3 Hari Sukses Gelar Open House, Lapas Narkotika Rumbai Buktikan Pelayanan Prima Kepada Masyarakat


Pekanbaru. Media Dinamika Global-id. Sebagai bentuk pelayanan prima kepada masyarakat di hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah ini, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIB Rumbai membuka layanan kunjungan secara 'open house' untuk keluarga Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang berkunjung. Jum'at (12/04/2024)

Kepala Lapas Narkotika Kelas IIB Rumbai, Henri Alfa Edison Damanik, menyampaikan bahwa kunjungan open house ini sebagai bentuk komitmen Lapas Narkotika Rumbai dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat. "Kami ingin warga binaan di dalam lapas dapat menikmati momen sukacita hari raya bersama keluarga, kami akan fasilitasi itu sebagai bentuk pelayanan terbaik kami kepada masyarakat. Semua akan kami beri kesempatan untuk dapat menikmati momen bahagia ini, apapun agamanya." Ucap Kalapas.

Bertempat di Lapas Narkotika Kelas IIB Rumbai Layanan kunjungan/open house ini dibuka selama tiga hari. Open house terdiri dari dua sesi, Sesi 1 dari pukul 09.00 wib hingga pukul 11:30 wib, dan sesi 2 dari pukul 13:30 wib hingga pukul 15:00 wib. Pada hari pertama lebaran, jumlah warga binaan yang menerima kunjungan pada sesi 1 sebanyak 104 orang, dan warga binaan yang menerima kunjungan pada sesi 2 berjumlah 80 orang warga binaan. 


Pada hari kedua lebaran, jumlah warga binaan yang menerima kunjungan pada sesi 1 sebanyak 93 orang, dan warga binaan yang menerima kunjungan pada sesi 2 berjumlah 104 orang warga binaan. Pada hari ketiga lebaran, jumlah warga binaan yang menerima kunjungan pada sesi 1 sebanyak 80 orang, dan warga binaan yang menerima kunjungan pada sesi 2 berjumlah 49 orang warga binaan. 

Total Warga Binaan yang menerima kunjungan selama 3 hari adalah sebanyak 512 orang. Warga Binaan dan Keluarga warga binaan dapat makan bersama di aula pendopo Lapas Narkotika Rumbai dan tenda yang telah disediakan.

Petugas Lapas Narkotika Kelas IIB Rumbai beserta Petugas perbantuan pengamanan dari TNI dan Polri menjaga ketat kegiatan open house ini. Pengunjung yang masuk digeledah dan diperiksa barang bawaan dan identitasnya. Petugas juga menyiapkan pos kesehatan dan alat bantu bagi pengunjung disabilitas. Kegiatan tersebut berjalan dengan lancar, aman terkendali. (MDG 001)

Continue reading...

Polda Lampung Luncurkan Program Klinik Terapung

Pesawaran. Media Dinamika Global. Id.-   Kepolisian Daerah (Polda) Lampung telah Meluncurkan Program Inovatif yang diberi nama 'Klinik Rerapung', sebagai bagian dari upaya mereka dalam mendukung penuh Operasi Ketupat Krakatau 2024. Program ini dikelola oleh Subsatgas Polairud dan Sidokes Polres Pesawaran.

Menurut Irjen Pol Helmy Santika, Kapolda Lampung, program 'klinik terapung' merupakan langkah yang sangat positif dalam menjaga keselamatan wisatawan dan mencegah gangguan Kamtibmas di wilayah perairan Polres Pesawaran.

Saat berlangsung di Pantai Ketapang Desa Batu Menyan, Kecamatan Teluk Pandan, Kabupaten Pesawaran, Irjen Pol Helmy Santika menegaskan bahwa tujuan utama dari program ini adalah menciptakan rasa aman bagi masyarakat, terutama wisatawan yang berkunjung.

"Patroli perairan dan patroli dialogis yang dilakukan oleh Subsatgas Polairud merupakan langkah strategis dalam menciptakan rasa aman bagi masyarakat yang melakukan wisata pada libur Hari Raya Idul Fitri tahun 2024," ungkap Kapolda.

Selain itu, Kapolda Lampung juga menyoroti pentingnya pelayanan kesehatan yang diberikan kepada wisatawan.

"Tindakan Medis seperti Pemeriksaan Rensi dan Tekanan darah dan pemberian obat sesuai indikasi hasil pemeriksaan kesehatan merupakan upaya konkret untuk mendukung keselamatan wisatawan," jelasnya. ( Fs/Red)

Continue reading...

Brimob Siapkan Dapur Lapangan Di Bakauheni Dan Panjang Secara Gratis Buat Makan Pemudik


Lampung - Media Dinamika Global. Id.-  Komandan Satuan Brimob Polda Lampung Kombes pol Yustanto Mujiharso Menggeser Tim Manase di 2 titik, yaitu Pelabuhan Bakauheni Lampung Selatan Dan Pelabuhan Panjang Bandar Lampung, disiagakan untuk melayani pemudik untuk makan gratis dengan disiapkan  dapur lapangan di Pelabuhan, Sabtu (13/04/2024).

Kegiatan ini adalah bentuk kepedulian Brimob kepada masyarakat yang akan melakukan arus balik Paska Perayaan Idul Fitri di kampung halaman yang sudah rutin dilakukan oleh masyarakat Indonesia setelah perayaan Lebaran.

Biasanya kendaraan dapur lapangan diterjunkan saat terjadi bencana alam di salah satu daerah. Satuan Brimob Polda Lampung mempunyai dua unit kendaraan dapur lapangan, di mana semuanya diterjunkan untuk melayani pemudik di Pelabuhan Bakauheni dan Panjang.

 "Kami siapkan dapur lapangan," kata Dansat Brimob Polda Lampung Kombes Yustanto Mujiharso.

Kendaraan dapur lapangan akan disiagakan hingga berakhirnya Operasi Ketupat Krakatau pada Selasa (16/04/2024) mendatang. Setiap hari personel Brimob secara bergantian memasak untuk melayani pemudik. "Ini untuk pemudik, minum kopi atau makan, untuk menu yang di siapakan antara lain nasi goreng, mie Goreng, kopi hitam, susu panas dan teh manis semua dapat di niakmati secara gratis," tambahnya.

Dia pun mempersilakan pemudik untuk mendatangi kendaraan dapur lapangan tersebut. "Ini untuk menunjang Operasi Ketupat Krakatau. Brimob membantu  dalam melayani masyarakat," pungkasnya. 

Selain memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang sedang melaksanakan arus balik, Personel Brimob juga menyampaikan kepada masyarakat guna menumbuhkan kesadaran untuk tetap menjaga keselamatan, keamanan dan ketertiban demi Kelancaran Arus balik bersama.( Fs/Red)

Continue reading...

Polisi Bagikan Minuman Dingin Dan Es Cream Untuk Pemudik Motor Di Pelabuhan Bakauheni

Lampung - Media Dinamika Global. Id.-  Polres Lampung Selatan membagikan minuman dingin serta Es Cream kepada Pemudik Roda dua di Pelabuhan Bakauheni.

Kegiatan ini merupakan bentuk pelayanan Polri untuk masyarakat termasuk pemudik yang tengah melakukan perjalanan pada arus balik lebaran 2024.

"Kami dari Polres Lampung Selatan melakukan kegiatan bagi-bagi minuman dingin kepada para pemudik motor. Ada es cream serta beberapa minuman kemasan yang tadi kami bagikan," kata Kapolres Lampung Selatan, AKBP Yusriandi Yusrin, Sabtu (13/04/2024).

Dia menerangkan sedikitnya ada 100 pcs es cream dan 400 pcs minuman kemasan dingin yang dibagikan untuk para pemudik yang tengah menunggu memasuki kapal. "Hari ini ada 100 pcs es cream dan 400 pcs minuman Yakult," ungkapnya.

Kegiatan ini lanjut dia akan rutin dilakukan selama pelaksanaan arus balik lebaran mengingat cuaca beberapa hari belakangan dalam kondisi panas.

"Rencananya tak hanya hari ini saja, kemarin juga kami telah membagikan air mineral dan tadi malam kami membagi kopi juga untuk para pemudik roda dua," jelasnya.

Pada arus balik lebaran 2024 hingga memasuki H+2, PT ASDP Cabang Bakauheni Lampung Selatan mencatat ada sebanyak 8.913 pemudik roda dua telah melakukan penyeberangan ke Pulau Jawa.

Jumlah ini akan terus meningkat pada puncak arus balik yang diprediksi akan terjadi pada tanggal 13 hingga 16 April 2024.( Fs/Red)

Continue reading...

Tim Resmob Polresta Mataram Bubarkan Judi Sabung Ayam Di Wilayah Pagutan Mataram


Mataram-NTB, Media Dinamika Global.Id.- Tim Resmob im Resmob Polresta Mataram melakukan penertiban perjudian Sabung Ayam di Pura Banjar Bukit Ngandang, Lingkungan Pagutan, Kecamatan Mataram, Kota Mataram, (13/04/2024).

Penertiban tersebut sebagai tindak lanjut dari informasi masyarakat yang merasa resah dengan kegiatan yang kerap dilakukan oleh para pelaku di lokasi tersebut. Ironisnya kegiatan tersebut tidak jarang dibarengi dengan minuman keras sehingga berpotensi munculnya gangguan Kamtibmas yang dapat mengganggu masyarakat umum.

Saat dikonfirmasi media ini, Kasat Reskrim Polresta Mataram Kompol I Made Yogi Purusa Utama SE , SIK., MH., mengatakan penertiban dilakukan dalam rangka memberikan keamanan dan kenyamanan masyarakat dalam suasana Hari Raya idul Fitri 1445 H., tahun 2024 M.

“Demi kenyamanan kita bersama Polresta Mataram melakukan penertiban dengan membubarkan kegiatan yang kerap digunakan sebagai ajang perjudian tersebut,”tegasnya.

Kepada Kepala lingkungan serta Krama Pura Banjar Bukit Ngandang, petugas mengimbau agar kegiatan perjudian Sabung Ayam tersebut dihentikan dan tidak mengulangi lagi.

“Kami sudah mengingatkan kepada Kaling, RT dan Krama Pura di Banjar tersebut agar tidak lagi melakukan aktivitas tersebut. Bila hal ini terus berulang dilakukan, maka tindakan pengamanan akan kita lakukan. Ini sebagai langkah menciptakan Kamtibmas di wilayah hukum Polresta Mataram,”pungkasnya. (Surya Ghempar).

Continue reading...

Jelang Tradisi Lebaran Topat, Kapolresta Mataram Pimpin Rakor Internal Persiapan Pengamanan


Mataram-NTB, Media Dinamika Global.Id.- Kapolresta Mataram Kombes Pol Dr. Ariefaldi Warganegara SH SIK MM CPHR CBA., memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Internal persiapan pengamanan Tradisi Lebaran Topat yang diselenggarakan di Gedung Wira Pratama Polresta Mataram, Sabtu (13/04/2024).

Hadir pada kegiatan tersebut, Wakapolresta Mataram, Segenap PJU Polresta Mataram, Kapolsek Jajaran Polresta Mataram, Perwira Polresta Mataram serta perwakilan personil Polresta Mataram.

Kapolresta Mataram, Kepada media ini usai Rakor mengatakan, bahwa dalam rangka Pengamanan Acara tradisi Lebaran Topat yang akan berlangsung Rabu Minggu depan (18/04/2024) Polresta Mataram akan memberikan Pengaman agar masyarakat yang sedang merayakan lebaran Topat memiliki kenyamanan dan keamanan.

Diketahui bahwa pada acara tradisi Lebaran Topat hampir seluruh objek wisata akan dikunjungi terutama wisata pantai dan tempat -tempat permandian. Mengingat wilayah hukum Polresta Mataram banyak terdapat wisata Pantai seperti Sepanjang pesisir Pantai yang ada di Kecamatan Ampenan dan Sekarbela.

Begitu pula tempat wisata lainnya seperti yang tersebar di tiga Kecamatan Lombok Barat yaitu Gunungsari, Lingsar dan Narmada yang menjadi wilayah hukum Polresta Mataram tentu pengamanan juga akan dipersiapkan.

“Rakor barusan yang kita laksanakan membahas terkait pengamanan Lebaran Topat, dengan harapan bagaimana pelaksanaan kegiatan masyarakat tersebut berjalan dengan lancar dan jaminan keselamatan pun harus diupayakan,”tegasnya.

Dalam rakor tersebut masing-masing Kapolsek telah memaparkan sejumlah tempat wisata yang ada di wilayah hukumnya, kemudian dilakukan pemetaan terhadap tempat-tempat wisata yang mungkin akan banyak dikunjungi berdasarkan pengalaman tahun sebelumnya.

Selain Pengamanan tempat wisata, arus lalu lintas pun juga harus diperhatikan untuk menghindari kemacetan.

“Wisata Senggigi merupakan tempat yang paling Ramai dikunjungi saat lebaran Topat pada tiap tahunnya, sehingga metode pengamanan arus lalu lintas harus dipersiapkan dari sekarang guna menghindari kemacetan,”jelasnya.

“Berdasarkan pengalaman tahun sebelumnya, arus balik dari Perayaan lebaran Topat dari wilayah Senggigi yang akan masuk ke wilayah kota Mataram melalui Pintu masuk Bintaro cukup padat sehingga tentu akan dipersiapkan langkah antisipasi,”imbuhnya.

Selain Pengamanan, Himbauan juga diberikan kepada masyarakat untuk tidak menggunakan Kendaraan Bak terbuka untuk mengangkut orang yang akan melaksanakan Lebaran Topat. Terhadap pelanggaran tersebut nantinya, Petugas akan memberlakukan tindakan tilang bagi kendaraan bak terbuka yang mengangkut orang, begitu juga dengan pelanggaran lainnya seperti berboncengan lebih dari satu.

“Demi keselamatan bersama diharapkan masyarakat mematuhi segala bentuk peraturan dan tata tertib lalu lintas sebagai upaya antisipasi Laka Lantas,”terangnya.

Beberapa hari kedepan ini, Polresta Mataram tentu akan mematangkan lagi persiapan pengamanan, karena bukan hanya jalan, dan tempat wisata yang diamankan namun juga antisipasi tindakan kejahatan juga tentu harus di persiapkan.

“Semua yang kita persiapkan ini untuk pelayanan keamanan bagi masyarakat sehingga pelaksanaan tradisi Lebaran Tupat di wilayah hukum Polresta Mataram berlangsung dengan lancar serta aman,”pungkasnya.

(Surya Ghempar).

Continue reading...

Tekan Kriminalitas, Anggota Pos Terpadu Poto Tano Lakukan Pengawasan Ketat Terhadap Pengguna Jasa Penyebrangan


Sumbawa Barat-NTB, Media Dinamika Global.Id.- Kepala Posko Terpadu Pelabuhan Poto Tano Ops Ketupat Rinjani 2024 Polres Sumbawa Barat memimping kegiatan pengaturan sekaligus pemeriksaan kelengkapan terhadap pengguna jasa Penyebrangan laut di Pelabuhan Poto Tano, Kabupaten Sumbawa Barat, Jumat (12/04/2024).

Kegiatan ini dilakukan mengantisipasi gangguan Kamtibmas dikarenakan akan terjadi lonjakan penumpang pasca Hari Raya Idul Fitri 1445 H yang menggunakan jasa penyebrangan laut Poto Tano.


Kapolres Sumbawa Barat AKBP Yasmara Harahap SIK., melalui Kasi Humas Polres Sumbawa Barat Ipda Eddy Soebandi S.Sos., mengatakan kegiatan pengamanan tersebut dilakukan mengingat arus mudik lebaran sudah mulai terjadi setelah hari kedua Lebaran yang diperkirakan akan berlangsung hingga beberapa hari kedepan.

Lanjutnya, dalam pelaksanaan tugas, anggota Posko terpadu memeriksa sejumlah kendaraan dan barang bawaan guna memberikan kenyamanan kepada masyarakat serta menjaga Kamtibmas khususnya di kawasan Pelabuhan.


“Kegiatan ini salah satu upaya menjamin kelancaran serta kondusifitas di kawasan pelabuhan dalam rangka pengamanan angkutan lebaran tahun 2024,” ucapnya.


Sementara sasaran dalam kegiatan tersebut adalah masyarakat pengguna jasa penyebrangan untuk mengantisipasi gangguan keamanan seperti terorisme, adanya barang-barang ilegal dan berbahaya serta antisipasi kendaraan yang tidak dilengkapi surat-surat.


Kemudian lanjutnya, petugas memberikan himbauan kepada masyarakat agar berhati-hati dan waspada terhadap barang bawaan, kemudian memberikan teguran kepada para sopir dan kondektur agar tidak melanggar aturan lalu lintas seperti menaikan penumpang melewati kapasitas, penumpang diatas atap mobil ataupun penumpang pada mobil cup terbuka.


“Kami juga mengimbau agar para sopir mengutamakan keselamatan penumpang. Dan bagi masyarakat, jika menemukan hal-hal yang dapat mengganggu kamtibmas segera dilaporkan ke petugas atau pos - pos terdekat,” pungkasnya. 


(Surya Ghempar).

Continue reading...