Koramil 1608-01/ Rasanae Panen Raya Padi Dukung Program Ketahanan Pangan


Danramil 1608-01/ Rasanae Kapten Inf Seninot. S beserta anggota, Camat Raba, Lurah Rabangodu Utara dan PPL Rabangodu Utara melaksanakan kegiatan Panen Raya Padi dalam rangka mendukung program unggulan ketahanan pangan Kodim 1608/Bima Tahun 2024, bertempat di Lokasi So La Sangga Kel. Rabangodu Utara Kec. Raba Kota Bima. Minggu, (01/09/24).

Kegiatan ketahanan pangan Kodim 1608 /Bima Koramil 01/Rasanae, selain membantu pemerintah juga bertujuan untuk meningkatkan ekonomi masyarakat dengan memanfaatkan lahan secara maksimal untuk membantu kesejahteraan para petani di wilayah.

Hadir dalam kegiatan Panen Raya, Danramil 01/Rasanae Kapten Inf. Seninot. S, Camat Raba Faruk Irfan,.S.IP, Lurah Rabangodu Utara, PPL Rabangodu, Danposramil Mpunda Peltu Imran, Danposramil Raba Serma Arif B., Danpos Asakota Pelda Arif R, Pok Tani So Lasangga dan anggota Koramil 01/Rasanae.

Pada kesempatan itu, Danramil 01/Kapten Inf. Seninot S menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud dukungan TNI khususnya prajurit kewilayahan yaitu Babinsa dalam mendukung ketahanan pangan 

“Dengan semangat ikut serta terjun langsung ke sawah membantu para petani desa binaannya saat memanen padi, Inilah wujud nyata yang dilakukan oleh Babinsa kepada para petani warga desa binaan,” ujarnya.

Lebih lanjut dijelaskan, bahwa luas panen padi warga binaan seluas 2,7 Ha kemudian menjadi harapan untuk menjaga ketersediaan pangan secara Nasional dan harus memperhatikan kesejahteraan petani dengan menjaga kestabilan harga jual produk pertanian baik padi,” tutupnya.

Kegiatan ketahanan pangan merupakan program TNI AD selain membantu pemerintah juga bertujuan untuk meningkatkan ekonomi masyarakat dengan memanfaatkan lahan yang ada di wilayah guna membantu kesejahteraan para petani di wilayah.

“Kegiatan ini merupakan bentuk dukungan nyata Kodim 1608/Bima dengan pemerintah guna mewujudkan Swasembada Pangan Nasional,


Dandim 1608/Bima Letkol Inf. Andi Lulianto,.S.Kom.M.M menekankan bahwa pendampingan oleh Babinsa tidak hanya berhenti pada proses penanaman, tetapi berlangsung terus menerus, mulai dari masa tanam hingga panen. Dandim menyatakan kesiapannya untuk mendukung program swasembada pangan nasional dan lokal guna meningkatkan perekonomian dan ketersediaan logistik sesuai dengan kearifan lokal.

Harapannya kegiatan seperti ini mencerminkan semangat gotong-royong dan kerja sama antara TNI dan masyarakat dalam mendukung program-program ketahanan pangan. “Babinsa tetap berkomitmen untuk mendukung inisiatif ini demi kesejahteraan dan ketahanan pangan masyarakat,” pungkasnya. (MDG 023)

Load disqus comments

0 comments