Sape Bima.NTB.Media Dinamika Global.id Jum,at 11 Oktober 2024 sekitar mulai pukul 09:30 wita, Serka Ridwan Babinsa desa Sumi Kec. Lambu dan Serda Irfan Babinsa Desa Bugis Kecamatan Sape melaksanakan Komunikasi Sosial (komsos) bersama masyarakat binaannya masing-masing dengan cara memberikan himbauan tetap menjaga keamanan dan ketertiban dilingkungan masing-masing, sekarang kita sudah memasuki musim kemarau agar setiap individu bisa mengingatkan kepada anak, istri maupun keluarganya untuk memperhatikan kembali api didapur apabila selesai memasak atau menggunakan kompor sehingga bisa meminimalisir terjadinya bahaya kebakaran.
Apabila terjadi permasalahan dilingkungan sekitarnya agar dicarikan solusinya untuk menghindari terjadinya miskomunikasi satu sama lainnya
Nampak terlihat pada hari yang sama Babinsa Desa Bugis Kecamatan Sape Serda Irfan Anggota Koramil 1608-03/Sape juga melaksanakan komsos di Desa binaan, memberikan himbauan kepada warga binaan kalau keluar mencari ikan agar waspada karna cuaca akhir ini yang tidak bersahabat, ombak di sertai angin kencang yang bisa membahayakan keselamatan, oleh karena itu sebaiknya kita nunggu cuaca membaik baru kita bisa keluar mencari ikan.
Kegiatan berjalan lancar dan aman.Kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) yang dilakukan oleh Babinsa Sumi Kecamatan Lambu dan Babinsa Bugis Kecamatan Sape Berlangsung dengan lancar tertib dan sukses.(Arif Sape/MDG.04)
0 comments