Media Dinamika Global

Minggu, 03 November 2024

Polsek Sekongkang Inisiasi sebagai Pelopor Ketahanan Pangan di Wilayahnya


Sumbawa Barat-NTB, Media Dinamika Global.Id - Polsek Sekongkang Polres Sumbawa Barat mulai mengolah lahan yang ada di belakang Mapolsek dengan membajak   menggunakan hand tracktor, Sabtu (2/11/2024).

Pengolahan lahan di lingkungan Polsek Sekongkang seluas kurang lebih 1.000 m2 dilakukan oleh Kapolsek Sekongkang, Ipda Herman, S.H., bersama anggotanya selanjutnya akan ditanami jagung.

Herman menambahkan, selain memanfaatkan lahan untuk ditanami jagung, Polsek Sekongkang juga bertekat sebagai penggerak bagi masyarakat petani untuk lebih semangat dalam mengelola lahan pertanian yang belum dimanfaatkan oleh para pemiliknya, sehingga lahan pertanian nantinya tidak ada yang menjadi lahan tidur.

Dengan mengolah lahan pekarangan di lingkungan Polsek Sekongkang dan mengundang Kepala Desa serta perwakilan masyarakat petani, harapannya bisa menjadi contoh kepada masyarakat untuk dapat meningkatkan produktifitas pertanian di wilayah Kec. Sekongkang.

Kapolres Sumbawa Barat, AKBP Yasmara Harahap, S.I.K., melalui Kasi Humas, Iptu Zainal Abidin, S.H., menjelaskan, "Langkah Polsek Sekongkang ini sebagai implementasi Polri dalam mendukung program pemerintah untuk mengupayakan ketahanan pangan sesuai program pemerintah era kepemimpinan  Prabowo-Gibran yang dijabarkan dalam visi Asta Cita."

Seluruh Polsek Jajaran Polres Sumbawa Barat akan melakukan hal yang sama, menjadi penggerak serta bersinergi dengan Dinas Pertanian maupun stakeholder lainnya agar masyarakat petani lebih optimal memanfaatkan lahannya.

“Dengan adanya sinergi antara Polri,  pemerintah, dan masyarakat, diharapkan sektor pangan dapat berkembang lebih baik dan memberikan manfaat yang nyata bagi kesejahteraan masyarakat,” pungkas Kasi Humas. (Surya Ghempar).

Anggota Posramil Lambu Koramil 1608-03/Sape Jadi Irup Upacara Bendera di SMAN 2 Lambu

Sape Bima.NTB.Media Dinamika Global.id Senin 04 November 2024 sekitar mulai Pukul 07:15  Wita,Serka Khairuddin dan Serda Rusdin Anggota Pos Ramil Lambu Koramil 1608 -03 / Sape Menjadi Irup atau Inspektur Upacara Upacara bendera Merah putih di SMAN 2 Lambu.

Babinsa Posramil Lambu Koramil 1608-03/Sape Jadi Irup Upacara Bendera pada Senin ini dengan

Memberikan materi wawasan kebangsaan dan semangat untuk belajar  serta  kunci keberhasilan  antara lain: 

1. Taat kepada agama dan jangan tinggalkan sholat lima waktu serta laksanakan perintahnya , jauhi larangannya

2. Berbakti kepada kedua orang tua.

3. Hormati bapak ibu guru.

4. Sayangilah teman

5. Belajar yang sungguh - Sungguh untuk meraih cita-cita 

6. Ikutilah tata tertib peraturan yang sudah diterapkan disekolah serta disiplin membagi waktu



Turut hadir dalam kegiatan Upacara bendera antara lain:

1. Kepala sekolah SMAN 2 Lambu

2. Wakil kepsek

3. Babinsa Desa Lanta dan Babinsa Desa monta Baru

4. Seluruh Bapak Ibu guru SMAN 2 Lambu

5. Guru  pembina 

6. Seluruh Siswa Siswi SMAN 2 Lambu

Kegiatan ini disambut baik oleh Para Dewan Guru dan Seluruh Siswa SMAN 2 Lambu.

Kegiatan selesai pada pukul 08:10 wita berjalan tertib aman dan lancar.(Arif Sape/MDG.04)

Jelang Aquabike World Championship Kedua Di Danau Toba, Pj Gubernur Sumut Fatoni Jadikan Momen Tingkatkan Pendapatan Daerah


Nasional, Media Dinamika Global Id ~ Tinggal menghitung hari lagi, Provinsi Sumatera Utara (Sumut) akan menjadi tuan rumah perhelatan Aquabike World Championship Tahun 2024. Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Agus Fatoni berharap dengan adanya event internasional tersebut mampu meningkatkan pendapatan daerah dan tentunya perekonomian masyarakat sekitar.

“Tentu bagi masyarakat Sumatera Utara hal ini membanggakan, ini kali kedua dilaksanakan dan kami bersyukur Sumut diberikan kesempatan sekali lagi menjadi tuan rumah event internasional ini,” ucap Fatoni dalam Press Conference Dan Penandatanganan Mou Terkait Penyelenggaraan Event Aquabike World Championship Toba 2024 di Sarinah, Thamrin, Jakarta, Kamis (31/10/2024).

“Kami bangga dan kami terus mendukung kegiatan ini untuk menggerakkan ekonomi di sumut, untuk mengembangkan wisata dan juga untuk meningkatkan PAD,” sambung Fatoni.

Fatoni mengatakan Pemerintah Provinsi, Kabupaten dan Kota se-Sumatera Utara mendukung penuh terselenggaranya Aquabike World Championship Tahun 2024. Mulai dari dukungan pendanaan, dukungan acara, ekosistem dan lainnya juga disiapkan.

Salah satu dukungan tersebut berasal dari Dinas Kesehatan yang menyediakan tim medis dan unit mobil kesehatan yang standby di venue pertandingan. Kemudian, dukungan dari Dinas Koperasi dan UMKM yang berkolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten sekitar kawasan Danau Toba untuk mempromosikan UMKM unggulan Sumatera Utara melalui bazaar.

Selain itu, BPBD juga menyiapkan tim SAR di sekitar venue guna menjamin keamanan dan keselamatan seluruh peserta dan pengunjung. Selanjutnya, Dinas Lingkungan Hidup juga mendukung kebersihan Danau Toba dengan melakukan pembersian sampah dan penanganan tanaman enceng gondok guna menjaga kelancaran acara serta kelestarian lingkungan.

“Tak hanya itu, Dinas Perhubungan juga mendukung kelancaran transportasi dengan menyediakan akses transportasi dan area parkir dan seputaran parkir sekitar menuju venue pertandingan,” jelas Fatoni.

Fatoni menyebut berdasarkan data dari LAPI, penyelenggaraan Aquabike World Championship di Danau Toba memberikan dampak ekonomi signifikan. Bahkan diproyeksikan menyentuh angka sebesar Rp 1,86 triliun untuk periode 2023-2027.

“Kontribusi pajak dari acara ini bahkan mencapai Rp 39,22 miliar atau setara dengan 10,79 persen dari Pendapatan Asli Daerah Kabupaten. Hal ini menunjukkan potensi besar event internasional dalam memperkuat ekonomi dan pembangunan di Sumatera Utara,” ucap Fatoni.

Dalam kesempatan yang sama, Menteri Pariwisata (Menpar) Widiyanti Putri Wardhana mengatakan penyelenggaraan Aquabike World Championship di Danau Toba merupakan bagian dari komitmen pemerintah dalam mewujudkan pariwisata berkelanjutan yang ramah lingkungan dan berdampak positif bagi masyarakat.

“Kami juga berkolaborasi dengan berbagai pihak, baik Pemda dan masyarakat setempat. Sinergi yang baik merupakan kunci utama untuk memastikan bahwa pengembangan kawasan Danau Toba dapat berlangsung dengan baik,” jelas Menpar.

“Saya percaya dengan semangat kerjasama yang kuat dan kesadaran akan pentingnya menjaga kelestarian alam dan budaya maka Danau Toba akan menjadi destinasi yang tidak hanya menarik tapi juga berkelanjutan bagi generasi mendatang. Semoga dengan adanya event internasional, festival musik dan bazar UMKM kali ini maka Danau Toba semakin dikenal di dunia dan memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar,” sambungnya.

Sebagaimana diketahui, Danau Toba menjadi tuan rumah ajang kompetisi jet ski dunia yang akan di selenggarakan dari tanggal 13-17 November 2024. Seperti tahun lalu, akan ada empat kabupaten yang menjadi tuan rumah Aquabike World Championship 2024, yaitu Kabupaten Karo, Dairi, Simalungun dan Samosir. (Rizky Zulianda/03)

Polres Tulang Bawang Gerebek Dua Lokasi Judi Sabung Ayam di Areal Perkebunan Karet.

Tulang Bawang - Mediadinamikaglobal.id || Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) Polres Tulang Bawang, Polda Lampung, menggerbek dua lokasi yang dijadikan tempat atau arena untuk judi sabung ayam yang ada di wilayah Kecamatan Menggala, Kabupaten Tulang Bawang, Sabtu (02/11/2024).

Penggerbekan lokasi pertama berlangsung sekitar pukul 15.00 WIB, di Kampung Ujung Gunung Ilir, Kecamatan Menggala, dan penggerbekan lokasi kedua berlangsung sekitar pukul 17.00 WIB, di Kampung Kagungan Dalam, Kecamatan Menggala.

"Hasil penggerbekan di lokasi pertama, petugas menyita barang bukti (BB) berupa terpal dan 10 (sepuluh) buah kurungan ayam, sedangkan di lokasi penggerbekan kedua, petugas menyita BB berupa 2 (dua) ekor ayam jantan dan sepeda motor Yamaha Vixion warna biru," kata Kasat Reskrim, AKP Indik Rusmono, SIK, MH, mewakili Kapolres Tulang Bawang, AKBP James H Hutajulu, SIK, SH, MH, MIK, Minggu (03/11/2024).

Lanjutnya, penggerbekan di dua lokasi yang dijadikan tempat atau arena untuk judi sabung ayam ini dilakukan oleh personel gabungan dari Polres Tulang Bawang yang terdiri dari personel Sat Reskrim, Sat Samapta, Seksi Propam, dan Polsek Menggala.

"Dari ke dua lokasi penggerbekan tempat atau arena untuk judi sabung ayam, petugas kami tidak berhasil menangkap para pelaku karena lokasi penggerbekan berada di dalam perkebunan karet, sehingga kedatangan petugas kami ke lokasi cepat diketahui dan para pelaku sudah melarikan diri," papar AKP Indik.

Kasat Reskrim menambahkan, kami tidak akan memberikan ruang gerak kepada para pelaku perjudian baik itu judi online maupun judi konvensioal, dan sudah menjadi komitmen kami dalam memberantas segala macam bentuk perjudian.

"Kegiatan pemberantasan judi yang kami lakukan ini, merupakan implementasi dalam mendukung dan mensukseskan Program 100 hari Asta Cita Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia (RI)," imbuhnya. ( Fs/Red ) 

Dekat Dengan Warga Binaannya,Babinsa Oi Maci Dan Lanta Koramil 1608-03/Sape Gelar Komsos


Sape Bima.NTB.Media Dinamika Global.id Minggu 03 November 2024 sekitar mulai pukul 09:05 wita, Babinsa Oi Maci Kecamatan Sape (Sertu Syahrul) dan Babinsa Desa Lanta Kecamatan Lambu (Serka Khairuddin) Koramil 1608-03/Sape melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga Desa binaan serta memberikan himbauan tentang perlunya bersama sama menjaga kamtibmas menjelang Pilkada serentak tahun 2024 ini agar Pilkada serentak tahun ini bisa berjalan dengan aman lancar dan tertib sehingga warga bisa memberikan hak pilihnya sesuai hati nurani nya masing-masing.



Selain daripada itu Babinsa Koramil 1608-03/Sape juga  melaksanakan Komsos dengan menghimbau kepada warga binaan, mengantisipasi bahaya kebakaran agar memperhatikan kompor gas dan listrik yang tidak di pakai, jaga keamanan dan ketertiban di sekitar tempat tinggal masing masing,  jaga hubungan baik antar sesama sehingga terjalin hubungan yang harmonis, jika ada permasalahan, selesaikan secara kekeluargaan dan laporkan kepada pihak yang berwajib.

Kegiatan berlangsung dengan lancar tertib dan sukses.(Arif Sape/MDG.04)

Pastikan Tempat Wisata Aman, Polsek Taliwang Gelar Patroli Pantai


Sumbawa Barat-NTB, Media Dinamika Global.Id - Polres Sumbawa Barat  galakkan patroli ke tempat wisata terutama saat libur hari Minggu, demikian yang dilakukan anggota Polsek Taliwang Polres Sumbawa Barat, Minggu (3/11/2024).

Patroli wisata dilakukan oleh anggota Polsek Taliwang yang menyasar di Pantai Balad yang merupakan salah satu tujuan wisata masyarakat Sumbawa Barat dalam menikmati hari libur.

Petugas memberikan himbauan kepada pengunjung agar selalu memperhatikan anak-anaknya yang mandi dan bermain di pantai, jika perlu harus didampingi saat bermain di perairan, jangan sampai lengah sehingga bisa membahayakan keselamatan anak-anak apalagi saat ini sudah mulai hujan kadang disertai angin.

Selain itu, pesan kewaspadaan juga disampaikan kepada petugas parkir untuk selalu waspada dalam menjaga kendaraan pengunjung, tidak boleh under estimate bahwa sutiasinya aman, namun tetap waspada saat menjaga kendaraan di areal parkir agar terhindar dari pencurian bermotor (curanmor).

Kapolres Sumbawa Barat, AKBP Yasmara Harahap, S.I.K., melalui Kasi Humas, Iptu Zainal Abidin, S.H., mengatakan, “Pada saat ini sudah mulai hujan disertai angin. Oleh sebab itu, kami telah memerintahkan seluruh jajaran untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap keselamatan masyarakat dengan cara menggelar patroli baik di tempat wisata maupun di titik-titik yang rawan terjadinya pohon tumbang ataupun tanah longsor.” (Surya Ghempar).

Sat Samapta Polres Sumbawa Barat Laksananan Patroli Kota, Antisipasi Kerawanan Malam Minggu


Sumbawa Barat-NTB, Media Dinamika Global.Id - Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, Unit Patroli Sat Samapta Polres Sumbawa Barat rutin melaksanakan patroli kota untuk mengantisipasi kerawanan kamtibmas dan keramaian di malam Minggu, yang digelar pada hari Sabtu, 2 November 2024, pukul 21.30 WITA.

Dalam kegiatan patroli tersebut, petugas menyasar tempat-tempat yang berpotensi menimbulkan kerawanan gangguan kamtibmas di antaranya areal taman Kemutar Telu Center (KTC) sebagai tempat pusat keramaian di malam hari apalagi malam Minggu.

“Selain di lokasi areal taman KTC, di tempat lingkungan Santong/jalan jalur dua juga ada keramaian (pasar malam/rona-rona) juga menjadi prioritas dalam patroli tadi malam,” ujar Kasat Samapta, AKP Muhammad Santoso.

Dalam kesempatan tersebut, petugas yang berpatroli menyapa anak-anak muda agar tidak melakukan balap motor (trek-trekan) di jalan umum yang bisa membahayakan pengguna jalan lainnya, agar tidak terjerumus penyalahgunaan narkoba, dan perbuatan asusila.

Demikian halnya kepada para pengunjung keramaian, petugas patroli menyampaikan pesan-pesan kamtibmas untuk bersama-sama menjaga situasi wilayah Sumbawa Barat  tetap kondusif di masa Pilkada serentak sekarang ini, perbedaan pilihan adalah hak warga negara namun kerukunan harus tetap terjaga.

Kapolres Sumbawa Barat, AKBP Yasmara Harahap, S.I.K., melalui Kasi Humas, Iptu Zainal Abidin, S.H., menjelaskan, “Pada saat malam Minggu, Unit Patroli Samapta  mengoptimalkan kegiatan Blue Light Patrol (BLP) dengan prioritas di dalam kota, areal taman KTC maupun Tiang Nam. Selain berpatroli dalam kota, juga melaksanakan patroli jarak jauh ke wilayah kecamatan dengan menyasar titik kerawanan yang tidak bisa dijangkau oleh Patroli Polsek, semua upaya dilakukan oleh Polres Sumbawa Barat untuk menjamin rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang menikmati hiburan di malam Minggu maupun dalam kehidupan sehari-hari.” (Surya Ghempar).

Bhabinkamtibmas Desa Tatar Silaturahmi dengan Toga dan Toma Melalui Sholat Subuh Berjamaah


Sumbawa Barat-NTB, Media Dinamika Global.Id – Pada hari Minggu, 3 November 2024, pukul 05.00 WITA, Bhabinkamtibmas Desa Tatar, Bripka Abdul Syahid, melaksanakan sholat Subuh berjamaah di Masjid Baiturrahman sekaligus mengadakan silaturahmi dengan tokoh agama dan tokoh masyarakat setempat.

Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat hubungan antar warga dan menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) menjelang pelaksanaan Pilkada serentak 2024. Dalam kesempatan tersebut, Bripka Abdul Syahid menyampaikan imbauan kepada masyarakat untuk menjaga kerukunan meskipun ada perbedaan pilihan. 

"Silakan berbeda pilihan, tetapi jangan sampai terjadi perpecahan di dalam keluarga, tetangga, atau lingkungan. Kita harus bersatu demi kelancaran Pilkada yang damai, sejuk, dan tertib," tegasnya.

Bripka Abdul Syahid juga mengajak masyarakat untuk terus menjalin ukhuwah Islamiyah dan melaporkan segala gangguan kamtibmas yang mungkin terjadi kepada Bhabinkamtibmas atau langsung ke Polsek Sekongkang.

Kapolres Sumbawa Barat, AKBP Yasmara Harahap, S.I.K., melalui Kasi Humas, Iptu Zainal Abidin, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan sarana Bhabinkamtibmas untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas guna menciptakan situasi wilayah binaan yang aman.

“Kegiatan berlangsung aman dan terkendali, menunjukkan komitmen Bhabinkamtibmas dalam menjaga ketenteraman masyarakat di Desa Tatar,” tuturnya. (Surya Ghempar).

Kapolda Lampung Apresiasi Kedewasaan Publik dan Sinergi Pengamanan di Debat Cagub.

Bandar Lampung - Mediadinamikaglobal.id || Kapolda Lampung Irjen Pol Helmy Santika mengapresiasi peran aktif masyarakat dan pendukung pasangan calon dalam menjaga keamanan saat debat calon gubernur dan wakil gubernur Lampung pada Sabtu (02/11/2024) malam. 

Ia menyampaikan ucapan terima kasih atas kedewasaan publik dalam mendukung situasi kondusif selama acara berlangsung. Partisipasi masyarakat dalam menjaga situasi yang aman sangatlah penting.

"Kami berterima kasih atas sikap dewasa yang ditunjukkan para pendukung calon. Dukungan positif ini telah berkontribusi pada kelancaran acara debat," ungkapnya.

Selain itu, Kapolda mengucapkan apresiasi kepada aparat keamanan yang telah menjalankan tugas dengan baik. 

"Personel kami telah bekerja keras untuk menjaga keamanan. Kehadiran mereka membantu memastikan acara debat berlangsung tanpa kendala berarti," tambahnya.

Ia juga menegaskan pentingnya pengamanan sebagai upaya menjaga kestabilan situasi, khususnya selama momen-momen penting. 

"Kami terus berkomitmen untuk menjaga kondusifitas, terutama di momen seperti ini. Dengan kekompakan semua pihak, situasi tetap terkendali dan aman," tutup Kapolda Lampung Irjen Pol Helmy Santika.

*Polda Lampung Siagakan Ratusan Personel untuk Debat Kedua*

Untuk memastikan keamanan debat kedua calon gubernur dan wakil gubernur Lampung, Polda Lampung menyiagakan 295 personel di lokasi acara. 

Debat yang digelar di Ballroom Hotel Novotel pada Sabtu, 2 November 2024, ini melibatkan pengamanan ketat demi kelancaran dan keamanan para peserta serta pendukung.

Kapolda Lampung menegaskan bahwa pengamanan ini bagian dari komitmen Polda untuk menjaga stabilitas daerah. 

"Persiapan matang dan personel kami yang siap siaga menjadi kunci kelancaran acara. Kami harap masyarakat dan seluruh pihak dapat terus bersinergi dengan kami untuk menjaga ketertiban," ujar Kapolda
( Fs/Red ) 

Pasangan Qudrotul Hankam berikan kupon belanja gratis di pasar kusi, makan bersama masyarakat dan pedagang antusias dan berterimakasih.

Tulang Bawang - Mediadinamikaglobal.id || Calon Wakil Bupati Tulang Bawang Hankam Hasan dari pasangan nomor urut dua Qudrotul Hankam Hadir Dalam Kegiatan Pasar Kusi yang berada di kampung penawar rejo, kabupaten tulang bawang, Minggu, ( 03/11/2024 ) 

Dalam kegiatan ini calon wakil bupati tulang bawang hankam hasan yang tiba pada pukul 07.30 Wib Langsung menyapa para pembeli yang mencari Makanan dan minuman yang berada di lokasi Pasar, dan Wakil Bupati hankam hasan selain menyapa melakukan juga interaksi kepada pedagang pasar kusi untuk menyerap aspirasi masyarakat yang berada di kampung penawar rejo  yang disambut antusias masyarakat baik pembeli maupun pedagang pasar kusi. 

Dalam kegiatan ini Pasangan calon bupati dan wakil bupati Qudrotul hankam nomor urut dua memberikan kupon Belanja di Pasar Kusi sebanyak seribu Kupon yang dibagikan kepada masyarakat untuk membeli makanan maupun minuman yang berada di pasar kusi ini dengan berbagai makanan dan minuman untuk sarapan pagi. 

Selain membagikan seribu Kupon belanja kepada masyarakat calon wakil bupati hankam hasan yang didampingi oleh ketua harian Tim Pemenangan dan Kampanye nomor urut dua bapak desi Afrizal dan di hadiri oleh Ibu Herlinawati Istri bapak Qudrotul ikhwan calon bupati tulang bawang mengajak masyarakat pengunjung atau pembeli pasar kusi untuk sarapan dan makan bersama dengan tempat yang sudah dipersiapkan di lokasi. 

Dalam Sambutannya, calon wakil bupati tulang bawang hankam hasan, menyampaikan sangat senang sekali berada disini bisa menyapa dan berinteraksi langsung dengan masyarakat pembeli dan pedagang pasar untuk menyerap aspirasi sekaligus makan sarapan pagi bersama masyarakat, ujarnya hankam hasan. 

Selain memberikan kupon belanja secara gratis sebanyak seribu kupon belanja di kegiatan pagi ini kita juga ada kegiatan ngeband bersama yang diinisiasi oleh bapak dedi aprizal untuk berdendang maupun berjoget bersama dengan suasana kebersamaan dan kekeluargaan bersama masyarakat pengunjung pasar kusi, hankam hasan menambahkan. 

Terakhir, setelah saya melihat langsung kegiatan pasar kusi ini, insyah allah jika saya dan pak Qudrotul hankam di percaya dan diamanahkan menjadi bupati dan wakil bupati periode 2004-2029 Kita akan kembangkan kegiatan ini terutama untuk para pedagang UMKM di sini maupun di tempat atau wilayah lain agar pedagang UMKM bisa terus berkembang dan maju, terus semangat kepada pedagang UMKM, tutup Calon wakil bupati tulang bawang hankam hasan. 

Di lokasi yang sama, salah satu pengunjung  dan pedagang Pasar kusi, Ibu Ani warga RK lima RT empat kampung penawar rejo menyampaikan, perasaan kami sangat senang sekali dan berterima kasih kepada pasangan calon bupati dan wakil bupati Qudrotul Hankam yang telah memberikan kupon belanja gratis kepada masyarakat baik pengunjung maupun pedagang pasar kusi pada pagi ini, ujar ibu ani.

Semoga bapak Qudrotul dan Hankam hasan bisa jadi bupati dan wakil bupati tulang bawang yang baik, jujur dan amanah serta perhatian kepada masyarakatnya atau rakyat kecil, tutup ibu ani Sopiani serta Ibu pedagang pasar kusi.( Fs/Red)