Jakarta. Media Dinamika Global.Id.- Presiden Prabowo Subianto menekankan kepada seluruh jajaran pemerintah pusat dan daerah untuk melakukan penghematan, melakukan efisiensi, agar tidak ada biaya yang dihambur-hamburkan mengingat banyak laporan mengenai banyak potensi negara yang hilang disebabkan oleh pemerintahan tidak efektif. Sementara, Wakil Presiden Gibran menekankan tidak ada visi dan program selain visi dan program Presiden.
Hal itu disampaikan Presiden Republik Indonesia dan Wakil Presiden Republik Indonesia, pada Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Penyelenggaraan pemerintahan Daerah tahun 2024, bertempat di Sentul International Convention Center (SICC), Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Kamis, 7 November 2024.
Rakornas ini dihadiri oleh Penjabat Wali Kota Bima, Drs. H. Mukhtar, M.H, unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) Kota Bima, Ketua Bawaslu Kota Bima, Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Bima dan Kepala DPMPTSP Kota Bima bersama dengan 5.360 peserta dari berbagai instansi seluruh Indonesia.
"Seluruh anggaran negara harus langsung dirasakan, ditujukan untuk kepentingan rakyat", ujar Presiden Prabowo dalam sambutannya saat membuka Rakornas Pemerintah Pusat dan Daerah.
Sementara itu, Wakil Presiden RI, Gibran Rakabuming Raka menekankan bahwa untuk mengelola negara sebesar Indonesia, dibutuhkan kesatuan visi serta kerja tim. Sehingga sinergitas antara pemerintah pusat dan daerah adalah hal yang begitu penting. Ia pun mengimbau seluruh peserta Rakornas untuk mengesampingkan ego sektoral demi tercapainya cita-cita Indonesia Emas 2045.
"Saya mengajak seluruh pemerintah daerah untuk mendukung program makan siang gratis, salah satu program prioritas Presiden Prabowo Subianto yang bertujuan meningkatkan kualitas gizi masyarakat". ajak Wapres Gibran saat menutup Rakornas Pemerintah Pusat dan Daerah, di Sentul Bogor, Jawa Barat.(Red)