Pj.Walikota Bima Apresiasi Baznas, Tahun Ini Zakat Meningkat


Kota Bima. Media Dinamika Global.Id.- Pj.Walikota Bima Apresiasi Baznas, Tahun Ini Zakat Meningkat. Setelah menjalani puasa ramadhan sebulan penuh, seluruh umat Islam di Kota Bima merayakan hari kemenangan pada Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriyah/2024 masehi pada 9 lokasi yang telah ditetapkan oleh pemerintah.

Selain wajib melaksanakan ibadah puasa, umat muslim pun berbondong-bondong menyempurnakannya dengan beribadah, beramal sholeh serta menunaikan zakat.

Pada tahun 2024, penerimaan zakat fitrah dan zakat mal yang terkumpul melalui UPZ masjid dan mushala se Kota Bima, organisasi perangkat daerah, sekolah-sekolah serta perorangan meningkat signifikan yakni sebesar Rp. 1,4 miliar dan beras sebanyak 27.452 kilo.

Menanggapi hal itu, Pj.Walikota Bima HM. Rum mengapresiasi dan berterima kasih kepada Baznas Kota Bima karena pada tahun ini penerimaan zakat fitrah maupun zakat mal meningkat dibanding tahun sebelumnya. Baik itu berasal dari para ASN, badan usaha maupun perorangan.

"Alhamdulillah, dengan meningkatnya penerimaan zakat tahun ini, saya harap seluruh aparatur pemerintahan pada tahun depan untuk terus meningkatkan dan berlomba menunaikan zakat melalui Baznas Kota Bima," ujarnya

Selain mengajak aparatur sipil negara, H.M. Rum pun Sapaan akrabnya mengajak seluruh ASN-PPPK se Kota Bima dan seluruh lapisan masyarakat untuk menunaikan dan membayar zakat melalui Baznas.

"Terima kasih jajaran Baznas Kota Bima, semoga kedepan terus terpacu dan meningkatkan semangat mengumpulkan zakat". Pungkasnya.(***)
Continue reading...

Tingkatkan Kebersamaan, Desa Jia - Sape Gelar Takbir Keliling Di Tingkat Desa 1445 H/2024 M


Sape Bima NTB.Media Dinamika Global.id Pawai Takbir Keliling Tingkat Desa Jia Kecamatan Kabupaten Bima NTB dalam rangka memeriahkan dan menyambut 1 Syawal 1445 H/2024 M yang di ikuti oleh 8 Peserta malam ini tampak meriah.(Selasa.09/04/2024)

Pantau Awak Media 8 Peserta yang mengikuti Lomba Takbir Keliling Tingkat Desa Jia antara Lain :

1. Kafilah Dari Dusun Mujahidin 

2. Kafilah Dari Dusun Ansor

3. Kafilah Dari Dusun Mubarak

4. Kafilah Dari Dusun Muhajirin

5. Kafilah Dari SDN Jia

6. Kafilah Dari SDN Inpres Jia

7. Kafilah Dari SMPN 5 Sape dan 

8. Kafilah Dari Majelis Ta'lim Annisa Desa Jia




Tempat Star untuk peserta dari Dusun Mujahidin,Ansor, Mubarak dan SDN Jia Star mulai dari Timur Diterminal Paji sedangkan untuk Dusun Muhajirin,SMPN 5 Sape dan SDN Inpres Jia Star mulai dari arah barat depan Ruko Widia cell dan Finish di Masjid Al-Ikhlas Desa Jia.

Kegiatan seperti ini  sudah merupakan agenda rutin di akhir bulan puasa Ramadha oleh Pemerintah Desa Jia.

Kepala Desa Jia (Sukri H.Mansyur) menyampaikan harapannya kepada masyarakat Desa Jia untuk menjaga kebersamaan dan persatuan pada malam takbiran yang ditampilkan dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan dalam kehidupan sehari-hari.

“Semoga semangat kebersamaan yang kita rasakan pada malam takbiran ini dapat terus kita jaga dan kita tingkatkan dalam kehidupan sehari-hari. Mari kita saling menghormati dan membantu satu sama lain, sehingga kehidupan di kecamatan Sape lebih khususnya di Desa Jia dapat semakin baik dan harmonis,” ujar Kades Jia 

Dia menjelaskan, acara takbir keliling tersebut terlaksana tidak lepas dukungan langsung dari pemerintah kecamatan Sape, Pemerintah Desa Jia - Sape, Karang Taruna, PKK Desa Na,e Maju Bersama Masyarakat.

“Takbir keliling ini merupakan Kegiatan rutin tiap tahun. Yang dilakukan oleh Pemerintah Desa Jia.

Dalam kesempatan tersebut, ratusan masyarakat Desa Jia turut meramaikan pelaksanaan pawai malam takbiran.

“Ini momentum setahun sekali. Bawa keluarga lihat pawai takbir keliling Tingkat Desa pada malam hari ini.

Sementara itu,Kepala Desa Jia mengapresiasi masyarakat yang ikut serta dalam pawai takbir keliling tahun 2024 ini.


Menurutnya, dengan kehadiran masyarakat dalam kegiatan tersebut menjadi bukti atas kebangkitan ekonomi di Desa Jia terutama rasa persatuan dan kesatuan masyarakat Desa Jia dalam menyambut Idul Fitri 1 Syawal 1445 H.

“Kami sangat gembira dan bangga kepada masyarakat Desa Jia yang malam ini ramai hadir di sepanjang jalan Raya dalam rangka takbiran ini. Semoga dengan menyambut bulan Syawal ini, segala amal ibadah kita di bulan Ramadhan diterima oleh Allah SWT,” Kata Kades Jia

Pelaksanaan Kegiatan Gema Takbir Keliling Tingkat Desa Jia tahun ini Alhamdulillah telah berlangsung dengan lancar, tertib dan sukses tentunya dengan para Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Bhabintrantibun bersama-bersama dalam menjaga situasi arus Lalin kecamatan Sape.(Arif Sape/MDG.04)

Continue reading...

Juara Bertahan, Desa Na,e Raih Juara 1 Dalam Lomba Takbir Keliling TK.Kec.Sape Ta.2024


Sape Bima NTB.Media Dinamika Global.id Pemerintah Kecamatan Sape Kabupaten Bima Melalui Panitia Hari - hari Besar Islam (PHBI) Kecamatan Sape Dalam Rangka Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1445 H/2024 M Menggelar Lomba Takbir Keliling Tingkat Kecamatan Sape yang di ikuti oleh Takmir Masjid/Langgar dan Musholla serta lembaga dan instansi lainnya.

Dalam Lomba Takbir Keliling Tingkat Kecamatan yang di ikuti oleh 8 Peserta " Remaja Langgar Al-Hasanah Desa Na,e Bersama Pemerintah Desa Na,e dan Masyarakat dengan Tema " Lebah Dalam Sejarah Islam" dengan Nomor Peserta 012 Meraih Juara 1 dengan perolehan Nilai 471


Kades Na,e

Sekdes Na,e

Desa Na,e Setiap Pelaksanaan Lomba Takbir Keliling selalu mendapatkan Juara dan Tahun Kemarin juga meraih juara 1.

Pantau awak media kegiatan Takbir Keliling Tingkat Kecamatan Sape ini di mulai pada pukul 19 : 30 Wita dengan Star dan Final diLapangan Putih Menuju Kantor Camat Sape.

Pelaksanaan Lomba Takbir Keliling Tingkat Kecamatan Sape Tahun ini Alhamdulillah Telah berlangsung dengan lancar tertib dan sukses tentunya para Babinsa Koramil 1608-03/Sape, Bhabinkamtibmas dan Bhabintrantibun bersama- sama menjaga situasi arus lalulintas.(Arif Sape/MDG.04)

Continue reading...

Remaja Langgar Babussalam Desa Naru Barat Raih Juara 2 Dalam Lomba Takbir Keliling TK.Kec.Sape Ta.2024


Sape Bima NTB.Media Dinamika Global.id Pemerintah Kecamatan Sape Kabupaten Bima Melalui Panitia Hari - hari Besar Islam (PHBI) Kecamatan Sape Dalam Rangka Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1445 H/2024 M Menggelar Lomba Takbir Keliling Tingkat Kecamatan Sape yang di ikuti oleh Takmir Masjid/Langgar dan Musholla serta lembaga dan instansi lainnya.(Selasa.09/04/2024)

SK Dewan Juri Tentang Penetapan Juara 

Dalam Lomba Takbir Keliling Tingkat Kecamatan yang di ikuti oleh 8 Peserta " Remaja Langgar Babussalam Dusun Naru Desa Naru Barat Dengan Tema " Air Mata Darah & Kelaparan Di Bumi Palestina dengan Nomor Peserta 010 Meraih Juara 2 (Dua) dengan perolehan Nilai 460.


Kepada Awak Media ini Koordinator Peserta 010 ini (Arif Budiman) menjelaskan bahwa Ilustrasi yang dipersembahkan oleh Remaja Langgar Babussalam Dusun Naru Desa Naru Barat Merupakan sebuah gambaran kondisi terkini di bumi Gaza Palestina yang tiapa harinya Air Mata Darah Terus mengalir dan berjatuhan akibat dari kekejaman Zionisme Israil.

Dampak dari Penyerangan Israil tersebut banyak warga Palestina yang menangis karena kelapangan terutama anak-anak dan Ibu-ibu bahkan saling sulitnya makanan Pakan ternakpun terpaksa dimakan oleh anak-anak Palestina.

Pantau awak media kegiatan Takbir Keliling Tingkat Kecamatan Sape ini di mulai pada pukul 19 : 30 Wita dengan Star dan Final diLapangan Putih Menuju Kantor Camat Sape.



Pelaksanaan Lomba Takbir Keliling Tingkat Kecamatan Sape Tahun ini Alhamdulillah Telah berlangsung dengan lancar tertib dan sukses tentunya para Babinsa Koramil 1608-03/Sape, Bhabinkamtibmas dan Bhabintrantibun bersama- sama menjaga situasi arus lalulintas.(Arif Sape/MDG.04)

Continue reading...

Kapolres Sumbawa Barat dan Ketua Bhayangkari Cabang Sumbawa Barat

 


Sumbawa Barat-NTB, Media Dinamika Global.Id._ Kapolres Sumbawa Barat dan Ketua Bhayangkari Cabang Sumbawa Barat Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 H / 2024 M.

Continue reading...

Kades Jia-Sape Pimpin Penggerebekan Pesta Miras dan Pemusnahan Barang Bukti Saat Lebaran Idul Fitri


Sape Bima NTB.Media Dinamika Global.id Kepala Desa Jia (Sukri H.Mansyur) Bersama Babinsa, Bhabinkamtibmas, Bhabintrantibun,Ketua BPD,Satgas Desa dan Masyarakat memimpin penggerebekan dan Pembubaran paksa Sekelompok anak - anak muda yang sedang asik melakukan Pesta Minuman Keras (MIRAS) jenis Sofi di Dusun Muhajirin Desa Jia Kecamatan Sape Kabupaten Bima.

Peristiwa ini sangat memalukan bagi kita semua karena bersamaan dengan Hari Raya Idul Fitri.

Setelah melakukan pembubaran Pesta Miras tersebut Kepala Desa Bersama tiga pilar tersebut mengamankan Sejumlah botol yang berisi miras jenis sofi dan dilakukan pemusnahan di depan halaman kantor Desa Jia Kecamatan Sape yang di saksikan langsung oleh masyarakat setempat.

Adapun Barang Bukti yang diamankan antara lain: 

- Miras Jenis Sodi Sebanyak 3 Botol Besar

- Miras Jenis Sofi sebanyak 6 botol kecil

Masyarakat Jia sangat mengapresiasi langkah yang dilakukan oleh Pemerintah Desa Jia, semoga kejadian seperti ini tidak terulang lagi dikemudian hari.

Kegiatan berlangsung dengan lancar tertib dan sukses yang di lanjutkan dengan foto bersama.(Arif Sape/MDG.04)

Continue reading...

Polda Lampung Gelar Sholat Ied 1445 H, Di Lapangan Minni Soccer

Lampung. Media Dinamika Global. Id.-  Gema takbir berkumandang menyambut hari raya Idul Fitri 1445 H, ratusan Personil dan masyarakat di sekitar berdatangan memadati lapangan Mini Soocer Polda Lampung untuk melaksanakan sholat Id berjamaah, Rabu (10/04/2024).

Sholat Idul Idul Fitri 1445 H tersebut diikuti oleh Kapolda Lampung Irjen Pol Helmy Santika S.H.,S.I.K.,M.Si., beserta Wakapolda Lampung Brigjen Pol Dr Ahmad Ramadhan S.H., M.Si.,M.H., Pejabat Utama Polda Lampung, Personil, Asn dan Masyarakat.

Bahwa tema khutbah kali ini mengenai "Bulan Ramadhan, Nuzulul Qur'an dan Idul Fitri Meningkatkan Kualitas Iman dan Takwa Porsonel Polri Siap Wujudkan Kamtibmas Untuk Indonesia Maju".

Kapolda Lampung mengatakan, Pelaksanaan Sholat Idul Fitri ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara Personel Kepolisian dengan masyarakat setelah melaksanakan ibadah puasa satu bulan lamanya.

"Kita ingin menciptakan harmonisasi dan kedekatan antara personil Polda Lampung dengan masyarakat, karena tanpa kerjasama warga tugas Polisi sangat mustahil tugas kita akan berjalan lancar tanpa ada kerjasama yang sinergis dengan masyarakat," kata Kapolda. 

Setelah Melaksanakan Sholat Idul Kapolda Lampung menggelar Open House dengan Pejabat Utama dan personel di Rumah Dinas Kapolda Lampung.( Aj/Fs/Red)

Continue reading...