Jumsih (Jum'at Bersih), Kepala Desa Raba Bersama Perangkat Desa Dan Masyarakat Setempat Laksanakan Gotong-royong


Kepala Desa Raba bersama tokoh masyarakat sedang berdiskusi usai gotong royong. 

BIMA - Mediadinamikaglobal.id || Kepala Desa Raba ikut melaksanakan kegiatan Jum'at Bersih bersama Perangkat Desa dan masyarakat yang dilaksanakan di sekitar Gedung Serba Guna (GSG) yang terletak di Dusun Parawanga Desa Raba, Kecamatan Wawo, Kabupaten Bima,Nusa Tenggara Barat (NTB), Jum'at (19/07/2024) pagi. 

Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Desa Raba Syamsuddin, Sekretaris Desa Raba, Perangkat Desa, Ketua BPD dan anggotanya, ketua-ketua RT/RW, tokoh agama, tokoh adat, tokoh wanita, tokoh pemuda dan masyarakat secara umumnya. 

Kegiatan bersih-bersih dan gotong royong dilaksanakan setiap hari jumat dengan bertujuan untuk menjaga kebersihan dan kesehatan sekitar Gedung serba guna maupun lingkungan sekitar masyarakat sehingga lingkungan terasa nyaman, sehat dan terhindar dari wabah penyakit.

Suasana kebersamaan warga masyarakat dalam melakukan gotong-royong di gedung serba guna. 

Di kegiatan jumat bersih kali ini Kepala Desa Raba Syamsuddin ikut serta melaksanakan kebersihan di Gedung serba guna dan lingkungan masyarakat, mengatakan bahwa dengan kegiatan jumat bersih kali ini diharapkan bisa memotivasi warga Desa Raba agar senantiasa menjaga kebersihan di lingkungan sekitar karena dengan adanya kebersihan akan menciptakan keindahan dan kenyamanan.

“Kesadaran untuk menjaga kebersihan lingkungan terutama dilingkungan sekitar senantiasa selalu diingatkan kembali kepada masyarakat Desa Raba bahwa kebersihan merupakan sebagai dari iman, maka dalam hal itu kebersihan lingkungan di sekitar masyarakat merupakan tanggung jawab bersama untuk terus dijaga agar terciptakan lingkungan yang bersih, nyaman dan aman.” Ujar Kepala Desa Raba. 

Sementara itu saat diwawancarai oleh awak media via whatsaap, Kepala Desa Raba menyampaikan ucapan terima kasih lebih awal terhadap warga yang ikut terlibat aktif dalam rangkaian kegiatan gotong royong di halaman GSG Desa Raba.

Membangun desa tidak semua dengan menganggarkan tapi ada cara-cara melalui musyawarah dan mufakat bersama melalui gotong royong itu sendiri.

Jika kita hitung angka pasti ada nominal yang kita bicarakan,tapi jika kita membangun nilai gotong royong ada nilai jiwa kebersamaan, yang akan kita dapat sebagai bentuk persatuan.

Di lihat dari aspek itu pula gotong royong usaha yang di lakukan secara kolektif untuk mencapai tujuan bersama, 

tentu dengan adanya nilai gotong royong itu sendiri sebagai wujud rasa persatuan dan kesatuan dari masyarakat juga dapat membina hubungan baik terhadap masyarakat dengan didasari azas kemanusiaan sesuai yang tercantum dalam Pancasila dalam sila ketiga yang berbunyi Persatuan Indonesia. 

"Alhamdulillah masyarakat sangat berantusias terkait dengan adanya kegiatan ini, tentu ini semua bagian sikap peduli masyarakat serta sikap dukungan dalam mewujudkan program pemerintah desa. Sehingga Pemerintah desa dan masyarakat bisa memiliki rasa tanggungjawab bersama terhadap menjaga kebersihan lingkungan sekitarnya yang merupakan bagian dari lingkungan bersama."ucapnya.(MDG05)

Load disqus comments

0 comments