Pj.WaliKota Bima, Tekankan Pentingnya Profesionalitas Bawaslu Dan Netralitas ASN Pada Pemilu 2024


Penjabat (Pj) Wali Kota Bima, Ir. H. Mohammad Rum, MT menekankan pentingnya profesionalisme Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dan netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam pelaksanaan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, serta Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota 2024.

Pernyataan ini disampaikan dalam acara Pelantikan Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) se-Kota Bima yang digelar di Ruma Dining, Sabtu, (25/05/24).

Dalam sambutannya, H. Mohammad Rum menyatakan bahwa keberhasilan Pemilu yang berkualitas sangat bergantung pada integritas dan profesionalisme penyelenggara pemilu, serta netralitas ASN.

HM Rum mengingatkan bahwa setiap elemen yang terlibat dalam proses pemilu harus bekerja dengan penuh tanggung jawab dan menjaga netralitas agar proses demokrasi berjalan dengan adil dan transparan.

“Panwaslu memiliki peran yang sangat penting sebagai pengawas dalam setiap tahapan pemilu. Profesionalisme dalam menjalankan tugasnya akan menentukan kredibilitas dan kepercayaan publik terhadap hasil pemilu. Selain itu, netralitas ASN juga merupakan faktor krusial untuk mencegah terjadinya penyalahgunaan wewenang dan memastikan semua kandidat memiliki kesempatan yang sama,” ujar Rum.

H. Mohammad Rum juga menyoroti pentingnya peran TNI/ Polri dalam mengawal penyelenggaraan pemilu yang jujur, adil dan transparan di Kota Bima.

HM Rum sampaikan apresiasi atas kinerja dan kolaborasi semua pihak terutama TNI/ Polri dalam mengawal kesuksesan penyelenggaraan Pilpres dan pileg serentak beberapa waktu lalu, dimana Kota Bima adalah salah satu daerah terkondusif dan nyaris tanpa gejolak.

Acara pelantikan tersebut dihadiri oleh berbagai pejabat daerah, anggota Panwascam terpilih, serta tokoh masyarakat setempat. H. Mohammad Rum berpesan kepada Panwascam yang baru dilantik untuk selalu memegang teguh prinsip keadilan, transparansi, dan independensi dalam menjalankan tugas mereka.

“Setiap anggota Panwascam harus bekerja dengan dedikasi tinggi dan menjaga integritas pribadi serta lembaga. Pengawasan yang efektif dan netral adalah kunci untuk memastikan proses pemilu berjalan lancar dan demokratis,” tambahnya.

Selain itu, Rum juga mengingatkan kepada seluruh ASN di Kota Bima untuk tetap menjaga netralitas dan tidak terlibat dalam kegiatan politik praktis. Menurutnya, netralitas ASN merupakan salah satu pilar penting dalam menjaga keadilan dan integritas pemilu.

Dengan dilantiknya Panwascam se-Kota Bima, diharapkan proses pengawasan pemilu di setiap kecamatan dapat berjalan lebih efektif dan akuntabel. Pemerintah Kota Bima berkomitmen untuk mendukung penuh upaya Panwaslu dalam menciptakan pemilu yang jujur, adil, dan berintegritas tinggi.

Pelantikan ini menjadi momentum penting untuk menyongsong Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, serta Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota 2024 yang berkualitas dan berintegritas. (MDG 001)

Continue reading...

Bupati Bima IDP Hadiri Peluncuran Pilkada Serentak


Kabupaten Bima. Media Dinamika Global-id Setelah pelepasan peserta jalan santai Sabtu (25/5) pukul 07.23 WITA di pertigaan Taman Kalaki menuju Taman Panda-Palibelo, Penabuhan rebana oleh Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri SE.M.IP, Sekretaris KPU Provinsi NTB Asep S., Ketua KPU Kabupaten Bima Ady Supriadin, Ketua Bawaslu Junaidin, S.Pd didampingi Ketua DPRD kabupaten Bima Muhammad Putera Ferryandi S.IP, M.IP, dan para Komisioner KPU Kabupaten Bima menandai peluncuran tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak Bupati dan Wakil Bupati Bima yang akan berlangsung Rabu 27 November 2024 mendatang. 

Peluncuran yang bertema, "Suara anda menentukan masa depan Kabupaten Bima" tersebut berlangsung di Taman Panda tersebut dihadiri juga oleh Kapolres Bima AKBP Eko Sutomo S.IK.,M.IK, Kepala Kejaksaan Negeri Bima Dr.Ahmad Hajar Zunaidi MH, Pj.Sekda Suwandi ST.MT, Ketua MUI Kabupaten Bima TGH Abdul Rahim Haris MA, Kepala Kementerian Agama Kabupaten Bima H. Mujiburrahman, para anggota KPU Kota Bima, Pimpinan Partai Politik dan PPK Kecamatan Se-Kabupaten Bima. 

Bupati dalam sambutannya berharap agar penyelenggaraan Pilkada tahun ini dapat berjalan lancar seperti halnya pelaksanaan Pemilu Presiden dan Legislatif pada bulan Februari lalu

Di hadapan para komisioner KPU, Bawaslu dan Forkopimda, Bupati Bima mengungkapkan keyakinannya, dengan belajar pada beberapa pelaksanaan Pilkada sebelumnya, kita yakin Pilkada Kabupaten Bima dapat berjalan lancar dan aman. Seluruh partai politik bisa mengantarkan calon terbaik untuk ikut berkompetisi pada Pilkada tahun 2024". Terangnya.

Menutup sambutannya, Bupati Bima mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk memberikan hak pilih pada tanggal 27 November 2024 mendatang. "Partisipasi ini penting untuk kemajuan Kabupaten Bima ke depan dengan memilih pemimpin yang terbaik dan Insya Allah amanah, mampu membawa kebaikan bagi masyarakat dan daerah Kabupaten Bima". Ungkap Bupati. 


Pada kesempatan tersebut, Ketua KPU Kabupaten Bima Ady Supriadin dalam sambutannya mengatakan, Pilkada 2024 telah diawali tahapan pembentukan dan pelantikan 18 PPK yang akan mengawal proses Pilkada .

Pesta demokrasi Pilkada Kabupaten Bima tahun ini mengusung tagline "MA RASO yang berarti bersih, juga merupakan akronim dari Mandiri, Akuntabel, Responsif, Aksesibilitas, Sinergitas dan Obyektif dengan banyak harapan bahwa Pilkada akan berlangsung

Peluncuran ini merupakan syiar dalam memulai tahapan Pilkada dan pada saatnya nanti akan diluncurkan maskot dan jingle Pilkada. Kita berharap proses demokrasi ini menjadi kerja kolaborasi". Ungkapnya. (MDG 001)

Continue reading...

Ancam Istri Siri Dengan Pisau, Driver Ojek Online di Bandar Lampung Dibekuk Polisi

Bandar Lampung - Mediadinamikaglobal.id || Polsek Sukarame, Polresta Bandar Lampung Meringkus MR (20), pria asal Kelurahan Penengahan Raya, Kecamatan Kedaton, Bandar Lampung, Lantaran Nekat Mengancam dan Menganiaya Pasangannya, MF (24). 

Pengemudi Ojek Online ini ditangkap Petugas, di Kediaman orang tuanya, Jalan Sam Ratulangi, Gang Bukit II, Penengahan, Kedaton Bandar Lampung, pada Kamis (23/5/2024) 

Video Pengancaman yang dilakukan oleh Pelaku MR (20) sempat Viral di Media Sosial. Dalam video tersebut, MR (20) terlihat berlari mendatangi korban sambil Mengancam dengan Sebuah Pisau. 

Kapolsek Sukarame Kompol Warsito menjelaskan bahwa Peristiwa Penganiayaan dan Pengancaman ini terjadi pada di sebuah rumah Kontrakan di Jalan Raflesia, Way Dadi Baru, Sukarame, Bandar Lampung. 

"Benar, kami telah mengamankan pelaku Pengancaman, Korban sendiri baru Melaporkan peristiwa ini tiga hari yang lalu" kata Kapolsek Sukarame Kompol Warsito, didepan awak media, pada Jumat (24/5/2024) sore. 

Tak hanya sekali itu saja, pada Selasa (14/5/2024), pelaku MR (20) juga menganiaya korban dengan cara menampar dan mencekik leher korban.  

"Mereka ini sering ribut, kemungkinan salah satunya, karena faktor ekonomi" kata Warsito, Pasangan bukan suami istri ini tinggal di sebuah rumah kontrakan di wilayah Sukarame, selama hampir 2 tahun. 

"Kalo yang beredar di medsos itu, mereka sudah nikah siri, tapi ternyata mereka belum ada nikah siri, jadi statusnya belum menikah secara resmi" ungkap Warsito. 

Warsito menambahkan bahwa pelaku MR (20) kerap meminta uang kepada korban, namun korban jarang memberikan karena takut dipergunakan untuk hal hal yang tidak benar. 

Selain pelaku MR (20), Polisi juga menyita 1 bilah pisau dan pakaian pelaku.( Fs/Red )
Continue reading...

Sedih !!! Xavi Hernández Akan Meninggalkan Perannya Sebagai Pelatih Barcelona


Sport. Media Dinamika Global. Id.- Xavi Hernández akan meninggalkan perannya sebagai pelatih Barcelona setelah menjalani pertandingan terakhir musim ini pada hari Minggu, kata klub dalam sebuah pernyataan pada hari Jumat.

Langkah pemecatan dilakukan hanya satu bulan setelah Xavi dan Laporta mengumumkan dalam konferensi pers bersama bahwa pelatih asal Catalan itu akan memenuhi kontraknya yang berlaku hingga 2025, meski sebelumnya sempat berencana mundur pada musim panas ini.

“Presiden Barcelona Joan Laporta telah berkomunikasi dengan Xavi Hernández bahwa dia tidak akan melanjutkan jabatan pelatih untuk musim 2024-25,” kata Barcelona dalam sebuah pernyataan.

"Pertemuan tersebut berlangsung di tempat latihan dengan dihadiri Wakil Presiden Rafa Yuste, Direktur Olahraga Deco dan asisten Xavi, Óscar Hernández dan Sergio Alegre."

“Barcelona ingin berterima kasih kepada Xavi atas pekerjaannya sebagai pelatih, yang menambah karirnya yang tak tertandingi sebagai pemain dan kapten tim utama, dan mendoakan yang terbaik untuknya di masa depan."

“Xavi akan memimpin pertandingan hari Minggu melawan Sevilla yang akan menjadi pertandingan terakhirnya sebagai pelatih."

“Dalam beberapa hari mendatang, Barcelona akan mengungkapkan struktur kepelatihan baru untuk staf tim utama.”(***)

Continue reading...

Tim SAR Gabungan Evakuasi Korban Dampak Banjir di Kecamatan Talang Padang Tanggamus.

Tanggamus - Mediadinamikaglobal.id || Tim SAR gabungan evakuasi Korban dampak banjir di Pekon Sinar Banten dan Pekon Sinar Petir Kecamatan Talang Padang Kabupaten Tanggamus pada Jumat (24/05/2024).

Telah terjadi Hujan deras pada Jumat (24/05) sejak siang hingga pukul 22.00 WIB di Pekon Sinar Banten Kec.Talang Padang Kab.Tanggamus sehingga menyebabkan banjir setinggi 1 meter dan berdasarkan laporan masyarakat ada 3 orang yang membutuhkan evakuasi.

Kepala Kantor Basarnas Lampung Deden Ridwansah mengerahkan 1 tim Rescue Pos SAR Tanggamus untuk menuju lokasi dan melaksanakan pertolongan korban terjebak. Tiba di lokasi, tim langsung berkoordinasi dengan aparat setempat.

Setelah berkoordinasi tim SAR gabungan langsung menuju rumah yang terdapat warga terjebak di Pekon Sinar Banten. Sejumlah 4 orang warga berhasil dievakuasi oleh tim SAR gabungan dalam keadaan selamat dengan menggunakan tali safety dan perahu karet. Adapun data warga Pekon Sinar Banten yang berhasil dievakuasi adalah Eka (38), Fares (5 ), Nabila (10), dan Siti (60).

Berdasarkan pengembangan informasi dari Camat Talang Padang, menerima info kembali terdapat warga di Pekon Sinar Petir yang membutuhkan bantuan evakuasi. Pukul 00.51 WIB tim tiba di lokasi dan melaksanakan proses evakuasi. Warga Pekon Sinar Petir sejumlah 3 orang berhasil dievakuasi dalam keadaan selamat. Adapun nama nama warga selamat tersebut adalah 
Abdullah (52), Yuli (40), dan Faiz (12).

Hingga Sabtu ( 25/05 ) Pukul 02.30 WIB tim SAR Gabungan yang terdiri dari personil Pos SAR Tanggamus, Camat Talang Padang, Babinsa Talang Padang, Babinkamtibmas Talang Padang, BPBD Tanggamus dan warga sekitar melakukan pemantauan dan kondisi banjir berangsur surut. Kemudian tim SAR gabungan berkoordinasi dan sepakat operasi SAR dihentikan dan tim kembali ke satuan masing masing. 

Komandan Pos SAR Tanggamus Robi Rusli melaporkan langsung hasil operasi SAR kepada Kepala Kantor Basarnas Lampung Deden Ridwansah selaku SMC (SAR Mission Coordinator). "Alhamdulillah warga yang terjebak banjir di Pekon Sinar Banten dan Pekon Sinar Petir Kecamatan Talang Padang sejumlah 7 orang berhasil dievakuasi dalam keadaan selamat.", kata Robi. ( Fs/Red )
Continue reading...

dr Agri Divonanda Menjadi PHD Dampingi JCH Menjalankan Ibadah Haji 2024 Ditunjuk Pemkab Rohil

Pekanbaru - Kepala Puskesmas Tanjung Medan,dr Agri Divonanda MKM di tahun 2024 ini diamanahkan oleh Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir menjadi Petugas Haji Daerah (PHD) mendampingi Jamaah Calon Haji (JCH) Rokan Hilir selama menjalankan ibadah haji di tanah Suci.

"Alhamdulillah, menjadi kebahagian bagi saya karena padatahun 2024 ini di tunjuk menjadi petugas PHD oleh Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir," ungkapKepala Puskesmas Tanjung Medan, dr Agri Divonanda MKM kepada datariau.com, Jumat (24/5/2024).

Maka dari itu dr Agri Divonanda MKM juga mengucapkan ribuan terima kasih kepada Bapak Bupati Rokan Hilir, Afrizal Sintong SIP MSI yang telah memberikan Rekomendasi kepada dirinya.

"Terimakasih kepada Bapak Bupati Rokan Hilir, Afrizal SintongSIP MSi , sehingga saya bisa mengikuti seleksi dan akhirnya berhasil lulus menjadi petugas haji tahun ini dan berangkat ke Tanah Suci bersama semua JCH Kabupaten Rokan Hilir," ucapnya.

Selain itudr Agri Divonanda MKM juga mendoakan yang terbaik untuk bapak Bupati Rohil agar beliau senantiasa diberikan kesehatan dalam memimpin Kabupaten Rokan Hilir, sehingga menjadi kabupaten yang semakin Maju dan Sejahtera, tercapai apa yang beliau cita citakan...aamiin.

"Harapan juga agar semua petugas dan semua jamaah haji selalu diberikan kesehatan dan keselamatan, semua petugas bisa melayani semua jamaah dengan baik dan bisa menjalankan ibadah haji dengan sempurna, serta selamat dalam perjalan pergi dan pulang," ungkap dr Agri Divonada sambil mengaminkan.

dr Agri Divonada juga memaparkan jadwal keberangkatan dimulai pada hari Jumat, 24 Mei 2024, 06.00 . Berangkat dari rumah ( Tanjung Medan) menuju Pujud, 07.00 Berangkat dari Pujud menuju Ujung Tanjung, dan pada pukul 10.00 WIB pelepasan Jamaah Haji Kabupaten Rokan Hilir oleh bapak Bupati, 10.30. Berangkat menuju Dumai.

Selanjutnya pada hari Sabtu, 25 Mei 2024 pada pukul 07.00. Berangkat Ke Batam, Minggu , 26 Mei 2024, dan 07.20 WIB Take Off dari Bandara Internasional Airport Hang Nadim menuju Mekkah, tutup dr Agri


Sumber : DR

Continue reading...

Rapat Fakta Integritas Anggota Bidang Keamanan Lembaga Adat Melayu Riau Kota Pekanbaru

 


Pekanbaru - Rapat yang diadakan Bidang Keamanan pada hari kamis tanggal 23 mei 2024 dalam hal Integritas Anggota Bidang Keamanan Lembaga Adat Melayu Riau Kota Pekanbaru. pembahasan rapat tersebut juga sempat dihadiri oleh Datuk Seri Muspidauan, S.H.,M,H sebagai Ketua DPH Lembaga Adat Melayu Riau Kota Pekanbaru.

dalam hal pembicaraan tersebut Datuk Seri Muspidauan memberi pencerahan, arahan dan saran agar kedepannya Bidang Keamanan Lembaga Adat Melayu Riau Kota Pekanbaru dapat berjalan lebih baik dan lancar. Untuk itu diharapkan anggota Keamanan Lembaga Adat Melayu Riau Kota Pekanbaru dapat lebih serius, dan fokus dalam memikirkan bagaimana Anggota Bidang Keamanan bisa sejahtera bersama sama. 

Hal ini sangat meberi petunjuk sekali, kemudian rapat diserahkan kembali kepada Ketua Bidang Keamanan Lembaga Adat Melayu Riau Kota Pekanbaru.

Pembicaraan selanjutnya tentang perubahan struktur sebagaimana diputuskan Ketua Bidang Keamanan tetap Datuk Nurlisman, S.Sos Sekretaris Datuk Hadid Aljabbar Bendahara Datuk Suanra.

selanjutnya program atau langkah langkah yang akan di lakukan agar Anggota Bidang Keamanan Lembaga Adat Melayu Riau Kota Pekanbaru dapat mencapai kesuksesan sesuai dengan yang di harapkan Datuk Seri Muspidauan, S.H,.M.H

Setelah selesai pembicaraan sambil membuat Integritas Anggota Keamanan Lembaga Adat Melayu Riau Kota Pekanbaru maka Rapat Integritas sah dilaksanakan. Dari hasil rapat tersebut Anggota Keamanan Lembaga Adat Melayu Riau Kota Pekanbaru siap untuk melangkah sambil menunggu SK atau Mandat yang akan diberikan..bersambung (Mr)


Sumber : DPP : AMI

Continue reading...

Pemerintah Desa Simpasai Resmi Membuka MTQ Tingkat Desa Simpasai Ke-56


Kabupaten Bima. Media Dinamika Global-id. MTQ merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tahunnya, kegiatan ini dilaksanakan di Gedung Serbaguna Desa Simpasai Kecamatan Monta Kabupaten Bima. (Kamis, 23/05/24)

Adapun tujuan dari kegiatan ini untuk mewujudkan generasi yang mengamalkan Al Qur'an, sesuai dengan tema MTQ tingkat Desa Simpasai yaitu “Mewujudkan generasi Cinta Al, Qur'an. ”.

Turut hadir pada kegiatan MTQ tingkat Desa Simpasai yaitu Camat Monta Kepala Desa Simpasai, Kapolsek Monta, Ketua BPD, Ketua Karang Taruna, TP-PKK Desa Simpasai, Tokoh Masyarakat, dan seluruh panitia MTQ serta ratusan masyarakat Desa Simpasai yang ikut memeriahkan pembukaan MTQ tingkat Desa Simpasai yang Ke-56.

Rangkaian acara pertama yaitu pembacaan ayat suci Al Qur'an oleh Qori Ustadz Gabarudin yang mana beliau merupakan Qori terbaik Desa Simpasai, yang kini juga menjadi Dewan Hakim pada kegiatan MTQ tingkat Desa Simpasai, lantunan ayat suci Al Qur'an yang dibacakan berlangsung dengan khidmat.

Pembacaan laporan kegiatan oleh ketua panitia ( Imran, S.Ag), pada kesempatan ini beliau menyampaikan ramgkaian acara MTQ tingkat Desa, sumber dana kegiatan, dan jumlah peserta yang mengikuti MTQ tingkat Desa.

Adapun kategori yang diperlombakan yaitu, tilawah tingkat anak terdiri dari putra dan putri berjumlah 47 orang, tilawah tingkat remaja putra putri terdiri 10 orang, dan tilawah tingkat dewasa terdiri dari 11 orang.

Acara ini pun dilanjutkan dengan penyampaian kata sambutan oleh Camat Monta yang mana pada sambutannya beliau menyampaikan “Musabaqah ini setiap tahun dilaksanakan untuk meningkatkan pengamalan dan memahami Al Qur'an.


Semakin kita mendalami Al Qur'an semakin kita yakin dengan Al Qur'an, Al Qur'an mengandung nilai-nilai keimanan, kita jadikan Al, Qur'an sebagai rujukan karakter dalam menghadapi segala ujian, namun jangan lupa kita meminta kepada Allah agar masyarakat Desa Simpasai bisa menjadi insan lebih baik kedepannya, ujarnya.

Acara MTQ Ke-56 Tingkat Desa Simpasai tahun 2024 secara resmi dibuka oleh Camat Monta yang didampingi Kades Simpasai

Acara pembukaan pun diakhiri dengan beberapa kegiatan kesenian dan beberapa kegiatan lainnya dalam memeriahkan acara pembukaan MTQ tingkat Desa Simpasai yang Ke-56. (Ombus MDG)

Continue reading...

Tokoh Bima Dompu Usung Dr. H. Arsyad Gani Jadi Cagub-cawagub NTB 2024-2029


Mataram-NTB,
Media Dinamika Global.Id.- Penantian panjang masyarakat Bima akan hadirinya figur dalam pesta Politik Pilkada Gubernur NTB akhirnya terjawab dengan disepakatinya sosok H. Arsyad Gani yang dinobatkan sebagai salah satu bakal Calon Gubernur atau Wakil Gubernur  Pilkada serentak November 2024 mendatang.

Kesepakatan para tokoh Bima menghadirkan H. Arsyad Gani bukan tanpa alasan, karena selama  beberapa periode pemilihan Gubernur NTB Masyarakat "Mbojo” hanya dijadikan sebagai pelengkap untuk mengumpukan pundi-pundi suara dalam setiap Pemilihan Gubernur NTB.

Pada pilgub tahun 2024 ini Masyarakat Mbojo (Bima dan Dompu) tak ingin lagi hadir dalam pilgub sebagai pelengkap, sekaligus tak ingin kehilangan momen untuk menghantarkan seorang tokoh yang dikaguminya sebagai bakal calon Gubernur atau wakil Gubernur NTB periode 2024-2029. 

Kesepakatan para Tokoh Bima untuk mengusung H. Arsyad Gani itu, sebagai bentuk jawaban atas desakan masyarakat "Mbojo" agar tokoh  Bima masuk dalam pilgub NTB. Soal Kwalitas, tidak perlu diragukan, dalam diri H. Arsyad Gani.

Masyarakat "Mbojo" dalam hal ini (Bima dan dompu) meyakini dengan dihadirikannya tokoh Bima seperti H. Arsyad Gani pada  pilkada Gubernur NTB tahun 2024 akan menarik perhatian banyak pihak. 

Masyarakat "Mbojo" Bima dan Dompu hadir dalam kompetisi pilgub ini tidak sekedar ikut-ikutan  dalam kompetisi akan tetapi hadir dengan sebuah tekad untuk meraih kemenangan pada Pilgub NTB 2024. 

Tentunya masyarakat "Mbojo" Bima dan Dompu tak ingin kesempatan ini terbuang tanpa hasil. Dengan jumlah poluasi suara pemilih yang signifikan ditambahkan dengan suara mayoritas yang diperoleh di Pulau Lombok maka di perkirakan akan mampu membungkam peluang kemenangan kandidat  lainnya. 

Banyak masyarakat "Mbojo" yang berharap dan tak sedikit pula yang menyebutkan, bahwa tidak akan menarik jika figur yang disodorkan para tokoh besar asal Mbojo ini tak diakomodir. Soal “Isi Tas” tak perlu di ungkap. Kwalitas dan Kwantitas pun tak perlu diragukan.

Hadirnya Figur H. Arsyad Gani tentu, mengagetkan banyak pihak yang sedang larut dengan kalkulasi politik yang hingga saat ini belum menemukan titik kesimpulan. Hiruk pikuk mengatur pasangan pun masih terus bergulir.

Namun  dengan munculnya nama besar seorang tokoh Bima yang bernama H. Arsyad Gani yang diusulkan ratusan ribu masyarakat Bima melalui para tokoh terkemuka ini memberi isyarat bahwa orang “mbojo” tidak ingin terus dijadikan sebagai pemilih penggembira dalam setiap kompetisi pilkada Gubernur.

Pakar komunikasi politik UIN Mataram Prof. DR.H.  Kadri menggambarkan, sosok Dr. Arsyad Gani sebagai salah satu tokoh dari sederet panjang tokoh Bima yang banyak mengabdi perjalanan pembangunan provinsi NTB. 

Prof. DR. H. Kadri menyebut sosok H. Arsyad Gani merupakan tokoh yang memiliki pengabdian panjang di semua lini mulai dari sosial, dunia pendidikan, politik, budaya dan organisasi sosial kemasyarakat seperti Organisasi terbesar Muhammadiyah.

Pengalaman dalam dunia birokrasi yang panjang ditunjang lagi dengan seabrek pengalaman dibidang akademisi dan politik tentu menambah pundi-pundi kelebihan yang dimilki seorang H. Arsyad Gani sehingga menjadikan beliau sebagai Tokoh yang bisa menjadi representasi orang Mbojo” kata Prof. Kadri.

Prof.DR. H. Kadri memastikan bahwa H. Arsyad gani disebutnya sebagai sosok yang komplit baik secara Birokrasi, secara akademis, sosial kemasyarakatan dan politik sehingga peluang untuk menjadi pemimpin di NTB sangat terbuka dalam pilkada Gubernur mendatang. Ujar Prof. H. Kadri. 

Senada dengan Prof. Kadri, Prof. Wahid, yang juga Pakar Komunikasi Budaya UIN Mataram ini, mengibaratkan situasi politik saat ini sama dengan kemelut di depan gawang dalam permainan sepak bola yang bisa menghasilkan goal.

Haidrnya sosok H. Arsyad Gani di ujung kemelut politik mengaharuskan tokoh Bima (Mbojo) menyepakati salah satu tokoh sentral yakni H. Arsyad Gani sebagai salah satu peserta dalam pilkada Gubernur NTB November 2024. 

Karena itu, Kata Prof. Abdul Wahid masyarakat “Mbojo” (Bima dan Dompu serta Sumbawa) harus sepakat untuk menyusun kekuatan mengusung nama H. Arsyad Gani sebagai salah satu pemimpin NTB.

Bagi masyarakat Mbojo (Bima dan Dompu), figur H. Arsyad Gani yang dianggap sebagai salah satu tokoh sentral harus didukung untuk maju sebagai calon pemimpin NTB pada Pilkada Gubernur 2024.

Rakyat “Mbojo” tentu tak ingin lagi hadir dalam kompetisi politik pilgub NTB sebagai pelengkap. Kali ini Masyarakat “Mbojo” (Bima dan Dompu) dengan satu tekad yang kuat tampil untuk berada dipuncak kemenangan.

Sementara itu H. Arsyad Gani sendiri sebagai sosok sederhana yang penuh wibawa menyikapi desakan serta kuatnya arus dukungan terhadap dirinya untuk dihadirkan sebagai calon pemimpin NTB pada Pilgub 2004 , memberi isyarat bahwa dirinya akan selalu siap sembari menunggu perkembangan politik yang kian dinamis saat ini.

Meski demikian Para tokoh maupun seluruh elemen masyarakat “Mbojo” (Bima dan Dompu) akan selalu siap untuk bekerja bersama dan gotong royong mensosialisasikan hadirnya H. Arsyad Gani sebagai salah satu calon pemimpin NTB pada Pilgub November 20204 mendatang.

Dari hasil pantauan media media ini, disejumlah wilayah NTB menyebutkan, bahwa ketika nama H. Arsyad Gani di daulat sebagai salah satu Bakal Calon Gubernur atau Bacawagub NTB oleh para tokoh besar Mbojo yang ada di mataram pada Kamis, 23 Mei 2024, disebut sebagai langkah jitu dalam pesta demokrasi pilgub 2024 mendatang.

Kenapa tidak, 20 tahun perjalanan kepemimpinan di NTB, masyarakat Mbojo hanya bisa menatap tanpa daya ketika tokoh tokoh yang dianggap mumpuni untuk membangun daerah tak memiliki ruang untuk menjadi penentu dalam setiap kebijakan di pemerintahan untuk kepentingan masyarakat. 

Ketika nama H. Arsyad Gani didaulat sebagai calon pemimpin pada Pilgub NTB 2024 maka semangat kebersamaan masyarakat "Mbojo" (Bima dan Dompu) mulai berkemas untuk menyatukan tekad bersama memberi dukungan sebagai wujud rasa cinta kepada daerah Provinsi NTB. 

Momentum Pilkada Gubernur 2024 ini pula masyarakat "Mbojo" Bima dan Dompu akan memperlihatkan kebersamaannya sebagai masyarakat yang cinta kepada NTB sekaligus hadir untuk meraih kemenangan dalam pesta demokrasi Pilkada Gubernur NTB 2024 mendatang.

Pewarta : Surya Ghempar.

Continue reading...

Sempat Viral, Pelaku Penganiayaan Wanita di Sukarame Ditangkap Polda Lampung.

Lampung - Mediadinamikaglobal.id `| Pelaku Penganiayaan dan Pengancaman Bersenjata Tajam Jenis Pisau Yang Sempat Viral berhasil diamankan anggota Ditreskrimum Polda Lampung.

Kabid Humas Polda Lampung Kombes Umi Fadilah membenarkan anggota Tekab 308 telah mengamankan Pelaku berinisial MR (19) warga Jalan Sam Ratulangi, Bandar Lampung.

"Benar pelaku diamankan Tekab 308 Polsek Sukarame dan Ditreskrimum Polda Lampung pada Kamis, 23 Mei 2024 malam," katanya, Jumat (24/5/2024).

Umi juga membenarkan, MR adalah pelaku penganiayaan dan pengancaman bersenjata tajam yang sempat viral di media sosial pada akhir April 2024 kemarin. "Video itu diunggah oleh korban berinisial MFA, 24 tahun, warga Desa Fajar Baru, Lampung Selatan," katanya.

Berdasarkan hasil penyelidikan, peristiwa itu terjadi dua kali, yakni pada 30 April 2024 sekitar pukul 08.50 WIB di rumah kontrakan korban yang berada di Kecamatan Sukarame. Pengancaman itu berlatar belakang perselisihan antara korban dengan pelaku.

"Pelaku saat itu mengancam korban menggunakan senjata tajam. Oleh korban peristiwa itu direkam lalu diunggah ke media sosial," katanya.

Diduga karena video itu viral, pelaku mendatangi lagi kontrakan korban pada Selasa, 14 Mei 2024 sekitar pukul 01.00 WIB. Antara pelaku dan korban terjadi lagi perselisihan sehingga pelaku menampar dan mencekik korban.

Peristiwa ini lalu dilaporkan ke Polsek Sukarame dengan nomor laporan LP/B/193/V/2024/SPKT/POLSEK SKM/POLRESTA BANDAR LAMPUNG/POLDA LAMPUNG, Tanggal 21 Mei 2024.

"Pelaku saat ini ditahan di Mapolsek Sukarame untuk proses lebih lanjut," kata Umi.( Fs/Red )
Continue reading...