Penutupan MTQ ke XXIV TK. Desa Naru berjalan Sukses dan meriah. 







Bima. Media Dinamika Global.Id_Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) TK. Desa Naru yang di laksanakan di masjid besar Al Furqan Desa Naru resmi di tutup oleh bapak muchklisin, S.Sos selaku Kasi Fispra Kec. Woha Kab. Bima.



Kegiatan yang Dihadiri Kepala KUA kec. Muspika Kec. Woha, tokoh Agama, hingga Tokoh Masyarakat Lainnya, berlangsung sejak hari selasa malam 2 Juli 2024 di ikutin sebanyak 55 peserta perwakilan setiap dusun dan berkahir pada minggu, 7 Juli 2024.


Yusuf, SE. selaku ketua Panitia dalam sambutannya "mengatakan Terimakasih kepada pemerintah Desa Naru yang telah mensuport kegiatan keagamaan ini, dengan mengucurkan Dana Desa sebesar Rp. 50.000.000, Terimkasih juga saya sampaikan kepada Rekan Panitia, Para donatur, Lebih Khusus kepada Para Dewan Hakim dan Dewan Juri yang telah ihlas mensukseskan acara ini, semoga bermanfaat untuk generasi yang relegius dan bernilai Pahala di Sisi Allah SWT" Tutupnya. 


Sementara di kesempatan yang sama Usman AB selaku Kepala Desa Naru, menyampaikan Terimakasih kepada semua pihak yang telah bekerja dan terus mengajak kepada orang tua peserta dan guru-guru ngaji untuk sama-sama mendidik anak anaknya kepada nilai-nilai islami. 


Acara yang di tutup dengan penyerahan Hadiah kepada para peserta Juara ini pun di berikan wejangan oleh Bapak Habib. Berharap kepada para peserta mudah-mudahan lebih termotivasi lagi, lebih rajin lagi, persiapkan  diri untuk ke tingkat kecamatan untuk menjadi juara yang terbaik. ungkap pegawai Pemerintah Kecamatan Woha muchlisin, S.Sos.(zain)


Load disqus comments

0 comments