Polsek Sape Lumpuhkan Pengedar Sabu Asal Sape Saat Coba Kabur Dan Melawan - Media Dinamika Global

Kamis, 26 Desember 2024

Polsek Sape Lumpuhkan Pengedar Sabu Asal Sape Saat Coba Kabur Dan Melawan

Sape Bima.NTB.Media Dinamika Global.id Team Opsnal Polsek Sape bersama dengan Regu Piket Polsek Sape dan anggota  Intelmob Kompi 3 Batalyon C Pelopor telah melakukan Penangkapan terhadap seseorang diduga mengedarkan, memiliki, menyimpan, dan menguasai Narkotika diduga jenis Sabu.

Berdasarkan Keterangan dari Kapolsek Sape (AKP.Masdidin.SH) kejadian berlangsung Pada hari  Kamis tgl 26 Desember 2024 sekitar pukul 17:00 WITA, bertempat di Desa Rai Oi Kecamatan Sape Kabupaten Bima.

Adapun Barang Bukti yang telah di amankan.

- 4 (empat) lembar plastik klip berisi serbuk kristal diduga Sabu.

- 2 (dua) bungkus plastik klip.

- 1(satu) Unit Handphone

- 1 (satu) buah api korek gas

- Uang berjumlah Rp.1.004.000 (satu juta empat ribu rupiah)

- 2 (dua) Buah Botol plastik larutan penyegar Cap kaki tiga (Bong)

- 1 (satu) Buah dompet kulit berwarna hitam

Kapolsek Sape Juga Menambahkan bahwa Tim Yang Melakukan Penggerebekan dan Penangkapan Pelaku tersebut antara lain :

1.Piket Jaga Polsek Sape

- Aiptu Suraidin

- Aipda Fahriamin, SH

- Brigpol Irdian Komar

- Briptu Bayu Dermawan

2.OPSNAL POLSEK SAPE

- Bripka Suaeb

- Bripda Ramadhan Rangga Pratama

- Bripda Gafar Efendi, SH

- Bripda Roesman Hadi

- Bripda Arya Prakas Hidayat

3.Intelmob Kompi 3 Batalyon C Pelopor

- Brigpol Imam

Informasi yang Kami himpun di Polsek Sape Adapun Kronologis Kejadiannya sebagai berikut :



Pada sekitar pukul 15.50 Wita Team mendapatkan informasi bahwa di Dusun Tambe Desa Rai Oi Kec Sape Kab Bima bahwa ada remaja yang mengedar narkotika jenis sabu, tidak menunggu lama TIM berkoordinasi dengan regu Piket Polsek, lalu kemudian Team dan Regu Piket langsung bergerak menuju TKP, dan pada saat di tkp Team berkoordinasi dengan tokoh masyarakat dan kaur Desa untuk mendampingi pada saat melakukan penggeledahan badan maupun penggeledahan rumah terduga pelaku, lalu kemudian Team dan anggota langsung melakukan penggeledahan, namun pada saat dilakukan penggeledahan pelaku beusaha melarikan diri lewat pintu belakang rumahnya sehingga anggota megeluarkan tembakan peringatan keudara akan tetapi pelaku tidak mengidahkan dan tetap ingin melarikan diri, sehingga anggota mengambil tindakan tegas dan terukur dengan melumpuhkan kaki pelaku, dari hasil penggeledahan TIM mendapatkan sejumlah barang bukti.

Saat ini pelaku telah di amankan di Polres Bima kota untuk dilakukan Pemeriksaan dan Penyelidikan lebih lanjut.

(MDG.04)

1 komentar:


EmoticonEmoticon