Layak Pimpin NTB, Tokoh Lombok Timur Ajak Masyarakat Pilih Iqbal-Dinda
LOMBOK TIMUR-Mediadinamikaglobal.id || Dukungan tokoh masyarakat untuk pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur NTB periode 2024-2029, Lalu M Iqbal-Indah Dhamayanti Putri (Iqbal-Dinda) terus mengalir.
Kali ini dari H. Ma'un Ratmaji, tokoh penting pada bidang pertanian dan perkebunan asal Kecamatan Sakra Barat, Lombok Timur.
Petani sukses yang memiliki pekerja yang tersebar di sejumlah desa Kecamatan Sakra Barat itu terang-terangan menyatakan dukungan untuk pasangan Iqbal-Dinda pada Pilgub NTB 2024 ini.
Dia pun mengajak masyarakat untuk mendukung. Dan tidak hanya sekadar dukungan, juga mengajak masyarakat agar memilih Iqbal-Dinda sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur NTB.
Untuk membuktikan arah dukungannya, H. Mu'an Ratmaji menggelar silaturrahim di kediamannya di Desa Bungtuang Kecamatan Sakra Barat Lombok Timur pada Sabtu 14 September 2024.
Drs. Mundur yang mewakili keluarga H. Ma'un Ratmaji, menyampaikan terima kasih kepada calon Wakil Gubernur NTB Hj. Indah Dhamayanti Putri, karena telah bersedia meluangkan waktu untuk bertemu dan bersilaturahmi dengan masyarakat.
"H. Ma'un Ratmaji adalah tokoh di Lombok Timur, karena beliau seorang yang sukses di bidang pertanian dan perkebunan. In sya allah beliau memiliki tenaga kerja yang cukup besar yang siap mendukung Iqbal-Dinda," ucapnya.
Dia menilai, Iqbal dan Umi Dinda layak memimpin NTB yang lebih baik, melanjutkan pembangunan di berbagai sektor. Umi Dinda sebelum menjadi Bupati Bima, sangat peduli terhadap pendidikan, terutama pendidikan taman kanak-kanak.
"Beliau sangat komitmen terhadap pendidikan anak-anak, itu terbukti sejak dulu. Makanya kita jangan ragu untuk memilih Iqbal-Dinda nanti," ajaknya.
Calon Wakil Gubernur Hj. Indah Dhamayanti Putri, menyampaikan terimakasih atas penyambutan begitu hangat dari masyarakat Desa Bungtuang, Kecamatan Sakra Barat.
Bupati Bima dua periode itu mengatakan, pada Pilkada Gubernur 2024 ini, mendampingi Lalu Muhammad Iqbal, sebagai keterwakilan atau yang mewakili dari birokrasi, memilih politisi dari pulau Sumbawa khususnya asal Bima dan Dompu.
Lombok Timur sebagai Kabupaten yang paling tinggi DPT akan menentukan siapa yang memenangkan Pilkada di tahun 2024 ini. Semoga warga Bima dan Dompu bisa bersatu dengan masyarakat suku Sasak di Lotim memenangkan Iqbal-Dinda.
"Kami melalui pendekatan tokoh-tokoh masyarakat Bima yang sudah lama berdomisili di Lombok Timur, terus berusaha membangun komunikasi untuk bisa menjalin silaturrahim yang lebih erat lagi," tuturnya.