Pelepasan Mahasiswa KKN PPL Universitas Nggusuwaru Oleh Rektor & Ketua Yayasan PIP Bima


Bima, Media Dinamika Global. Id.- Kamis, 18/07/2024. Upacara Pelepasan Mahasiswa  KKN PPL TERPADU Angkatan Ke - 1 (Pertama) Universitas Nggusuwaru oleh Rektor dan Ketua PIP Bima di halaman kampus dan terbagi 3 (tiga) kelompok besar yaitu wilayah kota bima 102 mahasiswa, kabupaten bima 337 mahasiswa dan kabupaten Dompu 75 mahasiswa dengan total 514 mahasiswa tahun 2024. 

Fitriah Jauhar menyampaikan, selamat kepada mahasiswa KKN PPL TERPADU Universitas Nggusuwaru, jaga almamater, jaga akhlak selama berada di masyarakat, sehingga bisa berjalan dengan baik dan lancar (Ujar Ketua Yayasan PIP Bima).

Selanjutnya Rektor Unswa menyampaikan  "Pada hari ini kamis, 18 Juli 2024 kami melepaskan secara resmi mahasiswa KKN PPL TERPADU angkatan ke - 1 (Pertama) UNSWA yang tersebar di wilayah kota bima, kabupaten bima dan kabupaten dompu, harapan kami kepada pemerintah agar bisa memberikan support kepada mahasiswa, sehingga pembangunan desa dan kelurahan sama - sama kita wujudkan dan capai bersama selama dua bulan berjalan, teruntuk buat PJ WALIKOTA Bima, Bupati Bima, Bupati Dompu terus mendukung demi tercapainya pembangunan desa dan kelurahan di masing - masing wilayah (Ujar Dr. Nasution, M.Pd).

Pelepasan Mahasiswa KKN PPL TERPADU Angkatan Ke -1 (Pertama) Universitas Nggusuwaru berjumlah 514 Mahasiswa dengan tema mendidik anak bangsa dan mengabdi untuk negeri menuju merdeka belajar.(MDG024)

Load disqus comments

0 comments