Bima NTB. Media Dinamika Global. Id.- Selasa, 2/07/2024. Dalam rangka memperkuat dan meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) BRIDA Kota Bima hadir di Univesitas Nggusuwaru (Unswa). Bersamaan dengan kegiatan yang dilakukan di Ruang Rapat Unswa tersebut, dilakukan Penandatangan Memorandum of Understanding (MoU) dan Memorandum of Agreement (MoA) antara Universitas Nggusuwaru (Unswa) dengan STIT Sunan Giri Bima.
Kolaborasi ilmiah kedua Perguruan Tinggi di Kota Bima itu untuk menjalin silaturrahim dan mengikat hubungan melalui penandatangan MoU dan MoA sebagai bukti kuat bahwa Unswa dan STIT Bima benar - benar serius membangun dan mencerdaskan masyarakat melalui Tri Dharma Perguruan Tinggi.
Rektor Unswa Dr. Nasution, M.pd menyampaikan bahwa nilai dalam MoU dan MoA antar Perguruan Tinggi dan antar Program studi (PGSD Unswa dan Prodi PAI, PGMI) dua Perguruan Tinggi ini adalah untuk meningkatkan SDM mahasiswa dan dosen.
Beliau juga menyampaikan terima kasih kepada STIT Bima dan Pemerintah Kota Bima karena, melalui BRIDA Kota Bima terus membangun kerjasama dengan universitas Nggusuwaru, kemudian beliau menegaskan bahwa "Dalam kolaborasi UNSWA dan STIT Bima.
Kita berharap merancang sebuah model pengembangan, baik pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengabdian masyarakat, ini adalah kewajiban perguruan tinggi untuk bersama - sama meningkatkan statusnya dan bisa mempengaruhi kebijakan pemerintah dalam meningkat kualitas Perguruan Tinggi dan daerah".
Dilain pihak Ketua STIT Bima Irwan Supriadin menyampaikan "Kami sangat berterima kasih kepada Rektor Unswa dan seluruh Civitas Akademika Unswa yang telah menerima kami dalam kerjasama ini.
Harapannya MoU dan MoA ini tidak hanya antar aprogram Studi saja, melainkan pada Lembaga Penjamin Mutu (LPM), Penelitian dan Pengabdian Masyarakat juga tingkatkan" ujar Irwan Supriadin.
Di akhir kegiatan BRIDA Kota Bima juga melakukan penyerahan alat peraga atau SOP BRIDA dalam mengurus Ijin Penelitian.(MDG024).
0 comments