekaligus memberikan himbauan kepada penjual agar tidak melakukan jualan kembali dan untuk anak anak muda maupun Remaja selalu menjaga Kamtibmas, menghindari kegiatan yang negatif yang melawan hukum dan penyalahgunaan baik itu miras, narkoba dan obat"an terlarang lainya yang dapat merugikan diri sendiri, keluarga maupun orang lain.
Kegiatan Patroli Mandiri Cipta Kondisi Dalam Rangka Nataru ini dipimpin langsung oleh Danramil Sape dengan Dibagi dua sektor, untuk wilayah Sape di pimpin oleh Serka Khaerudin dan Wilayah Lambu dipimpin oleh Serka Maskur dan Anggota Anggota yang lain dengan hasil yang sangat memuaskan.
Adapun Hasil Yang di dapat dan diamankan berupa Miras sejenis Minuman Sofi sebanyak 25 Botol Aqua tanggung
Barang bukti berupa sofi hasil penggerebekan sedang di amankan di Kantor Koramil.
Dan pada Pukul 22.45 Wita Kegiatan PATROLI MANDIRI Selesai Berjalan dengan Aman dan Lancar
Nampak terlihat juga masyarakat Sape dan Lambu sangat mengapresiasi kegiatan Patroli Mandiri Cipta Kondisi ini, apalagi menjelang pergantian tahun ini.
Kegiatan berlangsung dengan lancar dan sukses.
(Arf Sp/MDG.04)
0 comments