Keceriaan Mace Pace Terima Bingkisan Dari Pangdam VI/MLW Dan Satgas Yonif 623/BWU


Maybrat,– Media Dinamika Global,Id,- Di awal Tahun 2024, Pangdam VI Mulawarman sang Panglima dari Kalimantan Mayjen TNI Tri Budi Utomo bersama jajaran Satgas Yonif 623/BWU memberikan kebahagiaan untuk warga Maybrat, Papua Barat Daya. Bingkisan berupa sembako diberikan kepada 100 warga di Kampung Kocuwer, Distrik Aifat Utara, Kabupaten Maybrat, Provinsi Papua Barat Daya.

Bingkisan ini sekaligus menjadi hadiah tambahan setelah Satgas Yonif 623/BWU menyerahkan bangunan MCK yang telah dibangun kepada warga. Rasa sukur diucapkan, karena dengan kesulitan warga yang ada, mereka merasa terbantu atas apa yang telah mereka dapatkan. Tidak hanya kepada kepala keluarga, anak-anak sekolah yang hadir di kesempatan itu juga mendapatkan hadiah berupa makanan ringan serta kedepannya juga akan diberikan alat sekolah apabila masa sekolah akan tiba. Ucap Pasi Ter Satgas Lettu Inf Gema dalam keterangannya.


Pembagian Sembako ini juga sebagai sarana Pasukan Banua menciptakan kondusifitas di wilayah Kabupaten Maybrat. Dimana tahun-tahun terakhir wilayah ini cukup rawan karena adanya gangguan dari Organisasi Ekstrim Pembebasan Papua Barat dan Kelompok Kriminal Bersenjata. Dengan hadirnya TNI dari jajaran Satgas Yonif 623/BWU yang tersebar di beberapa wilayah di Papua Barat Daya ini selain guna menciptakan keamanan dan kondusifitas masyarakat, juga untuk mengatasi kesulitan yang ada pada masyarakat itu sendiri.


Diketahui Satgas Yonif 623/BWU sudah cukup banyak memberikan dampak positif di tengah masyarakat. Selain menjaga keamanan dan keutuhan wilayah di ujung timur Indonesia, mereka juga kerap memberikan pelayanan PRIMA seperti mengadakan fasilitas Kesehatan, pemberian Pendidikan kepada anak-anak, pemberian sembako kepada warga, serta pembangunan sarana dan fasilitas yang selama ini warga butuhkan. (Yonif 623/BWU).

Load disqus comments

0 comments