Walid Laksanakan Reses Perdana di Lingkungan Tato Kelurahan Jatiwangi.

 

Anggota DPRD Kota Bima Khalid Bin Walid, SH, Saat melaksanakan Reses Perdana di Lingkungan Tato Kelurahan Jatiwangi pada hari Senin (11/11)


Bima. Media Dinamika Global.Id_Anggota DPRD Kota Bima Khalid Bin Walid, SH, dari Fraksi gabungan Merah Putih utusan Partai Gerindra, Laksanakan Reses Perdana Tahun 2024 di lingkungan Tato Kelurahan Jatiwangi Kecamatan Asakota, Pada hari senin tanggal (11/11) Sore.

Anggota DPRD Kota Bima, Khalid Bin Walid, SH, Menyampaikan, Di lingkungan Tato merupakan tempat pilihan pertama untuk dilaksanakan Reses Perdana pada Tahun anggaran 2024 ini dan itu berdasarkan permintaan tim yang ada di lingkungan Tato . "Kebetulan saya masuk sebagai Komisi 2 menangani tentang kebutuhan masyarakat langsung berkaitan dengan Petani, Nelayan dan Usaha Kecil masyarakat". Ujar Bang Walid biasa di sapa.

Bang Walid, Menegaskan, Akan berjuang apa yang menjadi aspirasi masyarakat terutama masalah kelangkaan pupuk yang menjadi persoalan selama ini, Jika ada pengecer yang nakal akan mengusulkannya untuk di cabut ijinnya dan itu tergantung ada laporan masyarakat. Tegasnya.

Sementara itu, Perwakilan dari Ketua Kelompok Tani Harapan, M.Yunus, Mengusulkan untuk dapat membantu Mesin Pompa Air dan Pipa Air, Karena memang disetiap musim kemarau petani kesulitan untuk mengaira lahan pertanian karena tidak ada Mesin. juga mengharapkan perbaikan Drainase gang yang ada di lingkungan Tato sepanjang lebih kurang 230 Meter. Harapnya.

Selain itu, Ketua Kelompok Usaha Bakulan, Ibu Nurwahidah melalui kesempatan Reses tersebut menyampaikan, Untuk dapat membantu Pedagang Bakulan dengan memberikan Modal Usaha, Agar ibu-ibu pedagang kecil bisa terbantu melalui penambahan Modal Usaha tersebut. Ucapnya.

Menanggapi usulan masyarakat tersebut Bang Walid merespon baik apa yang menjadi usulan masyarakat lingkungan Tato, Seperti Permohonan Bantuan Mesin Pompa Air akan mengusulkannya, Begitu juga dengan Modal Usaha Bakulan dan Perbaikan Drainase akan memasukannya melalui Pokir Dewan. Ucap Bang Walid.(Z/mdg)


Load disqus comments

0 comments