![]() |
Bima. Media Dinamika Global.Id_Pemdes Keli adakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) untuk menyepakati Rencana Kerja Pelaksanaan Pembangunan Desa (RKPDes) tahun anggaran 2025, Pada hari kamis tanggal (10/04) di aula kantor Desa Keli Kecamatan Woha berjalan dengan aman.
Kades Keli, Drs, Ramli Ibrahim, Menyampaikan, Musrenbangdes merupakan kegiatan musyawarah tahunan Desa yang diadakan untuk menyepakati Rencana Kerja Pembagunan Desa (RKPDes), Tentunya disesuaikan dengan arah kebijakan pemerintah desa yang didalamya ada Visi dan misi kepala Desa yang harus dimuat dalam jangka waktu satu tahun untuk penggunaan Dana Desa Tahun 2025. Ujar Ompu Keli.
Ompu Keli, Menjelaskan, Musyawarah ini membangun kesepahaman untuk mencapai kesepakatan bersama dengan membahas skala prioritas tentang kepentingan dan kemajuan desa. "Kami selaku Pemerintah Desa tetap mendengarkan aspirasi dari tokoh masyarakat dan tokoh pemuda untuk kebutuhan masyarakat". Tegasnya.
Sekain itu, Ompu Keli juga , Tetap Menjaga transparansi dan akuntabilitas dalam perencanaan dan pelaksanaan pembangunan desa melalui musyawarah ini dapat menghasilkan dan menetapkan program skala prioritas pembangunan melalui Dana Desa tahun anggaran 2025. "Saya berharap mari kita bekerja sama untuk membangun Desa". Harapnya.
Sementara itu, Ketua BPD Desa Keli, Firdaus, Menjelaskan, Bahwa anggaran Dana Desa Keli Tahun 2025 ini sebanyak Rp 1.600. Juta lebih, penggunaannya termasuk untuk membayar gaji perangkat desa dan anggota BPD, apalagi tahun ini ada program Ketahaban Pangan senilai 20 porsen dari anggaran Dana Desa untuk pembiayaan penyertaan Modal Usaha Bumdes. Jelasnya.(Mdg/04)