Satgas Yonzipur 5/ABW Menaruh Harapan Kepada Generasi Muda Yang Berpendidikan


Kapuas Hulu. Media Dinamika Global-id. Satgas Pengamanan Perbatasan (Pamtas) RI-Malaysia Yonzipur 5/ABW Pos Kapar menunjukkan rasa perhatian kepada anak-anak siswa SDN Kapar dengan menyerahkan sarana penggalangan yang berupa sarana olah raga berupa bola volley dengan bola kaki, inisiatif ini merupakan bagian dari upaya untuk mendukung pendidikan di daerah perbatasan, Rabu, (24/7/2024).

Bantuan yang diberikan tersebut bagian dari pendukung untuk memberikan motivasi kepada siswa Sekolah Dasar, disamping peningkatan dalam pelajaran namun juga dalam kualitas olah raga bagi siswa di sekolah  tersebut. Langkah ini juga memperkuat hubungan antara satgas pamtas dan masyarakat setempat.

Dalam kegiatan tersebut satgas pamtas RI-Malaysia tidak hanya menyerahkan sarana penggalangan, tetapi juga berinteraksi langsung dengan para siswa dan guru sehingga menciptakan suasana belajar yang menyenangkan.

Komandan Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonzipur 5/ABW di tempat yang berbeda menyampaikan "Program ini bertujuan untuk mendorong semangat belajar anak-anak di perbatasan serta mendukung upaya pemerintah dalam pemerataan pendidikan".

Para guru dan siswa SDN Kapar Dukuh Kapar, desa Sungai Senunuk, Kecamatan Batang Lupar, Kabupaten Kapuas Hulu, menyambut baik bantuan ini dan berharap program serupa dapat terus berlanjut di masa mendatang. 

Kepala Sekolah Dasar Negeri Kapar bapak Tevanus benu, S.pd. mengucapkan terimakasih kepada anggota satgas pamtas yang sudah memberikan dukungan alat olah raga kepada sekolah kami. Dia berharap dapat menginspirasi para siswa untuk lebih giat belajar dan mencapai cita-cita mereka meski berada di wilayah perbatasan yang sering kali memiliki keterbatasan fasilitas. (Yonzipur 5/ABW)

Load disqus comments

0 comments