Polres Dompu Turut Serta di Kegiatan Penanaman Pakan Indigofera di Desa Tolokalo Kempo


Dompu-NTB, Media Dinamika Global.Id.-  Polres Dompu melalui Waka Polres Dompu Kompol Jamaludin, S.Sos didampingi Kapolsek Kempo, Ipda Jubaidin turut menghadiri kegiatan  Penanaman pakan ternak Indigofera Bekerja sama Kodim 1614 Dompu dengan Dinas Peternakan Kesehatan Hewan, Sabtu (16/12/2023) sekira pukul 10.00 Wita.

Kegiatan ini diadakan di Desa Tolokalo Kecamatan Kempo, Kabupaten Dompu, dihadiri langsung Danrem 162 Wira Bhakti BRIGJEN TNI Agus Bhakti, S.I.P., M.I.P., M.HAN., Bupati Dompu H. Kader Jaelani.

Tampak pula, Dandim 1614 Dompu LETKOL Kav Riyan Oktiya Virajati, S.T., MM,. Ketua DPRD Dompu, H Andi Bachtiar, Kepala Dinas Peternakan kesehatan Hewan Kab. Dompu Muhammad Abduh, SE,.

Tak ketinggalan, Camat Kempo Drs. Budirahman, Danramil Kempo KAPTEN INF. M. Syafi'i,  Kepala UPTD Peternakan Kempo Chairul Anwar, SPt., Plt. Kades Tolokalo dan sejumlah tamu undangan lainnya.

Adapun Bentuk Kegiatan, antara Sambutan Danrem 162 Wira Bhakti, Bahwa Hari di lakukan Penanaman pakan ternak Indigofera kerjasama Kodim 1614 Dompu dengan Dinas Peternakan kesehatan Hewan Kab Dompu karena ini merupakan terobosan Bupati Dompu untuk pakan ternak karena memang di Jakarta Sapi Dompu-Bima sangat terkenal.

"Selama ini Pelepasan sapi begitu saja sehingga mengganggu pertanian dan lalulintas dengan adanya tanaman Indigofera dapat membantu kecukupan Pakan ternak," sebutnya.

Tanaman Indigofera ini dapat meningkatkan nilai Ekonomis para Ternak sapi kab. Dompu karena Indigofera ini kandungan protein yang tinggi.

Sementara itu, Bupati Dompu, H. Kader Jaelani, juga menyampaikan rasa bangga dan ucapan Terimakasih kepada Danrem 162 Wira Bhakti dan jajaran TNI Kodim 1614 Dompu sehingga Penanaman pakan ternak Indigofera di Desa Tolokalo Kecamatan Kempo dapat dilaksankan.

"Bahwa Yang punya ide Penanaman Indigofera ini adalah Dandim 1614 Dompu sehingga Pemerintah Kabupaten Dompu Mendorong dan mendukung karena ini adalah ide yang luar biasa untuk meningkatkan Ekonomi Petani ternak Kabupaten Dompu," papar Bupati Dompu.

Usai sambutan Bupati, dilanjutkan dengan Melakukan Penanaman serentak Pakan ternak Indigofera secara simbolik sebanyak 40 Pohon, hingga Kegiatan berahir pada pukul 12.00 Wita Situasi berjalan dengan aman dan lancar.

(Surya Ghempar).

Load disqus comments

0 comments