Modus Pesta Miras, Pelaku Curanmor Berhasil Diamankan Polsek Bolo


Bima NTB. Media Dinamika Global-id. Gerak cepat personel Polsek Bolo Polres Bima meringkus terduga pelaku pencurian kendaraan bermotor/ curanmor.

Kasus pencucian tersebut terjadi pada. Rabu, (20/03/24) sekira pukul 01/ dini hari di BTN Desa Tambe Kecamatan Bolo Kabupaten Bima.

Kejadian berawal Korban AG L/Warga Palama Kecamatan Donggo ini diajak oleh terduga pelaku yang lebih dari satu dan salah satunya OV warga Desa Tambe Kecamatan Bolo untuk berpesta Miras.

Pesta Miras itu merupakan Motiv para terduga untuk melancarkan aksinya untuk mencuri sepeda motor Korban.

Tidak saja berpesta miras korban juga diajak oleh terduga OV untuk menginap di rumah kerabatnya, setelah pelaku berpura-pura meminjam SPM korban alih alih mengantarkan temanya.

Sekira Pukul 02.00. dini hari terduga pulang dan menyerahkan kunci kontak SPM ke korban dan korban bertanya keberadaan SPM nya Pelaku menjawab ada didepan rumah/parkir.

Dua jam kemudian tepatnya pukul 04.00 jelang Subuh korban terbangun hendak pulang namun SPM nya telah raib/hilang. 

Korban melakukan pencarian namun hasilnya nihil dan korban bersama kerabatnya melaporkan kejadian tersebut ke Mapolsek Bolo.

Menindaklanjuti laporan itu Kapolsek Bolo Iptu Nurdin bersama Personelnya melakukan penyelidikan dan tidak lama kemudian para pelaku berhasil diamankan.

Kapolres Bima AKBP Eko Sutomo SIK., MIK., melalui Kapolsek Bolo Iptu Nurdin membenarkan pihaknya telah mengamankan terduga pelaku pencurian.

Saat ini para terduga dan barang bukti SPM diamankan di Mapolsek Bolo untuk diproses hukum lebih lanjut. (MDG 002)

Continue reading...

Dinda - Dahlan Gelar Ramadhan Berbagi di Kecamatan Parado


Bima NTB. Media Dinamika Global-id. Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE, M.Si hadir bersama Wakil Bupati H.Dahlan M.Noer mengisi Bulan Puasa Ramadhan 1445 Hijriyah dengan melaksanakan kegiatan “Ramadhan Berbagi Pemerintah Kabupaten Bima”, Selasa, (20/3) di Masjid At-Taqwa Desa Kanca, Kecamatan Parado.

Bupati Bima yang juga didampingi Pj. Sekda Suwandi, ST, MT, Staf Ahli, Asisten Lingkup Sekretariat Daerah, Kepala OPD, Camat Parado Drs. Hamzah, beserta Muspika menjelaskan, Parado adalah tempatnya ulama-ulama besar, dimana syiar Islam begitu kuat. Agar generasi muda terjaga akhlaknya, para orang tua diminta untuk mengawasi pergaulan anak-anak agar terhindar dari bahaya pengaruh Narkoba dalam kehidupan.  

"Mari tingkatkan pengawasan kita untuk desa Parado ini agar jauh dari penyalahgunaan Narkoba tersebut. Ujarnya di hadapan para alim ulama, tokoh masyarakat, kepala desa, anggota BPD, jajaran pendidikan di kecamatan Parado.

Bupati mengungkapkan, tujuan pemerintah daerah menyapa masyarakat yang di masing-masing desa dan kecamatan untuk bisa memastikan semarak ramadhan berlangsung di seluruh kecamatan, karena kita sudah diberikan kesempatan untuk menikmati bulan suci ramadhan'. ujarnya.


Bupati herharap, kegiatan Ramadhan Berbagi dapat dilanjutkan oleh pemerintah kecamatan dan desa dan melakukan silaturahmi di masjid/mushola. Ini perlu digalakkan karena inilah momen untuk saling mengingatkan". terang Bupati. 

Sementara itu, Wakil Bupati Bima H. Dahlan M Noer menyampaikan bahwa kegiatan Ramadhan Berbagi secara rutin dilakukan setiap tahunnya dibulan suci ramadhan, yang merupakan visi dan misi membangun Kabupaten Bima yang religius. 

Pada kesempatan tersebut, dilakukan penyerahan 50 paket secara simbolis kepada 10 penerima, paket sembako dan telur untuk ibu-ibu balita dan menyusui. Serta Al-Quran Pemkab Bima kepada Takmir Masjid.  (MDG 002)

Continue reading...

Safari Ramadhan, Polres Sumbawa Barat Pesan Kamtibmas


Sumbawa Barat-NTB, Media Dinamika Global.Id._ 
Pejabat Utama Kepolisian Resor Sumbawa Barat menggelar Safari Ramadhan 1445 Hijriah bertempat di Masjid Al-Jihad Desa Beru Kecamatan Jereweh Kabupaten Sumbawa Barat pada rabu (20 /03/24).

Dalam Safari Ramadhan 1445 H hadir, Kasat Samapta Polres Sumbawa Barat AKP MUHAMMAD SANTOSO. Kapolsek Jereweh IPTU ARDIYATMAJA Camat Jereweh MUHAMMAD SOLIHIN, S.Pd,.M.M . Ps. Kasubag Dal Ops Polres Sumbawa Barat IPTU ANANG MA'RUF. KBO Sat Res Narkoba Polres Sumbawa Barat IPDA SAIDI. Ps. Kanit Kamsel Sat Lantas Polres Sumbawa Barat BRIPKA JUNAIDI. Ps. Kanit SPKT III Polsek Jereweh AIPTU FADULLAH HUSAINI Beserta Anggota .Pengurus Masjid Al-Jihad. Tokoh agama dan masyarakat Desa Beru.


Kapolres Sumbawa Barat AKBP Yasmara Harahap, S.I.K melalui Kasi Humas IPDA Eddy Soebandi S.Sos mengatakan, dalam Safari Ramadhan 1445 H Ps. Kanit Kamsel Sat Lantas Polres Sumbawa Barat BRIPKA JUNAIDI  memberikan ceramah/ Kultum Kamtibmas kepada para jamaah sholat isya dan taraweh.

" Terimakasih kepada masyarakat Jereweh karena situasi kamtibmasnya sampai saat ini masih dalam keadaan aman dan kondusif. Sinergitas antara TNI-POLRI dengan masyarakat sangat di perlukan dalam menjaga kamtibmas sehingga kedepanya sinergitas ini saya harapkan  tetap terjaga," ucapnya.

Ia menegaskan,harapannya pasca pemilu ini agar kita tetap menjaga tali persaudaraan dan jangan ada yang sampai terpecah belah.Sebentar lagi juga kita akan memasuki masa Pilkada dan kami harapkan semoga semuanya tetap berjalan aman terkendali.

Kemudian para PJU Polres Sumbawa menyerahkan bantuan berupa bahan makanan dan minuman kepada pengurus Masjid Al-Jihad Desa Beru Kecamatan Jereweh Kabupaten Sumbawa Barat .

(Surya Gempar)
Continue reading...

Kembali Tim Resmob Polresta Mataram Amankan Dua Terduga Curanmor


Mataram-NTB, Media Dinamika Global.Id.- Tim Resmob Polresta Mataram kembali mengamankan 2 terduga pelaku Curanmor yang terjadi di wilayah hukum Polresta Mataram. Kedua terduga diamankan berdasarkan hasil penyelidikan yang dilakukan tim Resmob Polresta Mataram.


Menurut keterangan yang disampaikan Kasat Reskrim Polresta Mataram Kompol I Made Yogi Purusa Utama SE SIK MH., bahwa penangkapan tersangka berawal dari informasi yang disampaikan masyarakat yang melaporkan kehilangan Sepeda Motor.

“Kronologis kejadian, pada tanggal 3 Maret 2024 korban yang bernama Rakmah (42) tahun alamat Kelurahan Krama Jaya, Kecamatan Narmada memarkir Sepeda Motornya di pinggir jalan di wilayah Desa Sembung Kecamatan Narmada. Kemudian korban pergi memetik Kangkung di sekitar 50 meter dari Sepeda Motor nya yang di parkir. Selang beberapa lama rekan Korban memberi tahu kalau Speda motor yang diparkir tidak ada / hilang. Atas peristiwa tersebut korban langsung melaporkan Ke Polsek Narmada,” jelasnya.

Atas hasil penyelidikan, tim Resmob Polresta Mataram akhirnya berhasil melakukan penangkapan terhadap kedua terduga.

“Terduga berinisial RA (35) dan Z (42). RA diamankankan duluan pada Selasa 19/03/2024, sedangkan Z diamankan hari ini,”ucap Kasat Reskrim, Rabu, (20/03/2024).

“Atas pengembangan yang dilakukan Tim Resmob Polresta Mataram kedua terduga akhirnya berhasil diamankan,” imbuhnya.

Sementara Barang Bukti yang diamankan 1 unit Sepeda Motor milik korban. 
“Saat ini terduga beserta barang bukti sudah diamankan di Mapolresta Mataram. Atas perbuatannya, para terduga diancam pasal 363 KUHP dengan ancaman hukuman 7 tahun penjara,” pungkasnya.

(Surya Gempar).
Continue reading...

Berjalan 4 Tahun,23 Juta Ra'ip Untuk SIU/Pupuk Diduga Kadis Kembalikan Baru 8 Juta, Simak Bantahannya !


Bima, Media Dinamika Global Id ~ Seiring Berjalannya waktu selama kurang lebih 4 ( empat) Tahun, Pokemik Masalah Transaksi Keuangan masih saja terus Bergulir di kalangan Masyarakat. Pasalnya seperti Dikutip dari pernyataan sumber yang Kredibel mengatakan bahwa Saat transaksi uang tersebut di serahkan langsung dihadapan Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan dengan oknum itu. 

Saat itu, Saya Terima sejumlah Uang di saksikan oleh istri dengan Nominal Rp 23 ( Dua Puluh Tiga Juta Rupiah). Namun Disaat pengembalian Uang itu, saya Kembalikan Uang tersebut senilai 8 juta rupiah

Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Disperindag Kab. Bima, dalam keterangan nya menyebutkan, Bahwa " saya cuman ambil 8 juta saja, sisanya 15 juta rupiah ada atau diambil oleh oknum tersebut". Ujarnya yang di kuasakan ke Anggota LSM BAPEKA NTB pada Rabu 20/03/2024 

Sementara itu, pantauan Langsung Media ini guna mendapatkan Informasi yang aktual dan Terpercaya terkait adanya Dugaan Aliran Transaksi sejumlah uang 23 juta rupiah pada tahun 2020 yang diserahkan oleh Oknum tersebut kepada Kadis Perindag Kab. Bima untuk mendapatkan izin usaha SIU Pupuk. Saat itu, dihadapan Kadis dan Pak Ramlin yang menerima langsung uang Tunai tersebut. Sembari berjalannya waktu dari Tahun ke Tahun, Pak Kadis telah mengembalikan uang tersebut dengan jumlah Rp 8 Juta rupiah. Hal ini disampaikan langsung oleh Korban saat dilakukan Wawancara oleh Awak Media

Beliau ( red ) melanjutkannya bahwa pada hari ini Saya selaku pihak korban yang dikuasakan Mengatakan sisa uang 15 juta rupiah itu, harus dikembalikan oleh pihak Dinas Perindag Kabupaten Bima. Memang pada saat dikembalikan nominal Rp 8 Juta rupiah, kadis sebut sisanya ada Pak Ramli. 

Disinyalir, Adapun keterangan yang di buat oleh salah satu Oknum Yang diduga bersamaan dengan kadis perindustrian perdagangan dan investasi, merupakan pinjaman namun tidak merespon baik atau mengembalikan nya.

Sembari menunggu tanggapan bapak kepala dinas perindag dan pak Ramli. 

Terlepas dari pada itu, kami terus berupaya meningkatkan kualitas informasi ulasan dan akurat serta terpercaya dikalangan masyarakat lebih-lebih birokrasi TNI-POLRI

Menanggapi hal tersebut di atas, disampaikan oleh Kepala Dinas. " Kadis Perindag Kabupaten Bima Mohon maaf saya sudah pernah konfirmasi dengan Ramli dan beberapa pihak yang menanyakan masalah ini dan saya Katakan SAYA tidak ada kaitan dengan permasalahan ini dan ini Murni urusannya RAMLI. 

Sayapun pernah membantu Ramli untuk klarifikasi masalah ini dan sayapun minta RAMLI untuk tidak meneret nama saya dalam masalah ini. 

Silahkan konfirmasi dan klarifikasi dengan P Ramli kalaupun nama saya disebut2 oleh Ramli maka saya akan menyeret Ramli ke pihak berwajib.

Ada beberapa permasalahannya P Ramli yang menyeret-nyeret nama saya dan semuanya sudah saya klarifikasi semuanya selesai.

Untuk masalah ini samasekali tidak ada urusan dengan saya karena ini MURNI urusannya Ramli.

Sambung Kadis Perindag Kabupaten Bima: terkait jabatan. " P Ramlin PNS Staf Bidang Perindustrian Dinas PERINDAG Kabupaten Bima". Bebernya 

Demi perkembangan informasi publik dan masyarakat dalam keseimbangan pemberitaan media ini, Pihak Staf bidang perindustrian Perindag saat di konfirmasi melalui via WhatsApp pribadi nya, tidak menanggapi.

Sampai Berita ini dipublikasikan oleh Pimpinan Redaksi Aryadin. 

Continue reading...

Kunjungan Ketum IWO Indonesia Bersama Rombongan Bersirahturahmi Dengan Tokoh Inspiratif Kota Prabumulih


Prabumulih. Media Dinamika Global.Id.- Ketua Umum IWO Indonesia Nr. Icang Rahardian, SH., MH dalam roadshow safari ramadhan di hari ke 6, kunjungi H. Arlan sosok inspiratif di Kota Prabumulih Provinsi Sumatera Selatan. Rabu (20/03/2024) malam. 

Peraih IWO INDONESIA GOLDEN AWARD 2024 sebagai Tokoh Inspiratif di Kota Prabumulih. H. Arlan adalah sosok yang banyak dikenal oleh masyarakat Prabumulih,Beliau ini sangat dekat dengan masyarakat dan sering sekali membantu masyarakat melalui kegiatan sosial dan keagamaan. 

Pada kesempatan itu, Ketua Umum IWO Indonesia membuka secara langsung kegiatan tersebut. Acara roadshow safari ramadhan yang digelar oleh DPP sudah berjalan di 2 Provinsi ya itu Jambi dan Sumatea Selatan dari hari jumat hingga saat ini ujar beliau,
"Alhamdulillah pada hari ini, kami berkesempatan dapat bersilaturahmi kepada tokoh inspiratif yang berada di Kota Prabumulih yaitu H. Arlan.  

,"Alhamdulilah, saat bersilaturahmi kami diterima dengan sangat baik. Karenakan beliau seorang tokoh inspiratif kita, maka dengan ini kami meminta saran dan kesannya untuk para sahabat IWO INDONESIA di seluruh Nusantara," Lanjutnya.

Pada kesempatan yang sama, tokoh inspiratif Kota Prabumulih juga mengucapkan terima kasih banyak kepada Ketua Umum dan para sahabat IWO INDONESIA yang telah bersilaturahmi. 

"Saya mengucapkan terima kasih banyak untuk Ketua Umum dan semua sahabat yang dapat berkunjung dan bersilaturahmi ke kediaman saya, ini sangatlah luar biasa," Tutur H. Arlan

Ia juga sangat berkesan kepada Organisasi profesi IWO INDONESIA yang mau bersilaturahmi dan mendoakan agar IWO INDONESIA menjadi Jurnalis Terpercaya di seluruh Indonesia. 

Kegiatan silaturahmi dilanjutkan dengan bincang santai dengan seluruh sahabat IWO INDONESIA. Turut hadir mendampingi Ketua Umum, Bendahara Umum Hj. Umi Padilah, Ketua DPW SUMSEL Sakrin, Ketua DPD Prabumulih, Ketua DPD Ogan Ilir serta Ketua DPD Lampung Selatan.

 (Ytn) 

Iwo Indonesia Pringsewu 
Continue reading...

Kades Tanah Putih Sape Bagikan BLT Dana Desa Ekstrim Bulan Januari,Februari,Maret Kepada 25 KPM Ta.2024


Sape Bima NTB.Media Dinamika Global.id Kamis 21 Maret 2024 Sekitar mulai pukul 09:10 Wita yang Bertempat di Balai Desa, Pemerintah Desa Tanah Putih Kecamatan Sape Kabupaten Bima NTB Membagikan dan Menyalurkan Salah Satu Kegiatan Prioritas Dana Desa 2024 sebagai langkah Pemerintah dalam Percepatan penghapusan kemiskinan Ekstrim melalui Pemberian Bantuan Langsung Tunai Dana Desa Sesuai dengan amanat Inpres No.4 Tahun 2022 Tentang Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrim, kemudian Permendesa No.13 Tahun 2023 Tentang Petunjuk Operasional atas Fokus Penggunaan Dana Desa 2024 dan Peraturan Bupati Bima (Perbub) No.38 Tahun 2023 Tentang Pedoman Penyusunan Rkpdesa 2024.



Bantuan yang diserahkan oleh Pemerintah Desa Tanah Putih pada hari ini Merupakan Bantuan Dana Desa  tahap 1 Tahun 2024 yaitu untuk bulan Januari, Februari dan Maret yang diperuntukkan kepada 25 orang Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Sesuai dengan jumlah yang telah disepakati melalui Musdes Khusus Penetapan Keluarga Penerima Manfaat BLT Dana Desa Ekstrim Ta.2024 sesuai dengan kebutuhan dan Kriteria yang ada berdasarkan aturan aturan yang sudah dikeluarkan oleh Pemerintah.

Berdasarkan informasi yang dihimpun oleh Awak Media bahwa Desa Tanah Putih merupakan Desa yang Ke Sepuluh Di kecamatan Sape dalam menyalurkan BLT Dana Desa Tahap 1 (Januari - Maret) 

Turut hadir dalam kegiatan ini yaitu Kepala Desa Tanah Putih,Ketua BPD dan Anggota,PDTI Kecamatan Sape,Pendamping Lokal Desa Tanah Putih, Bhabintrantibun,serta Penerima Manfaat.

Kepala Desa Tanah Putih (Kaharudin,S.Sos) Berharap kepada seluruh KPM BLT Dana Desa Tanah Putih yang jumlahnya sebanyak 25 KPM,semoga Bantuan ini bermanfaat dan dapat dipergunakan dengan sebaik-baiknya, terutama untuk memenuhi kebutuhan pokok, seperti membeli beras,telur,ikan,vitamin, susu,dll apalagi saat ini kita umat muslim sedang berada di Bulan Suci Ramadhan tentunya sangat membutuhkan guna persiapan buat Sahur dan Buka Puasa.Ujarya

Kades Juga Berharap demi Tertibnya Administrasi Desa diharapkan kepada seluruh KPM agar terlebih dahulu menandatangani Tanda terima yang sudah disiapkan oleh Pemerintah Desa.

Salah satu KPM BLT Yaitu Bapak Hasnun M.Saleh asal Dusun Sigi RT.08/RW.04 menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada Pemerintah terutama kepada Pemerintah Desa Tanah Putih yang sudah mengakomodir nama saya sebagai Penerima Manfaat BLT Dana Desa Ekstrim Tahun 2024 ini dan semoga bantuan ini bermanfaat bagi kami.Tuturnya.


Pantauan Awak Media Setiap KPM dengan tertib dan teratur menerima Bantuan tersebut sesuai dengan antrian nama yang panggil oleh petugas.

sebagian KPM BLT yang tidak bisa hadir di kantor Desa dikarenakan kondisi nya sudah lanjut Usia (Lansia) dan ada juga dalam Kondisi Sakit menahun dan kronis sebanyak 5 KPM

sehingga pemerintah Desa bersama Pendamping Lokal Desa/PLD beserta BPD Langsung turun ke Lokasi mendatangi Dari rumah ke Rumah.

Kegiatan Berlangsung dengan Lancar,tertib dan sukses yang mana setiap KPM dilakukan pengambilan Foto sebagai Tanda bukti penyerahan.(Arf Sp/MDG.04)

Continue reading...