Berikan Rasa Aman, Anggota Kodim 0808 Bersama Personel Polri, Laksanakan Pengamanan Sholat Idul Adha 1445 H

Blitar - Mediadinamikaglobal.id || Dalam rangka memberikan rasa nyaman dan aman bagi umat Muslim yang melaksanakan sholat Idul Adha 1445 H / 2024 M, anggota Kodim 0808/Blitar bersama personel Polri, pagi ini melaksanakan kegiatan pengamanan di Masjid - Masjid di wilayah Blitar Raya, Senin (17/6/2024).

Kegiatan ini, dilaksanakan secara bersama sama untuk memastikan kelancaran pelaksanaan ibadah dan keamanan masyarakat selama perayaan Idul Adha.

Dengan adanya sinergi yang baik antara TNI dan Polri, pengamanan pada hari raya Idul Adha tahun ini, dapat berjalan lancar dan terkendali. Anggota Kodim 0808/Blitar dan personel Polri dikerahkan untuk bertugas menjaga keamanan, mengawasi arus lalu lintas, serta mengantisipasi potensi gangguan keamanan yang mungkin terjadi selama perayaan tersebut.

Sementara itu, Pasi Ops Kodim 0808/Blitar Kapten Inf Ariefan Deddy Santosa saat dikonfirmasi di tempat terpisah menyampaikan," Kegiatan pengamanan ini, merupakan bentuk komitmen dari aparat keamanan untuk melindungi umat Muslim yang sedang melaksanakan ibadah sholat Idul Adha dan memastikan keamanan serta ketertiban umum di sekitar Masjid - Masjid," ujarnya.

"Dengan adanya pengamanan yang ketat dan proaktif, diharapkan umat Muslim dapat melaksanakan ibadah dengan khusyuk dan tenteram," tambahnya.

"Kehadiran anggota Kodim 0808/Blitar dan personel Polri dalam kegiatan pengamanan ini juga menjadi wujud kontribusi dan dukungan dari aparat keamanan terhadap kegiatan keagamaan umat Muslim. Semoga dengan kerjasama yang erat antara TNI dan Polri, perayaan Idul Adha tahun ini, dapat berjalan lancar dan damai serta memberikan hikmah serta keberkahan bagi seluruh umat Muslim, pungkasnya ( Dim0808/Fs/Red ).
Continue reading...

Operasi Pengejaran OPM Berlanjut, Prajurit TNI Tembak Seorang Desertir

Bibida Papua - Mediadinamikaglobal.id || Pasca Aksi Organisasi Papua Merdeka ( OPM ) Menembak Warga Sipil, Pasukan TNI terus Melakukan Pengejaran terhadap OPM. Pelaku penembakan dan pembakaran warga yakni Kelompok OPM Pimpinan Undius Kogoya telah melarikan diri dari lokasi kejadian di wilayah Distrik Paniai Timur menuju Distrik Bibida, yang lokasinya saling bersebelahan dan masih masuk wilayah Kabupaten Paniai.

Operasi pengejaran TNI berlanjut dengan keberhasilan merebut wilayah Distrik Bibida, yang selama ini dikuasai oleh OPM, pada hari Jumat, 14 Juni 2024. Keberhasilan perebutan wilayah Bibida rupanya tidak menyurutkan niat OPM untuk terus mengganggu keamanan serta situasi kondusif di wilayah Bibida. Menghadapi upaya gangguan OPM tersebut, para tokoh masyarakat yang mewakili suara para warga Bibida, telah menyampaikan dukungannya terhadap Operasi Pengejaran dan Penindakan kepada OPM.

Akhirnya pada hari Senin, 17 Juni 2024, Panglima Komando Gabungan Wilayah (Kogabwilhan) III, Letjen TNI Richard Tampubolon, memerintahkan Panglima Komando Operasi TNI (KOOPS TNI) HABEMA beserta Komandan Komando Pelaksanaan Operasi (Dankolakops) dan Komandan Pasukan Nanggala Kopassus, untuk melanjutkan Operasi Pengejaran. Alhasil, Operasi tersebut membuahkan hasil dan Prajurit TNI berhasil menembak 2 orang OPM, salah satunya terkonfirmasi beridentitas Danis Murib, pasca kontak tembak. Perlu diketahui bahwa Danis Murib merupakan seorang desertir TNI yang terakhir berpangkat Prajurit Dua (Prada) anggota Satgas Yonif 527/Baladibya Yudha Kodam V/Brawijaya, yang tengah melaksanakan tugas operasi militer di Papua. Danis Murib telah melaksanakan kelana yudha dengan meninggalkan Pos Moanemani Baru di wilayah Distrik Kamu, Kabupaten Dogiyai, Prov. Papua Tengah, pada tanggal 14 April 2024 pukul 10.20 WIT yang lalu.

Keberhasilan Prajurit TNI menembak Danis Murib  telah menunjukkan profesionalisme Prajurit TNI dalam menembak di ujung laras, sehingga tidak salah sasaran. Lebih lanjut, keberhasilan tersebut juga telah menambah deretan nama-nama tokoh OPM yang telah mati dan mengurangi kekuatan personel OPM.

"Keberhasilan Prajurit TNI menembak dua orang OPM, salah satunya Desertir Danis Murib, di Bibida, telah mereduksi kekuatan OPM yang tentunya berdampak positif menjaga Stabilitas keamanan demi kelancaran proses percepatan pembangunan di Papua," ucap Panglima Komando Gabungan Wilayah ( Kogabwilhan ) III Letjen TNI Richard Tampubolon Pasca Kontak Tembak di Bibida.(Fs/Red )
Continue reading...

Aksi Polisi Di Bandar Lampung Gendong Warga Disabilitas Yang Akan Solat Ied

Bandar Lampung - Mediadinamikaglobal.id || Aiptu Agus Triono, Bhabinkamtibmas Kelurahan Kelapa Tiga, Polsek Tanjung Karang Barat tertangkap kamera membantu seorang kakek penyandang disabilitas yang akan mengikuti solat Idul Adha, di pelataran parkir, Bambu Kuning Trade Center, Tanjung Karang Pusat Bandar Lampung, Senin (17/6/2024).

Aiptu Agus sendiri saat itu tengah melakukan pengamanan ibadah solat Ied, di lokasi tersebut.

“Saya spontan, langsung saya gendong, karena solat sudah mau mulai, jadi khawatir beliau terlambat solatnya” kata Aiptu Agus, dalam narasi tertulisnya, Senin (17/6/2024).

Agus mengatakan bahwa saat itu dirinya sedang berjaga di pinggir jalan dekat lokasi tersebut, melihat seorang kakek penyandang disabilitas yang keluar dari sebuah gang dengan menggunakan papan roda modifikasi, spontan dirinya langsung membantu menggendong kakek tersebut.

“Ya kakek itu jalannya, pake papan roda modifikasi, mau ikut solat Ied” kata Agus.

Terpisah, Kapolsek Tanjung Karang Barat AKP Ono Karyono mengatakan bahwa apa yang dilakukan oleh Aiptu Agus merupakan bentuk kepedulian terhadap sesama.

Polresta Bandar Lampung sendiri menyiagakan ratusan personelnya dalam mengamankan ibadah solat idul adha 1445 H, di wilayah Kota Bandar Lampung.( Fs/Red )
Continue reading...

Polres Tanggamus Gelar Sholat Idul Adha 1445 H Di Lapangan Apel Mapolres




Tanggamus - MediaDinamikaGlobal.id Polres Tanggamus menyelenggarakan Sholat Idul Adha 1445 H di Lapangan Apel Mapolres setempat pada hari Senin, 17 Juni 2024 pukul 07.00 WIB. Sholat Idul Adha kali ini dipimpin oleh imam sekaligus khatib, Ustadz Kaswito, dengan Muadzin/Bilal Ustadz Abdul Manan.

Kapolres Tanggamus, AKBP Rinaldo Aser, SH. SIK. MSi, hadir dalam acara tersebut bersama dengan para pejabat utama, perwira, bintara, Kapolsek jajaran, serta masyarakat sekitar polres. 

Selepas sholat, acara dilanjutkan dengan ceramah singkat oleh Ustadz Kaswito yang menekankan pentingnya nilai-nilai pengorbanan dan keikhlasan dalam kehidupan sehari-hari, sesuai dengan semangat Idul Adha. 



Kasi Humas Polres Tanggamus AKP M. Yusuf, SH mengatakan, acara sholat Idul Adha ini merupakan bagian dari upaya Polres Tanggamus untuk mempererat tali silaturahmi dalam suasana perayaan Hari Raya Qurban.

"Kegiatan ini juga sebagai upaya mendekatkan diri dengan masyarakat," kata AKP M. Yusuf mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Rinaldo Aser.

Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan dapat memperkuat semangat kebersamaan dan kepedulian sosial di lingkungan Polres Tanggamus dan masyarakat sekitar.

"Polres Tanggamus juga akan melakukan penyembelihan hewan qurban kepada masyarakat sekitar Mapolres," tandasnya. (Umar)MDG .

Continue reading...

Ketum L-KPK Segera Melaporkan Kepala BPKAD Kabupaten Bima Ke KPK RI Diduga Tindak Pidana Korupsi


Bima, Media Dinamika Global Id ~  Lembaga Komunitas Pengawasan Korupsi ( L-KPK ) Republik Indonesia RI. Menyoroti dugaan Korupsi di Kantor Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bim
 Dugaan tersebut menguat setelah banyaknya Anggaran Dana Desa ADD, DDA dan Dana Dinda (DD) sangat fantastik besarnya, sehingga patut diduga adanya Overdosis Anggaran tersebut.  Senin, 17 Juni 2024.

Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat ( DPP ) L-KPK Muhammad Firdaus Oiwobo SH MH. saat dikonfirmasi oleh wartawan melalui via WhatsApp, mengatakan dirinya terus mengawal anggaran negara, sebagaimana mestinya. 

Pemerintah Daerah kabupaten bima, harus membuka ruang untuk keterbukaan informasi publik, agar semua Masyarakat bisa mendapatkan Akses Informasi Keuangan dan Implementasi Keuangan Daerah.

Sebagai acuan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) tahun 2023 Senilai Rp 288.519.001.915 ( Dua Ratus Delapan puluh delapan lebih) di Kantor Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah BPKAD Kabupaten Bima.

Akan kami usut tuntas dan memang kepala BPKAD tidak mampu menyikapi hal tersebut maka kuat dugaan rentetan Korupsi. Ungkap Ketua DPP L-KPK RI di Jakarta. Pada hari Jum'at ( 14/06/2024).

Lanjut Muhammad Firdaus Oiwobo SH MH. Maka dengan demikian progres pencairan anggaran tersebut oleh pihak kepala BPKAD Kabupaten Bima, sebagai Ketua Lembaga Komunitas Pemantauan Korupsi L-KPK, mengajak seluruh elemen masyarakat dan Publik mengawal Anggaran Negara di Pemkab Bima.

Terlepas dari itu, Saya meminta kepada KPK RI, BPK RI perwakilan NTB serta Kejati NTB Untuk sama-sama lakukan Audit secara terbuka, sebelum terbengkalai karena Kuat Dugaan ada Aroma tak sedap. Bebernya 

Tambah Dia. Menyoroti Anggaran Dana Desa ADD, DDA dan Dana Dinda (DD) sangat fantastik besarnya. " Nah " setelah merayakan hari raya idul adha ini akan membuat surat Laporan Pengaduan Tindak Pidana Korupsi di Gedung Kantor KPK RI. 

Sementara informasi yang kami dapat Menduga Kuat Bupati Bima Pernah di Diperiksa KPK RI beberapa bulan lalu, entah persoalan sepuluh item yang sudah ada laporan dengan kerugian negara sebesar Rp 38 Miliar tersebut. Tapi saat ini untuk perkembangan masih tertutup. "Bravo KPK RI" tentunya dikawal ketat. Pungkasnya.( MDG 03).

Continue reading...

Pelaksanaan Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah Di Desa Risa Berjalan Dengan Penuh Hikmad, Warga Sumbang 17 Ekor Sapi Dan 3 Ekor Kambing.

Suasana Khutbah yang di pimpin oleh Ustad Aswad, Spdi, di lapangan Rajawali Desa Risa Senin (17/6)

Risa Bima NTB. Media Dinamika Global. Id.-Pelaksanaan Hari Raya Korban Idul Adha 10 Julhijah  1445 Hijriah pada tahun ini yang bertepatan pada hari senin tanggal 17 Juni 2024 di lapangan Rajawali Desa Risa Kecamatan Woha berjalan dengan penuh Hikmad.

Pelaksanaan Ibadah Idul Adha yang bertempat dilapangan Rajawali Desa Risa pada tahun ini,  yang bertugas sebagai Imam, Ustad Abdul Rafik, Spdi dan yang bertindak sebagai Khatib Ustad Aswad, Spdi, Menyampaikan tentang hikmah berkorban.

Kades Risa, Mukhrim H.Ismail, Menyampaikan dalam sambutannya, Pada momen hari raya korban pada tahun ini,  terdapat lebih kurang 17 ekor sapi dan 3 ekor kambing yang akan di korbankan yang tersebar di tiap dusun di Desa Risa yang diterima oleh Pemdes Risa. Jelas kades.

Muhrim Menjelaskan, Pada hari raya Idul Adha merupakan sejarah Implementasi dari  Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail tentang perintah berkorban, Oleh sebab itu pada dermawan dan masyarakat yang mempunyai kelebihan harta untuk dapat memenfaatkan momen hari raya idul adha untuk mau berkorban atau berbagi dengan saudaranya yang kurang mampu.

"Saya harapkan kepada dermawan yang mempunyai kelebihan harta agar dapat mengikuti jejak Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail untuk mau berkorban dan berbagi dengan saudara yang kurang mampu". Ajaknya.

Selain itu, Kades Risa, Menghimbau kepada masyarakat yang mau merayakan atau bertamasyah keluar desa agar berhati-hati di jalan dan menjaga ke amanan serta menjalin hubungan yang baik dengan saudara yang lain, terutama para generasi muda. Harapnya. (Zain)

Continue reading...

Polisi Terjunkan 106 Personel Amankan Malam Takbir Idul Adha d Kotai Bandar Lampung.

Bandar Lampung - Mediadinamikaglobal.id || Polresta Bandar Lampung Menerjunkan 126 Personel Pengamanan Malam Takbiran Hari Raya Idul Adha 1445 H di wilayah Kota Bandar Lampung, Minggu (16/6/2024).

Tak hanya itu, Polisi juga menyiagakan Tim Unit Kecil Lapangan ( UKL ) yang terdiri dari personel Gabungan Dit Samapta Polda Lampung dan Polresta Bandar Lampung.

Kasi Humas Polresta Bandar Lampung AKP Agustina Nilawati mengatakan bahwa ratusan personel yang diterjunkan akan menempati sejumlah lokasi keramaian maupun simpul jalan di Kota Bandar Lampung.

“Sebanyak 106 personel disiagakan guna memastikan malam takbir hingga esok pelakasanaan solat idul adha di Bandar Lampung berjalan dengan kondusif” Jelas Kasi Humas AKP Agustina Nilawati, Minggu (16/6/2024) malam.

Sementara untuk itu, Tim UKL akan disiagakan pada dini hari nanti, guna mengantisipasi dan mencegah gangguan kamtibmas.

“Tim UKL nantinya akan melakukan patroli hunting di sejumlah lokasi rawan kamtibmas” Kata Nila.

Nila menambahkan bahwa pihaknya juga telah mengimbau untuk pelaksanan takbir dilakukan di Mushola, Masjid ataupun di lingkungannya masing masing.( Fs/Red )
Continue reading...

Pekon Waya Krui Dalam Upaya Tingkatkan Ketahanan Pangan Dan Penyaluran BLT DD


Pringsewu - Media Dinamika Global.id.- Guna upayakan tingkatkan ketahanan pangan, Pekon Waya Krui kecamatan pagelaran utara kabupaten Pringsewu, menggelar acara pembagian bantuan berupa ayam potong kepada warga, pada Rabu 05/06/2024.

 Kegiatan tersebut berlangsung dengan melibatkan berbagai elemen masyarakat, seperti kader, karang taruna, Kelompok Wanita Tani (KWT), dan pihak yang terlibat dalam penanganan stunting. 

Dana untuk acara tersebut yang bersumber dari Dana Desa dengan anggaran sebesar Rp32.480.000. 

Kepala Pekon Waya Krui, Ardiansyah, mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat ketahanan pangan di tengah masyarakat. Kami berharap dengan pembagian ayam ini, warga dapat lebih mandiri dalam memenuhi kebutuhan pangan mereka, katanya.

Iapun menekankan bahwa betapa pentingnya bantuan ini dalam meringankan beban ekonomi masyarakat, terutama di masa pandemi.

Ardiansyah menjelaskan, “BLT DD ini kami salurkan untuk membantu masyarakat yang terdampak pandemi. Kami berharap bantuan ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh warga.” jelasnya.

Ditambahkan pula, bahwa program ini adalah salah satu langkah konkreat kami untuk menghadapi tantangan ketahanan pangan di pekon, imbuhnya.

Ditempat yang sama, Euis Hayati, salah satu warga penerima bantuan, menuturkan, rasa terima kasih kepada kepala pekon beserta jajarannya serta semua pihak yang telah membantu. 

Ayam ini sangat berarti bagi kami dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari,” tutur Euis.

Halimah, salah satu penerima bantuan, menyampaikan terima kasihnya. “Bantuan ini sangat membantu kami, terutama dalam situasi sulit seperti sekarang. Semoga bantuan ini terus berlanjut dan dapat dirasakan manfaatnya oleh semua warga yang membutuhkan,” kata Halimah

Selain itu, Pekon Waya Krui juga melaksanakan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) untuk bulan pertama hingga bulan kelima.

 Acara tersebut berlangsung di Pekon Waya Krui dengan anggaran sebesar Rp46.500.000 yang bersumber dari Dana Desa. 

Kegiatan pembagian ayam dan penyaluran BLT DD ini merupakan bagian dari upaya pemerintah Pekon Waya Krui dalam meningkatkan kesejahteraan dan ketahanan pangan masyarakat. Dengan dukungan dari berbagai elemen masyarakat, diharapkan kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar dan memberikan manfaat yang nyata bagi warga Pekon Waya Krui.

Kepala Pekon Ardiansyah menambahkan, “Kami akan terus berupaya untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat. Semua program ini merupakan bagian dari komitmen kami untuk meningkatkan kualitas hidup warga Pekon Waya Krui.”

Dengan adanya program-program ini, Pekon Waya Krui menunjukkan langkah nyata dalam mengatasi permasalahan ketahanan pangan dan membantu masyarakat yang terdampak pandemi melalui penyaluran bantuan yang tepat sasaran. Tandasnya.(Yunt)

Continue reading...

Gelar Fun Run 5K Bhayangkara Presisi 2024, AKBP James, Peserta Yang Hadir Lampaui Target.

Tulang Bawang - Mediadinamikaglobal.id || Menyambut dan Memeriahkan Hari Bhayangkara ke-78 tahun 2024, Polres Tulang Bawang, Polda Lampung, Menggelar Fun Run 5K Bhayangkara Presisi 2024 dan Pameran Teknologi Kepolisian yang dibungkus dengan kegiatan Car Free Day ( CFD ), hari Minggu (16/06/2024), pukul 07.00 WIB s/d pukul 11.00 WIB, di gerbang Pemkab Tulang Bawang, Jalan Gunung Sakti, Kelurahan Menggala Selatan, Kecamatan Menggala, Kabupaten Tulang Bawang.

Dalam kegiatan Car Free Day ( CFD ), selain ada Fun Run 5K dan Pameran Teknologi Kepolisian, juga ada senam bersama, Fun Walk, Festival Band Season 3, Bazar UMKN, dan penampilan Polisi Cilik (Pocil) yang membuat para pengunjung tampak antusias.

Kegiatan Fun Run 5K Bhayangkara Presisi 2024 ini tidak dipungut biaya sepeserpun atau gratis, dan diikuti oleh 753 peserta yang berasal dari berbagai daerah yang ada di Provinsi Lampung, sedangkan jumlah animo yang terdaftar sebanyak 815 peserta.

Adapun para pemenang lomba Fun Run 5K Bhayangkara Presisi 2024 untuk putra yakni Juara I nomor peserta 314, Juara II nomor peserta 585, dan Juara III nomor peserta 332, sedangkan untuk putri yang meraih Juara I nomor peserta 229, Juara II nomor peserta 228, dan Juara III nomor peserta 231.

Para pemenang lomba Fun Run 5K Bhayangkara Presisi 2024, selain mendapatkan medali, juga mendapatkan uang pembinaan. Untuk Juara I baik putra maupun putri masing-masing sebesar Rp 1 Juta, Juara II baik putra maupun putri masing-masing sebesar Rp 750 Ribu, dan Juara III baik putra maupun putri masing-masing sebesar Rp 500 Ribu.

"Car Free Day (CFD) yang kami gelar hari ini, merupakan rangkaian kegiatan dalam menyambut dan memeriahkan Hari Bhayangkara ke-78 tahun 2024 yang acara puncaknya akan diperingati pada tanggal 1 Juli 2024 nanti," kata Kapolres Tulang Bawang, AKBP James H Hutajulu, SIK, SH, MH, MIK, mengawali sambutannya.

Lanjutnya, ada beberapa kegiatan yang dibungkus dalam Car Free Day (CFD) kali ini, yakni Fun Run 5K Bhayangkara Presisi 2024 yang digelar secara gratis, Pameran Teknologi Kepolisian, senam bersama, Fun Walk, Festival Band Season 3, Bazar UMKN dan penampilan Polisi Cilik (Pocil).

"Untuk Fun Run 5K Bhayangkara Presisi 2024 jumlah peserta yang mengikuti kegiatan sebanyak 753 orang, ini sudah melampaui target kami dan ternyata olahraga lari sangat banyak peminatnya. Mudah-mudah ke depannya nanti akan ada event serupa dan tentunya tetap gratis," papar perwira peraih Adhi Makayasa Akpol 2004.

Di tempat yang sama, Pj. Bupati Tulang Bawang, Drs. Qudrotul Ikhwan, MM, dalam sambutannya sangat mengapresiasi kegiatan Car Free Day (CFD) yang digelar oleh Polres Tulang Bawang yang rutin dilaksanakan setiap satu bulan sekali.

"Dengan adanya kegiatan Car Free Day (CFD) ini, selain membuat tubuh sehat karena adanya kegiatan olahraga bersama, juga akan menumbuhkan UMKM yang ada di Tulang Bawang, dan kami berharap kegiatan ini dapat terus berlanjut," ucap Pj. Bupati Tulang Bawang.

Lanjutnya, dalam kegiatan Car Free Day (CFD) kali ini, juga ada Pameran Teknologi Kepolisian yang menunjukkan peralatan dan persenjataan milik Polri, dengan adanya pameran ini masyarakat dapat mengetahui jenis senjata maupun teknologi yang ada di Kepolisian.

Kegiatan Car Free Day (CFD) menyambut Hari Bhayangkara ke-78 tahun 2024 ini, juga ada penyerahan piagam penghargaan kepada Kapolres Tulang Bawang. Pertama dari Pj. Bupati Tulang Bawang atas terselenggaranya Pemilu 2024 yang aman dan kondusif. Kedua dari KPU Tulang Bawang atas mitra strategi dan Pemilu 2024 yang aman, sejuk dan kondusif, dan Ketiga dari Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Tulang Bawang atas terbentuknya Da'i Kamtibmas dan ikut Menyertakan FKUB dalam menjaga kerukunan serta ketertiban beragama di Kabupaten Tulang Bawang. ( Fs/Red )
Continue reading...

Ahyar, Kader Partai Gerindra Propinsi NTB Ucapkan Selamat Hari Raya Idul Adha 1445 H/2024 M


Sape Bima NTB. Media Dinamika Global.id.- (Senin.17/06/2024) Akhyar Salah Satu Kader Terbaik Partai Gerindra Propinsi NTB  mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Adha 1445 /2024 M Mohon Maaf Lahir dan Bathin.

Akhyar yang merupakan Putra Terbaik Desa Naru Kecamatan Sape Kabupaten Bima yang  Pada Beberapa Bulan yang lalu melalui Pesta Demokrasi juga pernah tampil sebagai Calon Anggota DPRD Propinsi NTB dari partai Gerindra akan tetapi keinginan Beliau belum tersampai.

dan Saat di temui oleh Awak Media Ini Insya Allah dirinya akan selalu siap berbuat yang terbaik untuk Partai Gerindra,walaupun belum terpilih akan selalu patuh dan taat kepada Peraturan Partai demi kemajuan Partai Gerindra.Ungkapnya.

dan Kalau masih diberikan kesempatan dan umur panjang oleh Allah SWT dirinya akan kembali siap untuk maju sebagai Calon Anggota DPRD Kabupaten maupun Propinsi.

Akhyar juga berharap melalui momen Lebaran Idul Adha ini tentunya Kita semua sangat berharap semoga hari-hari ke depan akan lebih baik lagi,dan saya mengajak kepada masyarakat untuk tetap menjaga Hubungan Silaturahmi, persaudaraan dan persatuan diantara kita.

Rakyat Bima Khususnya Sape harus saling menjaga dan memastikan agar semua bisa menjalankan ibadah sesuai dengan kepercayaan masing-masing. Karena kerukunan yang sejati di antara umat beragama harus dibangun. Bukan kerukunan “semu” yang kadang-kadang terjadi di berbagai daerah.

Terakhir Selamat Menjalankan Ibadah Sholat Idul Adha 1445 H/2024 M semoga kebaikan dan keberkahan hidup selalu menyertai kita semua.Aamiin. Ungkap Ahyar.

(Arif Sape/MDG.04)

Continue reading...