Babinsa Penatoi Serda Muhtar Gotong- royong Bersama Warga


Kota Bima. Media Dinamika Global-id. LDalam rangka meningkatkan kemanunggalan Babinsa dan masyarakat, Serda Muhtar Babinsa Kelurahan Penatoi anggota Koramil 1608-01/Rasanae Melaksanakan Karya bakti / gotong royong.

Kegiatan gotong royong kali ini dilakukan di TPQ Al-Amin Kelurahan Penatoi RT. 05 RW. 02 bersama warga Kelurahan Penatoi untuk membangun WC dan tempat wudhu untuk Santri dan Santriwati di Musolah Al-Amin Penatoi Kecamaran Mpunda Kota Bima. Selasa, (04/06/24)


Hadir dalam kegiatan gotong royong, Babinsa Kelurahan penatoi Pengurus Musholah dan TPQ Al-Amin, serta Warga Kelurahan Penatoi

Sebelum membangun WC dan tempat wudhu Babinsa dan masyarakat Menyiapkan bahan bangunan atau beberapa material yang akan digunakan dalam pembuatan WC dan tempat wudhu.

Selain itu, mereka juga saling bahu-membahu membersihkan Alang-alang dan rumput agar bisa mengali pondasi untuk membuat ranka WC, setelah semua sudah terlihat bersih, lalu dilanjutkan penggalian pondasi hingga pemasangan pondasi, lalu kemudian dilanjutkan dengan pemasangan batu bata untuk dinding wcserta pengecoran tiang bangunan WC.


Serda Muhtar Babinsa Kelurahan Penatoi anggota Koramil 1608-01/Rasanae, dilokasi kegiatan menuturkan, selain ini bernilai ibadah, kegiatan gotong royong ini juga untuk mempererat kedekatan hubungan antara TNI dan masyarakat.

Saya berharap kerjasama dengan masyarakat seperti dapat terus dilakukan secara optimal, yang tentunya akan sesuai dengan yang diharapkan, dan semoga kerjasama dan gotong royong seperti ini dapat berlanjut dan berkesinambungan. Imbuhnya. (Ombus MDG)

Load disqus comments

0 comments