DE GADJAH HADIRI HUT RESIMEN JALA SATRIA GARUDA


Denpasar, - Media Dinamika,Global,Id,||  Made Muliawan Arya, , S.E., M.H. atau dikenal oleh masyarakat dengan panggilan De Gadjah. Merupakan calon gubernur Bali pada pilkada 2024. Di sela kesibukannya beliau menyempatkan diri untuk menghadiri acara HUT ke-12 Resimen Jala Satria Garuda Provinsi Bali.

De Gadjah merupakan bagian dari Resimen Jala Satria Garuda (JSG) sejak awal di bentuk oleh Bapak Purnawirawan Jenderal H. Prabowo Subiyanto. Dan juga merupakan bagian dari Perguruan Pencak Silat Satria Muda Indonesia yang juga di bentuk oleh Bapak Prabowo Subianto.

Resimen Jala Satria Garuda dan Perguruan Pencak Silat Satria Muda Indonesia merupakan satu kesatuan yang tidak terpisahkan, sebagai wadah Pendidikan non formal mencetak generasi muda Indonesia yang cerdas dan berkontribusi bagi Pembangunan Negara Kesatuan Republik Indonesia.


Bertempat di Padepokan Perguruan Pencak silat Satria Muda Indonesia, jl.gunung kelimutu Denpasar, HUT dan Tasyakuran JSG yang kedua belas di gelar dengan semangat persatuan dan kekeluargaan. Pada hari senin 28 Oktober 2024, tepat dengan hari sumpah pemuda.

Dalam sambutannya di acara HUT ke 12 Resimen Jala Satria Garuda, De Gadjah yang merupakan Ketum Perguruan Pencak Silat SMI Komisariat Kodya Denpasar, menyampaikan bahwa beliau merupakan didikan dari Perguruan Pencak Silat SMI dan juga di didik dalam Resimen JSG. Khususnya oleh Ketua Umum Resimen Jala Satria Garuda Provinsi Bali yaitu DR. I Nengah Sukama, S.Pd.,M.M., dan juga merupakan Ketua Umum SMI Komda Bali.

De Gadjah juga mengatakan bahwa kita sebagai masyarakat dan generasi muda tidak boleh lupa ddengan Sejarah serta awal kita menjadi seperti saat ini. Dan mari kita Bersama – sama membangun Bali yang lebih baik, serta menjaga adat dan budaya bali. Menutup sambutannya de Gadjah berterima kasih kepada orang tua dan para sesepuh yang telah mendidik dan membesarkannya. 

( Reporter Harry Bintang).

Load disqus comments

0 comments