![]() |
Yasin, S.Pdi., M. M. Inov didamping Kepala Desa Bugis Muhammad Akbar, SE saat menyerahkan bantuan kepada para korban kebakaran di Desa Bugis. |
![]() |
Saat peninjauan langsung rumah para korban kebakaran yang terjadi di Dusun Guda Desa Bugis Kecamatan Sape Kabupaten Bima. |
Bantuan yang diberikan berupa beras, sembako, pakaian anak-anak dan selimut. Yasin,S.Pdi.,M.M.Inov menyampaikan rasa simpati dan duka cita yang mendalam kepada para korban. Beliau juga menekankan pentingnya gotong royong dan solidaritas masyarakat dalam membantu meringankan beban para korban.
![]() |
Wakil DPR Provinsi NTB Dapil 6 (Kab.Bima, Kota Bima dan Dompu) Yasin, S. Pdi., M. M. Inov menyerahkan bantuan secara simbolis kepada Kepala Desa Bugis. |
“Sebagai wakil rakyat, saya merasa terpanggil untuk membantu saudara-saudara kita yang tertimpa musibah,” ujar Yasin. “Semoga bantuan ini dapat sedikit meringankan beban dan memberikan semangat bagi mereka untuk bangkit kembali.”
Penyerahan bantuan dilakukan secara simbolis di Lokasi Penyerahan Bantuan dan disaksikan serta diterima langsung oleh Kepala Desa Bugis Muhammad Akbar, SE dan para warga sekitar serta korban. Para korban tampak terharu dan mengucapkan terima kasih atas kepedulian yang ditunjukkan oleh Yasin, S. Pdi.,M.M.Inov DPR Provinsi NTB Dapil 6.
Selain bantuan materiil, Yasin juga akan berusaha membantu semaksimal mungkin untuk meringankan beban para korban kebakaran dan proses pemulihan pasca kebakaran. Beliau berharap agar pemerintah daerah dan instansi terkait dapat memberikan perhatian lebih kepada para korban dan membantu mereka membangun kembali kehidupan mereka. (MDG05)